Puncak Perayaan HUT SCTV ke-33 XtraOrdinary Bertabur Bintang, Ada Agnez Monica, Iwan Fals Hingga Noah
Puncak HUT SCTV 33 XtraOrdinary akan digelar pada 24 Agustus 2023 dengan menghadirkan sederet musisi top tanah air.
Puncak HUT SCTV 33 XtraOrdinary akan digelar pada 24 Agustus 2023 dengan menghadirkan sederet musisi top tanah air.
Puncak Perayaan HUT SCTV ke-33 XtraOrdinary Bertabur Bintang, Ada Agnez Monica, Iwan Fals Hingga Noah
SCTV telah mempersiapkan beragam perayaan dan kemeriahan acara di momen ulang tahun ke-33. Ada berbagai program acara yang telah disiapkan dalam rangkaian acara HUT SCTV 33 XtraOrdinary. Mulai dari Karnaval SCTV, program olahraga unggulan hingga acara puncak pada 24 Agustus 2023.
Kemeriahan HUT SCTV 33 XtraOrdinary
Kemeriahan HUT SCTV 33 XtraOrdinary ini dimulai dari acara Karnaval SCTV. Acara yang hadir pada Juni lalu di kota Sumedang dan Lubuklinggau pada Juli lalu menjadi pembuka dari rangkaian program HUT SCTV 33. Kemeriahan Karnaval SCTV masih akan berlanjut pada 12–13 Agustus 2023 mendatang di kota Cirebon.
Deretan program XtraOrdinary lainnya juga siap menyapa pemirsa setia di antaranya, Film Layar Lebar XtraOrdinary, FTV Special HUT SCTV 33 XtraOrdinary, 33 Jam XtraOrdinary LIVE, Munajat 33, Liputan 6 Pagi Special HUT SCTV 33 XtraOrdinary, Liputan 6 Siang Special HUT SCTV 33 XtraOrdinary, Infotainment Special HUT SCTV 33. Tak hanya berbagi kebahagiaan di layar kaca, di ulang tahun kali ini SCTV juga tetap menebar aksi sosial lewat program Jembatan Asa SCTV dan Kejutan 33 Bayi SCTV. Puncak perayaan ulang tahun ke-33 akan tersaji lebih istimewa di Malam Puncak HUT SCTV 33 XtraOrdinary, pada 24 Agustus 2023, LIVE mulai pukul 18.30 WIB.
"Semangat XtraOrdinary dalam berkarya, akan selalu SCTV hadirkan dalam setiap program yang kami sajikan untuk pemirsa Indonesia. Kami haturkan terima kasih yang tak terhingga atas kesetiaan dan kepercayaan pemirsa selama 33 tahun SCTV mengudara," ujar Banardi Rachmad selaku Deputy Director Programming SCTV.
"Kami akan terus menyajikan berbagai tayangan yang penuh inovasi, menghibur, dan menginspirasi," sambung Banardi Rachmad.
Film Layar Lebar XtraOrdinary hadir menemani pemirsa mulai Senin, 21 Agustus 2023 hingga Jumat, 25 Agustus 2023. Dibuka dengan film yang dibintangi oleh Rizky Nazar dan Michelle Ziudith, 'Calon Bini' akan hadir di layar kaca SCTV pada Senin, 21 Agustus 2023, pukul 23.00 WIB. Berlanjut esok hari, pemirsa dapat menyaksikan drama remaja 'Dancing in The Rain', pada hari Selasa, 22 Agustus 2023, pukul 23.00 WIB. Kisah cinta segitiga antara Mahesa (Jefri Nichol), Alana (Michelle Ziudith), dan Danu (Maxime Bouttier) akan hadir dalam drama romantis 'One Fine Day' pada hari Rabu, 23 Agustus 2023, pukul 23.00 WIB. Film drama kriminal berjudul 'Serigala Terakhir' akan tayang pada Jumat, 24 Agustus 2023, pukul 01.00 WIB dini hari.
