CEK FAKTA: Peramal Jokowi Menangkan Pilpres 2019, Sebut Anies Jadi Presiden 2024?
Beredar video di YouTube yang memperlihatkan seorang peramal yang meramal Anies Baswedan akan menjadi presiden tahun 2024.
Dalam narasinya dikatakan, peramal tersebut telah meramal nasib Joko Widodo (Jokowi) memenangkan Pilpres 2019 lalu.
CEK FAKTA: Peramal Jokowi Menangkan Pilpres 2019, Sebut Anies Jadi Presiden 2024?
Beredar video di YouTube yang memperlihatkan seorang peramal yang meramal Anies Baswedan akan menjadi presiden tahun 2024.
Dalam narasinya dikatakan, peramal tersebut telah meramal nasib Joko Widodo (Jokowi) memenangkan Pilpres 2019 lalu.
Video berdurasi 8 menit 10 detik itu diunggah pada 3 Oktober 2022 melalui kanal NEGARA POLITIK.
Berikut narasi yang dimuat dalam video:
“Buka suara dulu ramal Jokowi jadi presiden kini sebut Anies jadi presiden di 2024”
Benarkah Anies disebut jadi presiden selanjutnya oleh peramal yang pernah prediksi Jokowi jadi Presiden? Simak penelusurannya:
Penelusuran dilakukan dengan mengunggah tangkapan layar thumbnail ke situs pencarian Google Images dan Yandex. Hasil thumbnail dalam video identik dengan artikel yang diunggah suara.grid.id.
Artikel itu membahas hasil prediksi YouTuber peramal Denny Darko tentang kepastian pernikahan penyanyi Ayu Ting Ting dengan Adit Jayusman.
Penelusuran dilanjutkan dengan menonton video secara penuh. Perlu dicatat bahwa tokoh spiritual yang muncul dalam video bukan Denny Darko, melainkan Ki Jati Kusumo.
Cuplikan video diambil dari kanal YouTube Ngajo Roso berjudul “ NENEK 133 TAHUN RAMAL ANIES BASWEDAN PRESIDEN 2024” yang diunggah pada 11 November 2022.
Dengan begitu, ada inkonsistensi dalam identifikasi tokoh peramal yang dimaksud, sebab yang ditampilkan dalam thumbnail dan isi video berbeda.
Artikel tersebut membahas tentang prediksi seorang nenek yang berusia 133 tahun yang menyatakan bahwa Anies Baswedan akan menjadi presiden pada tahun 2024. Tidak dimuat keterangan detail mengenai identitas nenek tersebut.
Hasil penelusuran lebih lanjut tidak menampilkan adanya berita terkait nenek 113 tahun yang dimaksud dulunya pernah meramal Jokowi atau tidak.
Kesimpulan
Setelah dilakukan penelusuran, video yang berjudul "Buka suara dulu ramal Jokowi jadi presiden kini sebut Anies jadi presiden di 2024" adalah tidak benar.
Selain itu, perlu diingat bahwa ramalan bukanlah sesuatu yang pasti. Ramalan bisa terjadi atau bisa juga tidak terjadi.
Jangan mudah percaya dan cek setiap informasi yang kalian dapatkan. Pastikan itu berasal dari sumber terpercaya, sehingga bisa dipertanggungjawabkan kebenarannya.