Sandiaga Uno Sebut Garuda Indonesia Contoh Dampak Pandemi di Sektor Penerbangan
Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Salahuddin Uno turut prihatin dengan kondisi bisnis maskapai penerbangan nasional, seperti yang dialami Garuda Indonesia sebagai BUMN jasa transportasi udara milik negara.
Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Salahuddin Uno turut prihatin dengan kondisi bisnis maskapai penerbangan nasional, seperti yang dialami Garuda Indonesia sebagai BUMN jasa transportasi udara milik negara. Dia menilai kondisi perusahaan Garuda Indonesia menjadi bukti nyata dampak pandemi dari sektor pendukung pariwisata nasional maupun internasional.
"Isu Garuda, ini bagian dari realita. (Makanya kita) fokus paket (ke) penerbangan domestik," kata Sandiaga dalam keterangan persnya, Jakarta, Senin (7/6).
-
Kenapa Garuda Indonesia sering telat dalam mengangkut jemaah haji? Komisi sudah memanggil pihak Garuda Indonesia, Direktur Jenderal Perhubungan Udara dalam Rapat Dengar Pendapat (RDP). Apalagi, sejak insiden kerusakan mesin pesawat Garuda yang ditumpangi Kloter 5 Embarkasi Makassar."Kami minta agar diberikan perhatian khusus, karena haji ini adalah misi yang sangat vital dan penting. Sehingga seluruh transportasi, baik udara maupun darat harus dipastikan keamanannya. Itu sudah kami sampaikan," tuturnya.
-
Mengapa Garuda Indonesia memberikan diskon tiket pesawat? “Melalui penyelenggaraan berbagai program promosional yang kami laksanakan, kami ingin memberikan lebih banyak pilihan penerbangan yang dapat diakses oleh para pengguna jasa dengan harga yang lebih berkompetitif," kata Irfan dalam keterangannya, Minggu (28/7).
-
Bagaimana Garuda Indonesia mengatasi masalah keterlambatan penerbangan jemaah haji? Ketua Komisi VIII DPR RI, Ashabul Kahfi menyorot kinerja maskapai Garuda Indonesia terkait banyaknya keberangkatan jemaah haji yang terlambat.Terbaru kelompok terbang (kloter) 15 Embarkasi Makassar yang mengalami delay atau keterlambatan hingga tujuh jam. Komisi sudah memanggil pihak Garuda Indonesia, Direktur Jenderal Perhubungan Udara dalam Rapat Dengar Pendapat (RDP). Apalagi, sejak insiden kerusakan mesin pesawat Garuda yang ditumpangi Kloter 5 Embarkasi Makassar."Kami minta agar diberikan perhatian khusus, karena haji ini adalah misi yang sangat vital dan penting. Sehingga seluruh transportasi, baik udara maupun darat harus dipastikan keamanannya. Itu sudah kami sampaikan," tuturnya.
-
Siapa yang bisa mendapatkan diskon tiket pesawat Garuda Indonesia? Direktur Utama Garuda Indonesia, Irfan Setiaputra mengataka untuk mendapatkan berbagai penawaran menarik dari gelaran SOTF ini, para pengguna jasa dapat mengakses penawaran menarik ini di seluruh Kantor penjualan Garuda Indonesia di kota-kota di Indonesia maupun kantor perwakilan di luar negeri.
-
Apa diskon yang diberikan Garuda Indonesia pada tiket pesawat? Makspai Garuda Indonesia memberikan diskon tiket perjalanan hingga mencapai 80 persen ke berbagai destinasi penerbangan domestik maupun internasional.
-
Kapan Garuda Indonesia dijadwalkan untuk mengangkut jemaah haji kloter 15 Makassar? Ketua Komisi VIII DPR RI, Ashabul Kahfi menyorot kinerja maskapai Garuda Indonesia terkait banyaknya keberangkatan jemaah haji yang terlambat.Terbaru kelompok terbang (kloter) 15 Embarkasi Makassar yang mengalami delay atau keterlambatan hingga tujuh jam.
Sebagai bagian dari pemerintah, Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif terus memberikan dukungan kepada Garuda Indonesia untuk melakukan reposisi dan transportasi. Sandiaga juga meminta agar Garuda fokus untuk melayani penerbangan rute domestik, khususnya bagi masyarakat yang hendak melakukan perjalanan wisata dalam negeri.
"Kami ingin dukung maskapai pnerbangan untuk melakukan reposisi dan transformasi dengan fokus ke wisatawan nusantara," kata dia.
Selain itu secara khusus pihaknya juga mengkampanyekan bangga berwisata di Indonesia untuk mengajak masyarakat mulai melakukan konsumsi. Cara ini diharapkan bisa menolong meningkatkan jumlah penumpang maskapai plat merah ini.
"Kampanye Bangga Berwisata di Indonesia saja, diharapkan bisa dorong Garuda yang sedang mengalami masa-masa sulit," kata dia.
Selain itu, pihaknya juga tengah mendorong program desa wisata di berbagai wilayah di Indonesia. Adanya program ini diharapkan bisa meningkatkan minat masyarakat untuk melakukan perjalanan wisata. Sebab, konsep desa wisata merupakan produk inovasi dari keadaan darurat pandemi Covid-19.
Sandiaga memastikan, desa wisata yang akan dikunjungi wisatawan domestik ini telah menerapkan protokol kesehatan pariwisata atau CHSE. Berkonsep pariwisata berkualitas dan berkelanjutan. "Kita pastikan desa wisata ini menampung minat yang tinggi dari masyarakat dan akan kita siapkan CHSE-nya," tandasnya.
Baca juga:
Garuda Indonesia Kembalikan 2 Pesawat Sewaan Belum Jatuh Tempo
Menteri Erick Ungkap Masalah Terbesar Garuda Indonesia di Sewa Pesawat & Rute Terbang
Dirut Garuda Indonesia: Kami Tengah Fokus Upaya Pemulihan Perusahaan
Anggota DPR Sebut Masalah Garuda Indonesia Akibat Pencairan Dana Talangan Tak Optimal
Anggota Komisi VI DPR ke Erick Thohir: Apa Terobosan Garuda Indonesia?
Fakta Beban Berat Keuangan Garuda Indonesia Hingga Komisaris Rela Tak Digaji