Raffi Ahmad Akui Kalah dari Atta Halilintar, Irfan Hakim Singgung Soal Penghasilan

Merdeka.com - Raffi Ahmad mengaku kalah dari Atta Halilintar bila soal subscriber YouTube. Soalnya, subscriber Atta sudah tembus di angka 22juta. Sedangkan Raffi baru memiliki 13juta subscriber.
Meski begitu, Irfan Hakim menyinggung soal penghasilan saat Raffi bahas soal subscriber. Suami Nagita Slavina itu pun hanya tersenyum dan memberikan jawaban bijak.
Itu semua ada dalam video di saluran YouTube Rans Entertainment dengan tajuk 'Bongkar-Bongkarans Harga Hewan Peliharaan Irfan Hakim Sampe Ratusan Juta!!' yang tayang pada 14 April 2020.
Semula, mereka tengah berbincang mengenai hewan peliharaan. Ada Raffi Ahmad, Irfan Hakim, dan Denny Cagur. Kemudian, Irfan tiba-tiba saja ngomong jika Raffi takut kalah dari Atta Halilintar.
"Elu takut kalah sama Atta Halilintar ya?," kata Irfan Hakim.
"Aku udah kalah sama Atta Halilintar, dari hal subscriber," jawab raffi Ahmad.
Irfan kemudian menyinggung soal penghasilan. Raffi pun tersenyum dan memberikan jawaban bijak.
YouTube Rans Entertainment 2020 Merdeka.com
"Tapi dari hal penghasilan?," tanya Irfan.
"Ya gak tahu itu rejeki sudah ada yang ngatur. Atta juga rejekinya bagus," papar Raffi.
"Dia bijak kalau ada kamera ya," celetuk Denny Cagur. Raffi dan Irfan pun hanya tertawa mendengarnya.
(mdk/end)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya