Putri Ariani Bisa Kantongi Rp372 Juta per Tahun Jika Menang America's Got Talent 2023
Jadi, apabila Putri Ariani Menang America's Got Talent, maka uang Rp14,8 miliar akan dikenakan anuitas finasial selama 40 tahun. Artinya, uang itu dibagi selama 40 tahun. Tiap tahun, Putri Ariani akan menerima sekitar USD 25.000 setara Rp372 juta (belum dipotong pajak).
Penyanyi Putri Ariani tengah naik daun. Dia adalah peserta ajang pencarian bakat America's Got Talent 2023 asal Indonesia.
Penampilannya di ajang pencarian bakat America's Got Talent 2023 sukses membius para juri hingga jutaan penonton di seluruh dunia. Bahkan, juri bernama Simon Cowell memberikan Golden Buzzer yang membuat Putri Ariani lolos ke babak live show tanpa mengikuti audisi lanjutan.
-
Siapa saja juri America's Got Talent yang terpesona dengan Putri Ariani? Empat juri ajang pencarian bakat populer tersebut terpesona oleh keindahan suara Putri Ariani, seorang gadis difabel asal Indonesia.
-
Lagu apa yang dibawakan Putri Ariani di semifinal America's Got Talent? Ia membawakan lagu 'I Still Haven't Found What I'm Looking For' milik U2.
-
Kapan penampilan Putri Ariani di semifinal America's Got Talent terjadi? Penampilan spektakuler Putri Ariani terjadi di semifinal America's Got Talent yang diadakan di Amerika Serikat, di mana ia memukau penonton dengan membawakan lagu dari U2.
-
Apa yang membuat Putri Ariani sukses memukau empat juri America's Got Talent? Empat juri ajang pencarian bakat populer tersebut terpesona oleh keindahan suara Putri Ariani, seorang gadis difabel asal Indonesia.
-
Siapa idola sekaligus role model Putri Ariani? Putri Ariani tengah berbahagia. Pasalnya ia baru saja bertemu dengan idola sekaligus role modelnya, David Foster.
-
Bagaimana cara Putri Ariani menunjukkan kemampuan bernyanyinya di depan David Foster? Usai mengobrol sebentar, Putri Ariani kemudian menunjukkan kemampuan bernyanyinya di depan David Foster. Ia membawakan lagu Loneliness yang membuat namanya melejit di America's Got Talent.
Lantas berapa hadiah yang dibawa pulang Putri Ariani jika menjuarai America's Got Talent 2023?
Melansir dari Good Housekeeping, Rabu (14/6), Putri Ariani akan akan mendapatkan hadiah sebesar USD 1 juta jika berhasil menjuarai ajang pencarian bakat America's Got Talent. Angka ini setara Rp14,8 miliar (kurs Rp 14.839) dan berkesempatan tampil menjadi headline acara di Las Vegas.
Namun, Rp14,8 miliar itu tidak dapat dia terima secara utuh dan kena anuitas finansial selama 40 tahun.
Arti anuitas dalam teori keuangan berarti suatu rangkaian penerimaan atau pembayaran tetap yang dilakukan secara berkala pada jangka waktu tertentu.
Jadi, apabila Putri Ariani Menang America's Got Talent, maka uang Rp14,8 miliar akan dikenakan anuitas finasial selama 40 tahun. Artinya, uang itu dibagi selama 40 tahun. Tiap tahun, Putri Ariani akan menerima sekitar USD 25.000 setara Rp372 juta (belum dipotong pajak).
Bisa Diambil Tunai, tapi Nilai Berbeda
Ketika Forbes melakukan analisis pada tahun 2011 tentang seberapa banyak kontestan benar-benar menang, outlet tersebut menemukan hasil yang menarik. Jika nantinya Putri Ariani memutuskan untuk membagi hadiah USD 1 juta selama 40 tahun, maka hanya dapat menerima sekitar USD 25.000 atau Rp327 juta per tahun sebelum pajak.
Tetapi jika mereka memilih untuk menerima uang secara keseluruhan alias nilai tunai saat ini, hadiah mereka akan menjadi sekitar USD 300.000 sebelum dibagi dengan pajak.
Nama Putri Ariani mulai dikenal semenjak mengikuti kompetisi Indonesia's Got Talent 2014 dan berhasil meraih posisi sebagai pemenang.
Diketahui, Ariani Nisam Putri atau yang lebih dikenal sebagai Putri Ariani, lahir pada 31 Desember 2005. Dia adalah seorang penyanyi-penulis lagu pop solo penyandang disabilitas tunanetra berkebangsaan Indonesia.
Nama Putri Ariani mulai dikenal semenjak mengikuti kompetisi Indonesia's Got Talent 2014 dan berhasil meraih posisi sebagai pemenang.
(mdk/idr)