Cara Sederhana Menanam Bawang Merah di Rumah

Merdeka.com - Bawang merah merupakan salah satu rempah yang paling banyak digunakan di dalam masakan. Juga dikenal sebagai rempah berkhasiat yang baik untuk kesehatan dan kecantikan.
Beberapa manfaat bawang merah antara lain melancarkan pencernaan, mencegah peradangan, memperbaiki kekebalan tubuh, mencegah kanker, dan menyehatkan jantung.
Mengingat banyaknya manfaat bawang merah, tak ada salahnya jika kita mencoba menanam tanaman berumbi ini di rumah. Tak perlu membeli bibit untuk membudidayakannya. Pakai saja bawang merah di dapur yang sudah tua.
-
Bagaimana cara menanam bawang merah dari biji? Menanam bawang merah dari biji membutuhkan waktu yang cukup lama sebelum Anda bisa panen. Prosesnya membutuhkan kesabaran dan perawatan yang baik.
-
Kenapa menanam bawang merah sendiri? Untuk menyiasati kondisi tersebut, salah satu solusi yang dapat dilakukan adalah dengan menanam bawang merah sendiri.Dalam artikel ini, kita akan membahas secara mendalam tentang cara menanam bawang merah, mulai dari pemilihan bibit hingga proses panen. Panduan ini akan membantu Anda memahami teknik budidaya bawang merah yang tepat untuk mendapatkan hasil panen yang optimal.
-
Bagaimana cara merawat bawang merah? Perawatan yang tepat dan konsisten sangat penting untuk memastikan pertumbuhan optimal dan hasil panen bawang merah yang melimpah. Berikut adalah panduan lengkap tentang cara merawat tanaman bawang merah:1. PenyiramanPenyiraman yang tepat sangat penting untuk pertumbuhan bawang merah:Lakukan penyiraman secara rutin, terutama pada fase awal pertumbuhanFrekuensi penyiraman: 1-2 kali sehari, tergantung kondisi cuaca dan kelembaban tanahHindari penyiraman berlebihan yang dapat menyebabkan pembusukan umbiKurangi frekuensi penyiraman menjelang panen untuk meningkatkan kualitas umbi2. PemupukanPemupukan susulan diperlukan untuk memenuhi kebutuhan nutrisi tanaman:Pupuk susulan diberikan pada umur 10-15 hari setelah tanam dan 30-35 hari setelah tanamJenis pupuk: NPK (16:16:16) atau kombinasi Urea, SP-36, dan KClDosis pupuk: sesuaikan dengan rekomendasi untuk varietas dan kondisi tanahCara pemberian: ditabur di sekitar tanaman atau dilarutkan dalam air (dikocor)3. PenyianganPengendalian gulma penting untuk mengurangi kompetisi nutrisi:Lakukan penyiangan secara manual atau menggunakan alatFrekuensi: 2-3 kali selama masa tanam, terutama pada umur 2-4 minggu setelah tanamHati-hati saat menyiangi agar tidak merusak akar tanaman bawang merah4. Pengendalian Hama dan PenyakitPantau tanaman secara rutin dan lakukan tindakan pengendalian jika diperlukan:Hama utama: ulat bawang, trips, dan lalat pengorok daunPenyakit utama: bercak ungu, antraknosa, dan layu fusariumGunakan pestisida organik atau kimia sesuai dengan jenis hama dan penyakitTerapkan prinsip Pengendalian Hama Terpadu (PHT) untuk mengurangi penggunaan pestisida kimia5. PengairanAtur sistem pengairan untuk memastikan ketersediaan air yang cukup:Pastikan drainase lahan baik untuk mencegah genangan airPada musim kemarau, siapkan sumber air alternatif seperti sumur atau embungGunakan sistem irigasi tetes jika memungkinkan untuk efisiensi penggunaan air6. PembumbunanLakukan pembumbunan untuk menjaga stabilitas tanaman dan merangsang pembentukan umbi:Pembumbunan dilakukan bersamaan dengan penyianganTimbun tanah di sekitar pangkal tanaman setinggi 5-7 cmHati-hati agar tidak menutup seluruh bagian tanaman7. Pemangkasan DaunPemangkasan daun dapat dilakukan untuk merangsang pembentukan umbi:Lakukan pemangkasan daun pada umur 50-60 hari setelah tanamPotong 1/3 bagian ujung daunPemangkasan juga membantu mengurangi serangan penyakit pada daun8. Rotasi TanamanPraktikkan rotasi tanaman untuk menjaga kesehatan tanah dan mengurangi risiko penyakit:Hindari penanaman bawang merah berturut-turut di lahan yang samaRotasikan dengan tanaman dari keluarga berbeda, seperti kacang-kacangan atau jagung
-
Apa saja cara menyimpan bawang merah? Sebagai solusi, Anda dapat menempatkan bawang merah di dalam mangkuk, piring, atau nampan yang memiliki permukaan datar. Memilih wadah yang sesuai sangatlah penting agar bawang merah tetap segar dalam waktu yang lebih lama.
