Delapan Potret Syahnaz Sadiqah dan Si Kembar yang Hadir dalam Perayaan Ulang Tahun Baby L
Artis Syahnaz Sadiqah salah satu artis yang turut hadir dalam perayaan ulang tahun ke-2 Muhammad Leslar Al-fatih Billar. Simak potretnya saat

Perayaan ulang tahun Baby L dilangsungkan di wilayah Pondok Indah, Jakarta Selatan, pada hari Selasa, 26 Desember 2023. Adik dari Raffi Ahmad turut hadir dalam acara tersebut, ditemani oleh kedua anak kembar beliau, Zunaira Alessia Safaraz Ismail dan Zayn Sadavir Ezhilan Ismail.

Delapan Potret Syahnaz Sadiqah dan Si Kembar yang Hadir dalam Perayaan Ulang Tahun Baby L
Setibanya di lokasi, Syahnaz segera dikerubuti oleh awak media. Sambil mendekap salah satu dari kedua anak kembar yang dibawanya, istri dari Jeje Govinda menyatakan bahwa ia masih menunggu kostum yang akan dikenakan oleh sang buah hati dalam acara tersebut.

2
Diketahui, perayaan ulang tahun Baby L mengusung konsep sepak bola dengan tema "Abang L Birtday Cup".
“Masih menunggu mau pake kostum bola, bajunya masih dianterin kita mau nunggu,” ujar Syahnaz.

3
Ketika sampai di lokasi, Syahnaz belum membawa hadiah untuk Baby L. Ia mengakui bahwa hadiah untuk Baby L masih dalam perjalanan menuju lokasi.

4
Yang pasti, Syahnaz bakalan memberikan kado disaat acara pesta ulang tahun berlangsung.
“Nanti di dalam, masih dianterin,” katanya.

5
Sebelum memasuki acara, Syahnaz memberikan doa untuk Baby L yang merayakan ulang tahun yang kedua. Dalam doanya, ia berharap agar Baby L tumbuh menjadi anak yang soleh, cerdas, dan menjadi kebanggaan bagi kedua orangtuanya.

6
“Doanya buat abang L mudah-mudahan abang L jadi anak soleh banggakan orangtua, disayang sekitar. Jadi anak pinter kebanggaan keluarga, aminnn,” pungkas Syahnaz.

7
Berikut keseruan Syahnaz saat di pesta ulang tahun baby L. Terlihat anak-anak mengenakan baju bola senada berwarna pink.
