Private Chef Bongkar Pengeluaran Sekali Makan Inul Daratista, Semua Bahan Premium - Harganya Tiga Kali UMR Jakarta
Chef Firhan membongkar biaya sekali makan Inul dan keluarga. Fantastis!

Sudah empat tahun belakangan ini Inul Daratista memilih menggunakan juru masak pribadi di kediamannya. Tentu saja tujuannya agak pedangdut asal Pasuruan itu bisa menyantap makanan lezat ala restoran meski hanya di rumah saja. Inul menunjuk Firhan Ashari jebolan ajang Master Chef Indonesia untuk memasak di kediamannya.
Menjadi private chef artis tajir melintir, Chef Firhan mengungkap pengeluaran sekali makan Inul yang terbilang fantastis. Totalnya bisa mencapai tiga kali UMR (Upah Minimum Regional) di Jakarta. Soalnya, bahan masakan yang diracik Chef Firhan semuanya premium.
Permintaan Anak Inul

Kali ini, Chef Firhan memasak menu sesuai permintaan Yusuf Ivander Damares, anak Inul. Mereka belanja beragam bahan berkualitas jempolan seperti daging steak hingga scallop. Saat sedang sibuk memasak, Chef Firhan tak menyangka jika Inul sudah membeli lobster dan daging tomahawk yang dikirim langsung ke ruma.
"Belanja dengan total tiga kali UMR Jakarta untuk private chefnya Bunda Inul. Sebenernya masak kali ini tuh requestnya Mas Ivan, jadi ini gua lagi belanja sama dia. Mas Ivan bener-bener cari bahan premium yang dia mau coba langsung ini gua masakin," terang Chef Firhan.
Chef Firhan: Rasa Duit Tahu Gak?

Satu per satu bahan makanan diracik Chef Firhan. Tentu saja ia pun mencicipi makanan yang dibuatnya. Dengan penuh canda, Chef Firhan menyebut jika semua makanan berbahan premium yang dibuatnya itu kental dengan cita rasa uang penuh kenikmatan.
"Asli ya ini daging kayak dimasak 15 detik doang rasanya tuh kalian dengerin deh rasanya, rasa duit tahu gak? Rasa duit. Itu daging tuh bener-bener kayak ngucap salam gitu loh, sopan di mulut," terang runner-up dari MasterChef Indonesia musim keenam itu.
Semua makanan yang sudah rampung dibuat langsung disajikan Chef Firhan untuk sang empunya rumah. Ivan bersama teman-temannya begitu menikmati masakan Chef Firhan, begitu juga Inul.
Dikirim Lobster dan Tomahawk

Saat sedang sibuk memasak, Chef Firhan terkejut lantaran Inul sudah memesan lobster dan tomahawk segar dengan ukuran yang sangat besar. Ia pun langsung meraciknya. Seketika, makanan yang dibuat oleh Chef Firhan habis saat itu juga. Ia begitu bahagia karena masakannya menuai pujian lezat.
"Ini tuh gua lagi prepare datang box gede banget isinya lobster hidup. Jujur gua gak tahu ada lobster sama tomahawk sebanyak ini. Saran dari gua gak usah cari tahu deh harga lobster hidup dan tuh tomahawak sebanyak itu," ungkap Chef Firhan.
"Oh iya gua tuh jadi private chefnya Bunda Inul tuh udah skeitar empat tahunan, emang dari dulu gak pernah di publish aja sih baru kali ini. Mau gua bikin bumbu jimbaran gitu loh. Kalau masak dapat love dari Bunda Inul, udah pasti approve deh," sambung dia.