Deretan FTV Special HUT SCTV 33 XtraOrdinary juga akan menghiasi layar kaca pemirsa mulai 21–24 Agustus 2023. Hadirkan beragam kisah pendek yang menarik untuk disaksikan, rangkaian FTV Special HUT SCTV 33 XtraOrdinary akan ditutup dengan judul 'DJS The Reunion: Reuni SMP 33 Angkatan, Bikin My Heart Jadi Berantakan. YGY!'. Saksikan kembali chemistry Sandrinna Michelle, Junior Roberts, Rassya Hidayah, Kiesha Alvaro, Aqeela Calista, Jefan Nathanio, dan sederet pemain Dari Jendela SMP lainnya, dengan alur cerita spesial yang dikemas khusus untuk perayaan ulang tahun SCTV yang ke-33, tayang hari Kamis, 24 Agustus 2023, pukul 12.45 WIB.
Untuk pecinta sepak bola tanah air, SCTV telah menyiapkan gelaran AFF Championship U-23, kejuaraan sepak bola internasional antar negara di Asia Tenggara yang diikuti oleh tim nasional putra usia di bawah 23 tahun. AFF Championship U-23 akan hadir di layar kaca SCTV mulai Jumat, 18 Agustus 2023 dengan mempertemukan Timnas Malaysia vs Indonesia, pada pukul 19.15 WIB. Sementara laga Timnas U-23 Indonesia kontra Timor Leste akan tersaji pada Minggu, 20 Agustus 2023, pukul 19.15 WIB. Nantikan juga Semi Final dari AFF Championship U-23 yang akan tayang pada Kamis, 24 Agustus 2023, pukul 15.00 WIB.
Aksi Sosial di HUT SCTV ke-33
Melengkapi perayaan ulang tahun ke-33, SCTV berbagi kebahagiaan dengan pemirsa yang membutuhkan, salah satunya dengan aksi menyambungkan asa saudara-saudara di sejumlah penjuru daerah melalui 'Jembatan Asa SCTV'. Terhitung hingga saat ini, SCTV telah membangun sebanyak 33 Jembatan Asa di seluruh nusantara yang akses daerahnya terputus.
SCTV bersama Yayasan Pundi Amal Peduli Kasih (YPP) juga mengajak pemirsa setia SCTV berpartisipasi mendonasikan bantuannya untuk membangun jembatan gantung, jembatan gelagar beton, dan jembatan gelagar besi di berbagai wilayah Indonesia. Pemirsa dapat menyalurkan donasi ke nomor rekening BCA 500 557 2000 a/n Yayasan Pundi Amal Peduli Kasih (YPP) yang telah dibuka sejak 1 Juni 2023 – 31 Agustus 2023. Aksi sosial lainnya juga turut dihadirkan melalui Kejutan 33 Bayi SCTV. Kejutan berupa bantuan biaya persalinan dan bingkisan keperluan bayi diberikan kepada 33 bayi yang lahir bertepatan dengan hari lahir SCTV pada 24 Agustus 2023 di 33 wilayah di Indonesia.
Membuka hari tepat di hari Kamis, 24 Agustus 2023, SCTV mengajak pemirsa setia untuk bersama-sama memanjatkan doa terbaik lewat program 'Munajat 33'. Dipimpin oleh Ustaz Solmed, Ustaz Taufiqurrahman (Pantun), dan Ustaz Subki Al-Bughury, 'Munajat 33' akan hadir pada pukul 04.00 WIB. Program berita dan program infotainment SCTV favorit pemirsa juga akan hadir dengan kemasan lebih XtraOrdinary jelang perayaan HUT SCTV 33 XtraOrdinary. Liputan 6 Pagi Special HUT SCTV 33 XtraOrdinary hadir Kamis, 24 Agustus 2023, LIVE pukul 05.00 WIB. Sementara, Liputan 6 Siang Special HUT SCTV 33 XtraOrdinary hadir mulai 21 – 24 Agustus 2023, LIVE setiap pukul 12.00 WIB.