-
Gimana cara menyimpan bawang merah agar tahan lama? Penyimpanan seperti ini sangat efektif, terutama jika bawang merah disimpan di tempat yang kering dan luas. Dengan cara ini, bawang merah bisa bertahan hingga berbulan-bulan.
-
Bagaimana menanam bayam di rumah? Bagi mereka yang ingin mengurangi konsumsi daging, menanam sayuran kaya protein di rumah bisa menjadi alternatif yang sehat dan ramah lingkungan.
Berikut ini kami tampilkan cara menanam bawang merah di rumah.
Alat dan Bahan:
Cara Menanam Bawang Merah di Pot:
- Siapkan pot dan tanah subur sebagai media tanamnya. Campurkan sedikit pupuk ke dalam tanah tersebut.
- Pilihlah bawang yang bagus sebagai bibit. Hindari bawang merah yang sudah memiliki bercak hitam, karena bisa mengakibatkan penyakit.
- Potong bagian ujung bawang merah sedikit saja. Kalau sudah ada daun di bawang merahnya, tidak usah dipotong.
- Letakkan beberapa siung bawang merah yang sudah tua tadi ke dalam pot. Bawang merah yang sudah tua memiliki ciri fisik sedikit kering dan terkadang sudah memiliki sedikit daun yang muncul.
- Taruh di kedalaman 5 hingga 7 cm ke dalam tanah, lalu timbun kembali dengan tanah. Jangan menekan saat menanamnya, ya.
- Jangan lupa untuk menyiram calon bawang merah setiap pagi dan sore. Hindarkan air menggenang dalam pot.
- Bawang merah biasanya bisa dipanen setelah 60 – 90 hari. Tanda-tanda bawang merah yang sudah bisa dipanen adalah sudah memiliki daun yang layu dan sedikit kering. Nah, kalau menanamnya di pot, biasanya terdapat bawang yang menjulang ke atas.
- Bawang merah yang sudah dipanen sebaiknya kamu jemur 1–2 minggu, agar kandungan airnya berkurang. Sehingga bawang merah menjadi lebih awet saat disimpan.
Demikian cara menanam bawang merah sendiri di rumah. Tanamlah beberapa pot agar kamu bisa mendapatkan panenan yang cukup banyak.
Reporter: Nisa Mutia SariSumber: Liputan6.com
(mdk/tsr)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Ada beberapa tumbuhan yang dapat ditanam dan hasil panennya dapat kamu nikmati sendiri.
Baca Selengkapnya
Mulai dari urban farming hingga konsep kebun vertikal, peluang di dunia pertanian perkotaan terus berkembang.
Baca Selengkapnya
Simak cara menanam bawang merah agar panen melimpah beserta panduan lengkapnya.
Baca Selengkapnya
Mau bikin sambal ijo yang sedap dan pedasnya pas? Coba saja resep yang satu ini.
Baca Selengkapnya
Saat ini, menanam tanaman tidak perlu membutuhkan lahan yang luas. Dengan kreativitas, kita bisa menghijaukan rumah dengan cara hidroponik.
Baca Selengkapnya
Bumbu dalam masakan Indonesia memiliki beberapa tujuan utama: menambah cita rasa, memberikan aroma, mengawetkan makanan, dan menghilangkan bau amis.
Baca Selengkapnya
Dengan memanfaatkan lahan kosong 500 meter persegi, warga sekitar mengubahnya dengan ditanami berbagai tanaman holtikultura salah satunya cabai.
Baca Selengkapnya
Bikin cabai bubuk yang merah pekat dan lezat jadi sangat praktis tanpa oven. Ini dia caranya.
Baca Selengkapnya
Ketahui cara yang benar untuk menyimpan bawang merah agar tahan lama dan tidak mudah busuk. Temukan tips penyimpanan bawang merah secara lengkap di sini!
Baca Selengkapnya
Budi daya bawang merah merupakan salah satu kegiatan pertanian yang memiliki potensi ekonomi tinggi di Indonesia.
Baca Selengkapnya
Cara menanam sayuran hidroponik di rumah menjadi pilihan favorit banyak orang karena mudah dan menghasilkan.
Baca Selengkapnya
Simpan cabai giling menggunakan metode Emak agar lebih tahan lama. Dengan cara ini, stok cabai untuk hidangan pedas kesukaanmu akan lebih awet.
Baca Selengkapnya