Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Profil

Citra Tubindo

Profil Citra Tubindo | Merdeka.com

P.T. Citra Tubindo Tbk merupakan perusahaan yang bergerak dalam industri minyak dan gas yang ada di Indonesia. Perusahaan ini menyediakan proses akhir dalam OCTG (Oil Country Tubular Goods) yang merupakan komponen terpenting dalam kegiatan pengeboran minyak dan gas. OCTG terdiri dari 3 produk utama yakni Drill Pipe, Casing dan Tubing. Perusahaan yang berkantor pusat di Batam ini pertama kali didirikan sejak tahun 1983 dan secara resmi beroperasi sejak bulan Juni 1984. Perusahaan ini merupakan perintis bisnis di Pulau Batam yang sekarang telah menjadi pusat logistik bagi industri minyak dan gas di seluruh Indonesia. Lokasi yang strategis untuk perusahaan ditambah dengan kepemilikan pelabuhan air yang terletak di kawasan industri membuat Citra Tubindo menjadi salah satu pengekspor produk-produk secara global. Hingga saat ini Citra Tubindo menjadi produsen kelas dunia dan menjadi penyedia layanan untuk produk-produk tubular perminyakan. Lebih dari 75% produk yang telah dikirim ke berbagai perusahaan-perusahaan minyak multinasional yang tersebar di berbagai negara di dunia.

Demi mengembangkan sayap bisnis-nya, perusahaan juga menjalin kerjasama dengan beberapa perusahaan minyak lainnya, seperti menjalin kemitraan dengan membentuk Vietubes yang berlokasi di Vung Tau, Vietnam yang merupakan hasil kerjasama Citra Tubindo dengan Valtubes SA, Sumitomo Metal Industries dan PetroVietnam. Proyek kerjasama ini telah berjalan sejak bulan Januari 2007 lalu. Selain itu, perusahaan juga menjalin kerjasama dengan perusahaan asal Amerika Serikat, Grant Prideco guna mengembangkan drill pipe berkualitas tinggi sesuai dengan spesifikasi API dan NOV.

Riset dan analisa oleh Tryning Rahayu Setya W.

Profil

  • Nama Lengkap

    Citra Tubindo

  • Alias

    No Alias

  • Agama

  • Tempat Lahir

  • Tanggal Lahir

    0000-00-00

  • Zodiak

    -

  • Warga Negara

    Batam

  • Biografi

    P.T. Citra Tubindo Tbk merupakan perusahaan yang bergerak dalam industri minyak dan gas yang ada di Indonesia. Perusahaan ini menyediakan proses akhir dalam OCTG (Oil Country Tubular Goods) yang merupakan komponen terpenting dalam kegiatan pengeboran minyak dan gas. OCTG terdiri dari 3 produk utama yakni Drill Pipe, Casing dan Tubing. Perusahaan yang berkantor pusat di Batam ini pertama kali didirikan sejak tahun 1983 dan secara resmi beroperasi sejak bulan Juni 1984. Perusahaan ini merupakan perintis bisnis di Pulau Batam yang sekarang telah menjadi pusat logistik bagi industri minyak dan gas di seluruh Indonesia. Lokasi yang strategis untuk perusahaan ditambah dengan kepemilikan pelabuhan air yang terletak di kawasan industri membuat Citra Tubindo menjadi salah satu pengekspor produk-produk secara global. Hingga saat ini Citra Tubindo menjadi produsen kelas dunia dan menjadi penyedia layanan untuk produk-produk tubular perminyakan. Lebih dari 75% produk yang telah dikirim ke berbagai perusahaan-perusahaan minyak multinasional yang tersebar di berbagai negara di dunia.

    Demi mengembangkan sayap bisnis-nya, perusahaan juga menjalin kerjasama dengan beberapa perusahaan minyak lainnya, seperti menjalin kemitraan dengan membentuk Vietubes yang berlokasi di Vung Tau, Vietnam yang merupakan hasil kerjasama Citra Tubindo dengan Valtubes SA, Sumitomo Metal Industries dan PetroVietnam. Proyek kerjasama ini telah berjalan sejak bulan Januari 2007 lalu. Selain itu, perusahaan juga menjalin kerjasama dengan perusahaan asal Amerika Serikat, Grant Prideco guna mengembangkan drill pipe berkualitas tinggi sesuai dengan spesifikasi API dan NOV.

    Riset dan analisa oleh Tryning Rahayu Setya W.

  • Pendidikan

  • Karir

  • Penghargaan

    • API 5CT 0084.1
    • API 5D 0043
    • ISO 9001:2000 ISO-0506
    • API Q1 8th Edition Q1-0235
    • ISO/TS 29001:2007 TS-0027
    • ISO 14001:2004
    • OHSAS 18001:1999
    • NS Connection Technology
    • VAM Family connections
    • Atlas Bradford connections
    • ISO 9001:2000
    • API SPEC 7

Geser ke atas Berita Selanjutnya