Program Infotainment Special HUT SCTV 33
Sederet program infotainment, Halo Selebriti Special HUT SCTV 33 XtraOrdinary tayang pada Sabtu, 19 Agustus 2023 pukul 06.00 WIB dan Minggu, 20 Agustus 2023 pukul 06.30 WIB, Hot Shot Special HUT SCTV 33 XtraOrdinary hadir setiap Sabtu – Jumat, 19 – 25 Agustus 2023 pukul 07.00 WIB, dan Status Selebriti Special HUT SCTV 33 XtraOrdinary yang juga siap menyapa pemirsa setiap Senin – Jumat, 21 – 25 Agustus 2023, pada pukul 06.00 WIB. Ikuti terus beragam pemberitaan dan informasi terkini seputar kemeriahan perayaan HUT SCTV 33 XtraOrdinary.
Selain hadir XtraOrdinary di layar kaca melalui tayangan on air serta berbagai kegiatan off air, kemasan XtraOrdinary juga hadir di platform media sosial SCTV. Secara khusus, SCTV akan hadirkan 33 Jam XtraOrdinary LIVE, di mana pemirsa SCTV dapat mengikuti keseruan selama 33 jam LIVE streaming mulai tanggal 23 Agustus 2023 pagi hingga malam puncak HUT SCTV di 24 Agustus 2023, melalui berbagai platform digital SCTV di antaranya, aplikasi Vidio, Instagram @SCTV, TikTok @SCTV_, YouTube SCTV, Facebook SCTV, dan SnackVideo @SCTV_. Keseruan yang dihadirkan dalam 33 Jam XtraOrdinary LIVE yakni, XtraOrdinary LIVE Quiz berhadiah total puluhan juta rupiah.
Sajikan tampilan yang XtraOrdinary dengan LED 3D di atas stage untuk pertama kalinya, Malam Puncak HUT SCTV 33 XtraOrdinary siap mengguncang layar kaca pemirsa pada Kamis, 24 Agustus 2023, mulai pukul 18.30 WIB, LIVE dari Studio 6 EMTEK City, Jakarta.
Penampilan Musisi Top Tanah Air
Agnez Mo, secara spesial akan membawakan single terbarunya berjudul 'Get Loose' yang untuk pertama kalinya dihadirkan secara Live di televisi Indonesia, hanya di Malam Puncak HUT 33 SCTV XtraOrdinary. Penampilan XtraOrdinary bertabur bintang juga akan menampilkan sang legend Iwan Fals, Noah, Dewa19 feat. Virzha & Mulan Jameela, Lesti, Isyana & The Tuttis, Mawar De Jongh, Christie, Budi Doremi, Fabio Asher, Mario G. Klau, Happy Asmara, UN1TY, V1RST, Rey Bong, Aqeela Calista, Kiesha Alvaro, dan masih banyak lagi.
Nantikan juga penampilan drama musikal dari bintang sinetron 'Takdir Cinta Yang Kupilih', serta kejutan menegangkan dari The Sacred Riana. Sementara celotehan khas Kiky Saputri dan Cak Lontong, siap mengocok perut pemirsa di malam perayaan HUT SCTV 33. Deretan host ternama yakni, Raffi Ahmad, Astrid Tiar, Ruben Onsu, dan Ben Kasyafani siap memandu jalannya perhelatan termegah dari Malam Puncak HUT SCTV 33 XtraOrdinary ini. Saksikan rangkaian program perayaan HUT SCTV 33 XtraOrdinary, serta beragam suguhan istimewa di Malam Puncak HUT SCTV 33 XtraOrdinary yang akan disiarkan pada Kamis, 24 Agustus 2023, pukul 18.30 WIB, LIVE dari Studio 6 EMTEK City, Jakarta!