FOTO: Porak-poranda Pesisir Kota Suzu Diterjang Tsunami Akibat Gempa Dahsyat Jepang
Wali Kota Suzu mengungkapkan 90 persen bangunan di kotanya kemungkinan hancur seusai terjadi gempa 7,5 magnitudo.
Wali Kota Suzu mengungkapkan 90 persen bangunan di kotanya kemungkinan hancur seusai terjadi gempa 7,5 magnitudo.
FOTO: Porak-poranda Pesisir Kota Suzu Diterjang Tsunami Akibat Gempa Dahsyat Jepang
Sebuah kapal terdampar di dekat kawasan permukiman yang rusak parah setelah tersapu tsunami di pesisir Kota Suzu, Prefektur Ishikawa, Jepang, Rabu (3/1/2024). Terjangan tsunami yang dipicu gempa dahsyat 7,5 magnitudo telah membuat Kota Suzu porak-poranda.
Kawasan ini berada tak jauh dari pusat gempa yang berlokasi di semenanjung Noto, Prefektur Ishikawa. JIJI Press/AFP
Dilansir Reuters, Wali Kota Suzu, Suzuhiro Izumiya mengungkapkan 90 persen bangunan di kotanya kemungkinan hancur. JIJI Press/AFP
“Situasinya sangat buruk,” katanya. JIJI Press/AFP
Foto-foto yang diperoleh AFP memperlihatkan kota berpenduduk 5.000 orang ini tampak hancur. Rumah tumah tampak rusak parah, tiang listrik roboh, dan sejumlah kapal tampak tersapu hingga ke darat. Fred Mery/AFP
Kondisi sejumlah mobil saling bertumpuk setelah diterjang tsunami yang dipicu gempa dahsyat di Kota Suzu, Prefektur Ishikawa, Rabu (3/1/2024). JIJI Press/AFP
Diketahui, jumlah korban tewas akibat gempa dahsyat yang mengguncang Jepang telah bertambah menjadi 65 orang. Tim penyelamat dari seluruh negeri dikerahkan untuk melakukan proses evakuasi dan pencarian korban selamat. JIJI Press/AFP
Tim penyelamat kini berpacu dengan waktu setelah otoritas terkait mengeluarkan peringatan akan terjadinya hujan lebat serta risiko tanah longsor. JIJI Press/AFP
Pemandangan rumah-rumah yang rusak parah setelah diterjang tsunami yang dipicu gempa dahsyat di KotaSuzu, Prefektur Ishikawa, Jepang, Rabu (3/1/2024). JIJI Press/AFP