Kencan dengan Gebetan yang Kenal dari Dating Apps? Kamu Wajib Perhatikan Hal Ini!
Aplikasi kencan (dating apps) telah menjadi salah satu cara paling populer untuk bertemu dengan orang baru dan mencari pasangan.
Kencan dengan Gebetan yang Kenal dari Dating Apps? Kamu Wajib Perhatikan Hal Ini!
Di era digital saat ini, aplikasi kencan (dating apps) telah menjadi salah satu cara paling populer untuk bertemu dengan orang baru dan mencari pasangan.Melalui fitur-fitur canggih dan algoritma pencocokan, aplikasi-aplikasi ini mempermudah kita untuk menemukan seseorang yang memiliki minat dan tujuan serupa.
Namun, di balik kemudahan ini, ada beberapa hal penting yang perlu diperhatikan untuk memastikan pengalaman kencan menjadi aman dan menyenangkan.
Apa saja?
1. Siapkan Topik Obrolan
Topik obrolan jadi hal yang penting dalam membangun chemistry bersama gebetan.
Untuk itu, jangan lupa untuk menyiapkan topik obrolan yang bisa membuat pertemuan pertama ini nggak terkesan garing.
Setelah berkomunikasi lewat chat atau telepon, kamu mungkin sudah mulai mengenal sosok seperti apa dirinya serta hal apa yang ia sukai.
Jadikan ini sebagai modal dalam membangun obrolan yang baik saat bertemu nanti.
-
Siapa yang merekomendasikan penggunaan aplikasi kencan? Direktur Komunikasi dan Kebijakan Asosiasi Kencan Online, Hannah Shimko memberi rekomendasi agar para pengguna dapat menggunakan layanan aplikasi sampai merasa mengenali orang yang cocok.
-
Bagaimana aplikasi kencan bantu temukan pasangan? Selain nama, biasanya menyertakan usia, akun media sosial yang terhubung, dan hobi.
-
Apa manfaat utama aplikasi kencan? Layaknya mata uang dengan dua sisi yang berbeda, kehadirkan aplikasi kencan menawarkan sejumlah keuntungan buatmu.
-
Kenapa aplikasi kencan memudahkan cari pasangan? Banyak Pilihan Kamu bisa bertemu lebih banyak orang yang mungkin dapat menjadi kandidat calon pasangan hidup. Mereka yang masuk daftar pilihan adalah orang yang mungkin sesuai dengan tipe idealmu.
-
Topik apa yang sebaiknya dihindari saat kencan pertama? Agar kencan pertama berjalan lancar dan tidak membuat ilfeel, berikut adalah delapan topik yang sebaiknya dihindari.
-
Bagaimana cara mendapatkan jodoh yang baik? Mencari jodoh tidak hanya menemukan seseorang untuk dinikahi saja, namun untuk menemukan pasangan hidup yang saling melengkapi dalam menjalani bahtera kehidupan.
2. Pertegas Batasan
Hal lain yang tak kalah penting saat bertemu dengan gebetan dari aplikasi kencan adalah menentukan batasan.
Bersikap ramah boleh saja, tapi karena ini merupakan pertemuan pertama dan statusnya masih berusaha saling mengenal, kamu bisa menolak ketika si dia melakukan sentuhan yang tidak diinginkan.
Selain batasan dalam hal fisik, terapkan juga batasan materi.
Misalnya dengan membayar makanan atau minuman masing-masing yang jadi etika penting ketika pertemuan pertama.
3. Pilih Tempat yang Ramai
Saat akan menentukan lokasi di mana kalian akan bertemu untuk yang pertama kalinya, pastikan pilih lokasi umum yang ramai.
Mal, restoran, atau kafe yang berada di pusat keramaian bisa jadi rekomendasi tempat yang ideal saat akan pertemuan yang sudah dinantikan ini.
Bertemu di tempat ramai bisa jadi pilihan aman untuk mencegah hal yang tidak diinginkan, misalnya saja tindak kejahatan.
Pilih waktu yang tepat, misalnya saja saat weekend di siang hari sehingga kalian punya waktu lebih banyak untuk ngobrol dan saling mengenal lebih jauh.
4. Cari Tahu Latar Belakangnya
Sebelum memutuskan untuk bertemu, pastikan kamu sudah mengetahui latar belakang sosok tersebut.
Jangan mengandalkan apa yang ia sampaikan lewat chat saja, coba ulik lebih jauh informasi lain terkait dirinya.
Misalnya saja lewat akun media sosial lain yang menunjukkan kesehariannya.
Selain mengecek informasi personal yang terlihat, jangan lupa perhatikan juga bagaimana circle pertemanannya.
Hal ini bisa memberikan clue tentang orang seperti apa gebetanmu yang satu ini.
5. Jangan Terlalu Berekspektasi
Apa yang tergambar di media sosial tidak jarang membuatmu jadi punya ekspektasi tinggi terhadap sosok tersebut.
Ketika bertemu langsung nanti, sebaiknya hindari ekspektasi yang terlalu tinggi terhadap si dia supaya tidak berubah jadi kecewa.Jangan hanya fokus pada hal fisik saja, tapi amati juga bagaimana sikap dan kepribadiannya pada perkenalan pertama.
Karena baru pertama kali bertemu, kamu mungkin masih belum bisa memberikan penilaian yang meyakinkan.
Tapi, hal ini bisa jadi langkah awal untuk semakin mengetahui seperti apa sosok gebetan tersebut.