Kecewa putusan pengadilan soal pemilu, massa bakar pesawat di Papua Nugini

Merdeka.com - Para pengunjuk rasa di kota dataran tinggi Mendi di Papua Nugini membakar sebuah pesawat dan menutup bandara. Barisan polisi yang telah mengamankan bandara tak mampu menahan kekuatan massa yang marah.
"Kami menjaga pesawat tetapi dibandingkan dengan mereka, kami kalah jumlah dan mereka datang dari segala arah, semua penjuru. Rudal dilemparkan, pisau dilemparkan," ujar Komandan Polisi Gideon Kauke, dikutip dari Asia Pasific Report, Jumat (15/6).
Massa marah atas protes hasil putusan pengadilan di Waigani yang memenangkan William Powi sebagai Gubernur Dataran Tinggi Selatan pada pemilu tahun lalu.
Mereka menuduh ada kecurangan dalam keputusan pengadilan. (mdk/frh)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya