CEK FAKTA: Speed Nozzle Tidak Mempengaruhi Volume Saat Pengisian BBM
Merdeka.com - Sebuah video tentang pengisian bahan bakar kendaraan beredar di media sosial. Seseorang dalam video mengatakan bahwa untuk mengisi BBM harus menggunakan speed 1, agar tidak ada angin di dalamnya.
istimewa"ISI BBM DI SPBU PAKAI SPEED 1, BIAR TAKARAN SESUAI DAN GAK KELUAR ANGIN, MITOS ATAU FAKTA"
Penelusuran
-
Apa itu konsumsi BBM? Untuk pemilik kendaraan konvensional, menghitung konsumsi bahan bakar adalah hal yang sangat krusial, terutama dengan fluktuasi harga bensin yang terjadi setiap bulan. Agar tidak mengalami pengeluaran berlebih akibat penggunaan BBM yang tidak efisien, banyak pengendara yang mulai mencatat konsumsi bahan bakar setiap kali mereka mengisi bensin.
-
Dimana BBM dicampur air? Selanjutnya, NN dan MA mengisi mobil tanki dengan air agar terlihat lebih banyak ketika mengirim ke SPBU 34.17106 Kota Bekasi.'Pelaku mengisi air ke dalam kompartemen empat yang nantinya akan diturunkan di SPBU 3417106 (TKP),' ucap Firdaus.
-
Bagaimana BBM dicampur air? 'Mereka menggunakan selang, kemudian setelah selesai memindahkan BBM Pertalite dari mobil tanki ke tempat tersebut, para pelaku menggunakan selang air, memasang kran air dan menggunakannya ke mobil tanki BBM Pertalite,' katanya.
-
Kenapa BBM dicampur air? 'Jadi mereka (tersangka) membeli dengan harga Rp7.500 per liter, jadi kalau 1.800 liter dapatnya Rp14 juta, jumlah keseluruhan yang dibeli 1.800 liter, motifnya untuk bayar utang, dia (tersangka) hanya inisiatif aja langsung menawarkan ke pihak sekuriti,' ungkapnya.
-
Bagaimana menghitung konsumsi BBM? Untuk menentukan konsumsi bahan bakar menggunakan metode full to full, pertama-tama catat angka odometer pada saat mengisi tangki bensin hingga penuh. Setelah itu, catat angka odometer lagi setelah melakukan pengisian ulang. Hitung selisih antara kedua angka tersebut dan bagi dengan jumlah liter bahan bakar yang diisi ulang.
-
BBM apa yang dicampur air? 'EK menerima tawarannya, selanjutnya pelaku NN dan pelaku MA menurunkan kembali BBM Pertalite sebanyak 1.800 liter dengan cara memasang selang lison dari mobil tangki BBM jenis Pertalite ke dombak,' kata Kasat Reskrim Polres Metro Bekasi Kota AKBP Muhammad Firdaus, Rabu (27/3).
Cek fakta merdeka.com menelusuri video itu. Hasilnya, isi video tersebut adalah tidak benar.
Dalam artikel kompas.com berjudul "Viral, Video Isi BBM di SPBU 'Speed 1' agar Takaran Sesuai dan Tak Keluar Angin, Benarkah?" pada 11 September 2021, dijelaskan bahwa tidak ada kaitannya kecepatan nozzle dengan angin di dalamnya.
Corporate Secretary Pertamina Patra Niaga Sub Holding Commercial and Trading Putut Andriatno menyampaikan, mengisi BBM harus memakai speed 1 agar takaran sesuai adalah mitos belaka. Saat mengisi BBM, memang benar ada 3 speed pada nozzle. Fungsinya untuk mengatur kecepatan BBM yang keluar.
Namun, ia menekankan, baik dengan speed 1, 2, maupun 3, tidak akan mempengaruhi volume BBM yang dibeli konsumen.
"Itu (speed) tidak mempengaruhi. Speed 1, 2, dan 3 itu kan hanya untuk pengaturan kecepatan, tapi itu tidak mempengaruhi terkait masalah volume," ujar dia kepada Kompas.com melalui sambungan telepon, Sabtu (11/9/2021).
Kesimpulan
Informasi menggunakan speed 1 nozzle saat mengisi BBM agar tidak ada angin adalah sebuah mitor. Speed 1 sampai speed 3 pada nozzle memang berfungsi mengatur kecepatan pengisian pada tangki kendaraan. Tetapi tidak akan mempengaruhi volume BBM yang dibeli konsumen.
Jangan mudah percaya dan cek setiap informasi yang kalian dapatkan, pastikan itu berasal dari sumber terpercaya, sehingga bisa dipertanggungjawabkan kebenarannya. (mdk/lia)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Bensin versi dingin, disimpan di lemari pendingin. Simak yuk!
Baca SelengkapnyaTerkait kenaikan harga BBM non subsidi, Adjie sebagai konsumen mengaku memahami, apalagi memang sesuai regulasi dan sudah berlangsung lama.
Baca SelengkapnyaAda-ada saja kelakuan warga +62 yang buat geleng kepala.
Baca SelengkapnyaGunakan nitrogen untuk tekanan ban motor lebih stabil dan awet, tapi pastikan menguras angin biasa sebelum pengisian.
Baca SelengkapnyaViral Candaan Sekelompok PNS ke Petugas SPBU, Mau Isi Bensin Rp10 Ribu dan Ngaku Tak Punya Duit
Baca SelengkapnyaHarga BBM Pertamax atau Ron 92 kini dibanderol Rp13.300 per liter dari sebelumnya Rp12.400 per liter.
Baca SelengkapnyaBanyak mitos beredar seputar dunia otomotif, dan menggoyangkan mobil saat isi bensin merupakan salah satunya.
Baca Selengkapnya