Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Menikmati Brisket Sapi Lembut Khas LYMA Jakarta

Menikmati Brisket Sapi Lembut Khas LYMA Jakarta Brisket sapi LYMA. ©2020 Istimewa

Merdeka.com - Ingin menikmati kelezatan brisket dipadu dengan taco yang merupakan hidangan asli Mexico? Kini Anda tidak perlu jauh-jauh. Datang ke LYMA, resto bergaya rustic di Jalan KS Tubun No 47, Petamburan, Jakarta Pusat ini menyajikan brisket dengan daging sapi lembut yang dipadu dengan taco.

Kenikmatan brisket di LYMA semakin khas dengan tambahan tiga jenis saus yakni honey mustard, barbeque dan mayo. Nah, bagi Anda pecinta sayuran maka kehadiran coleslaw bisa menjadi tambahan untuk menikmati sajian ini. Coleslaw ialah sejenis salad yang dicampur dengan dressing olive oil dan cuka. Biasanya juga disajikan bersama dengan mustard.

Tapi, tidak perlu khawatir, mereka menyediakan menu sampingan lainnya seperti chips, garlic bread atau potato wedges.

brisket sapi lyma©2020 Istimewa

Untuk mendapatkan cita rasa yang kuat serta kelembutan daging sapi yang juicy, proses memasak brisket ini disiapkan selama 18 jam mulai dari memberikan bumbu hingga hadir di meja makan para tamu. Tentunya, proses ini sudah dilakukan sebelum Anda memesan. Sehingga, tidak perlu menunggu waktu lama.

Selain brisket, LYMA juga menyediakan berbagai menu andalan lainnya seperti, nasi goreng, nachos, roti bakar hingga burger. Untuk minumnya, Anda bisa menikmati berbagai sajian mulai dari smoothies hingga kopi.

nasi goreng lyma

Nasi goreng LYMA©2020 Instagram LYMA

Nah, di era adaptasi kesehatan baru saat ini, LYMA menerapkan protokol kesehatan ketat terhadap pegawainya. Jadi, Anda tidak perlu khawatir. (mdk/hrs)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP