Rendang dan kopi Indonesia jadi primadona dalam Festival Ekspor Ceko
Tak kurang 10 kilogram rendang didatangkan langsung dari Indonesia dan disantap habis oleh pengunjung.
Indonesia sebagai negara kaya sumber daya alam dan budaya hadir dalam Festival Ekspor Ceko yang dilaksanakan di Praha, Rabu lalu. Dalam acara tersebut, Indonesia menyuguhkan rendang sapi dan juga kopi yang menjadi kebanggaan dari Negara Seribu Pulau ini.
Duta Besar Indonesia untuk Ceko, Aulia Aman Rachman turut membuka acara tersebut. Dalam sambutannya, Dubes Aulia mengatakan Indonesia terus gencar dalam melakukan diplomasi ekonomi di luar negeri.
-
Perubahan apa saja yang terjadi di Indonesia terkait budaya konsumsi? Budaya konsumsi juga semakin berkembang di Indonesia. Perubahan ini tercermin dalam gaya hidup konsumerisme, di mana konsumsi menjadi salah satu identitas sosial dan sumber kebahagiaan. Budaya ini membentuk pola konsumsi yang lebih individuistik dan materialistik.
-
Apa yang mendorong pertumbuhan pesat industri game di Indonesia? Dengan semakin berkembangnya digitalisasi dan jumlah pemain game yang bertambah, serta dukungan dari ekosistem yang kuat, kedua industri ini diprediksi akan terus tumbuh dengan pesat.
-
Apa contoh akulturasi yang terjadi dalam bidang kuliner di Indonesia? Misalnya, dalam makanan, terdapat akulturasi antara rempah-rempah dari India dan teknik masak dari China yang menghasilkan masakan Nusantara yang kaya akan rasa dan aroma.
-
Bagaimana Bango Warisan Kuliner membantu mempromosikan kuliner Indonesia? Para pelaku industri kuliner Indonesia berusaha mempromosikan tradisi pangan Nusantara dengan berbagai cara. Misalnya mengadakan festival kuliner, memberikan edukasi kuliner, atau membuat program yang memperkenalkan masakan Indonesia seperti Bango Warisan Kuliner.
-
Bagaimana Pelindo membangun konektivitas pariwisata di Indonesia? Selain itu, para delegasi akan diajak untuk mengunjungi Bali Maritime Tourism Hub (BMTH) yang disiapkan untuk menjadi jangkar dalam membangun konektivitas pariwisata di Indonesia
-
Kenapa Hari Koperasi Indonesia diperingati? Tujuan peringatan ini guna mengingatkan pemerintah dan masyarakat untuk senantiasa menghidupkan koperasi sebagai jalan demi mewujudkan kesejahteraan bersama.
"Berbisnis dan berinvestasi di Indonesia menjadi semakin mudah setelah pemerintah Indonesia meluncurkan 12 paket kebijakan ekonomi dalam satu tahun terakhir," ujar Dubes Aulia, seperti dikutip dari keterangan tertulis yang diterima merdeka.com, Sabtu (18/6).
Dubes Aulia menggarisbawahi kebijakan perdagangan Indonesia ini juga diarahkan untuk meningkatkan ekspor ke luar negeri. Sejalan dengan adanya acara ini, tentu saja KBRI Praha kemudian berpartisipasi untuk mempromosikan perdagangan, pariwisata dan investasi Indonesia di Ceko.
Dalam kesempatan tersebut, ditampilkan produk-produk unggulan Indonesia seperti halnya makanan olahan, minyak sawit, kopi, teh, tekstil, batik, kerajinan tangan, hiasan kayu, suku cadang kendaraan bermotor dan beberapa kekayaan dari tujuan pariwisata Indonesia.
Rendang sapi dan kopi menjadi yang pemeran utama dalam diplomasi ekonomi di bidang kuliner. Tak kurang 10 kilogram rendang didatangkan langsung dari Indonesia dan disantap habis oleh pengunjung.
"Mereka menyukai rasa rendang yang dipandang unik dan khas," demikian isi pernyataan tersebut.
Festival Ekspor Ceko merupakan pameran perdagangan yang diselenggarakan oleh CzechInno, salah satu lembaga nirlaba Ceko yang bertujuan untuk medorong dan mendukung semangat kewirausahaan di Ceko. Presiden Ceko Milos Zeman, yang juga hadir dalam acara ini, menyebutkan ekspor menjadi salah satu faktor penting bagi pertumbuhan ekonomi negaranya.
Dia menambahkan, akan selalu mendukung setiap aktivitas yang dimaksudkan untuk mendorong aktivitas ekspor. Selain itu, Menteri Industri dan Perdagangan Ceko Jan Mladek juga menyampaikan bahwa pembukaan pasar-pasar non-tradisional menjadi salah satu prioritas pemerintah Ceko.
Pada Februari 2016, dibawah kepemimpinan Menteri Luar Negeri Ceko Lubomir Zaoralek, para delegasi bisnis negara tersebut bertandang ke Indonesia.
Baca juga:
Ini 4 senjata baru PT Pindad, ada SS3 hingga submachine gun PM3
Pindad luncurkan 4 senjata baru, dari SS3 sampai Pistol C52 Premium
Makanan dan minuman Indonesia laku keras di pameran halal Rusia
Kapal, helikopter & pesawat buatan BUMN bikin mata asing terbelalak
Senegal kepincut helikopter dan kapal feri buatan BUMN Indonesia
Incar wisman Australia, kuliner Indonesia dipamerkan di Perth
Kerajinan wayang batik anak bangsa tembus pasar Jepang & AS