Wapres JK sebut peserta sponsor Asian Games 2018 melebihi target
Wakil Presiden Jusuf Kalla (JK) memastikan tidak ada kekurangan anggaran dalam penyelenggaraan Asian Games pada Agustus 2018. Sebab, peserta sponsor terus meningkat melebihi target yang ditetapkan semula.
Wakil Presiden Jusuf Kalla (JK) memastikan tidak ada kekurangan anggaran dalam penyelenggaraan Asian Games pada Agustus 2018. Sumber dana seperti sponsor, terus memastikan minatnya berperan serta dalam pesta olahraga tersebut.
"Kalau semua yang direncanakan masuk, sponsor masuk, pajak sesuai kontrak itu bebas. Ada caranya semua anggaran akan terpenuhi. Tidak ada kekhawatiran," ujar JK di Wisma Serbaguna, Jakarta, Senin (19/2).
-
Kenapa Ridwan Kamil menemui Jusuf Kalla? “Beliau kan orang pintar ya dan penuh dengan pengalaman, arif, bijaksana. Sehingga saya perlu mendapatkan arahan, wejangannya dari beliau,” sambungnya.
-
Bagaimana Jusuf Kalla menilai harga alutsista bekas yang dibeli pemerintah? "Sebetulnya bukan hanya bekas, berapa harga bekas itu? Itu hal yang berbeda. Kalau ini 'kan harganya rata-rata Rp1 triliun satu pesawat, pesawat yang umurnya 25 tahun," kata JK. Ketika orang ingin membeli pesawat, yang diukur ada dua yaitu umur dan jam terbangnya. Khusus umur sangat berpengaruh pada teknologi yang ada di dalam pesawat tersebut.
-
Mengapa Jusuf Kalla bingung dengan penetapan Karen Agustiawan sebagai terdakwa? Saya juga bingung kenapa dia jadi terdakwa, bingung karena dia menjalankan tugasnya," kata JK.
-
Kenapa Jusuf Kalla menilai pembelian alutsista bekas dengan harga Rp1 Triliun tidak layak? "Sebetulnya bukan hanya bekas, berapa harga bekas itu? Itu hal yang berbeda. Kalau ini 'kan harganya rata-rata Rp1 triliun satu pesawat, pesawat yang umurnya 25 tahun," kata JK. Ketika orang ingin membeli pesawat, yang diukur ada dua yaitu umur dan jam terbangnya. Khusus umur sangat berpengaruh pada teknologi yang ada di dalam pesawat tersebut.
JK mengatakan, peserta sponsor terus meningkat melebihi target yang ditetapkan semula. "Sponsor itu melebihi target kita semula. Berita baik soal itu. Selama sesuai kontrak, pajak diatur pemerintah jadi semua dapat dipenuhi," jelasnya.
JK menambahkan, pemerintah melakukan rapat evaluasi rutin mengenai kesiapan venue dan berbagai keperluan lainnya yang mendukung perhelatan tersebut. Dia memastikan, hingga kini kesiapan infrastruktur telah mencapai 90 persen.
"Kita rapat rutin mengenai evaluasi 3 hal soal venue, bagaimana kemajuannya kita terima kasih kepada Menteri PUPR semuanya 90 persen sukses khusus yang besar," jelasnya.
"Ada catatan kemudian di DKI, diharapkan beberapa tanggung jawab DKI soal kuda, velodrome sepeda dan juga rehabilitasi beberapa ruang gedung olahraga terus berjalan. Di Palembang juga demikian," tandasnya.
Baca juga:
Wapres JK optimis persiapan Asian Games 2018 selesai tepat waktu
Wapres JK pimpin rakor evaluasi invitation tournament Asian Games
Kesuksesan Piala Presiden tanda Indonesia siap hadapi Asian Games
Indonesia raih juara umum tes event Asian Games, Menpora apresiasi dan terus evaluasi
Liga 1 diminta berhenti total saat Asian Games 2018 berlangsung