Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Profil

Irvansyah

Profil Irvansyah | Merdeka.com

Irvansyah adalah politisi sekaligus anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan. Ia duduk di Komisi V. Anggota dewan bernomor anggota A-337 ini juga menduduki kursi di Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR) RI sebagai anggota.

Irvansyah lahir pada 2 Juli 1976. Ia maju sebagai wakil rakyat di Senayan melalui pemilu legislatif tahun 2009 daerah pemilihan (dapil) Banten 3. Ia mendapatkan jumlah suara sebanyak 20.265 yang membuatnya bergabung dengan Komisi II DPR. Sebelum menjadi abdi masyarakat di DPR, Irvansyah sebelumnya telah aktif di kepartaian PDIP. Ia memulai karir politiknya di partai berlambang banteng moncong putih ini dari tingkat dasar sebagai anggota. Setelah lama berpolitik dan berkarya di partai tersebut, ia akhirnya diangkat menjadi Kepala Sekretariat DPP Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan sejak tahun 2003.

Di kursi DPR, Irvansyah dikenal aktif dalam mempublikasikan agenda dan hasil rapat anggota, misalnya publikasi Rapat Paripurna DPR RI, Rapat Pansus Pemilu Raker dengan Menteri Dalam Negeri dan Menteri Hukum dan HAM, RDPU Pansus RUU tentang Perubahan atas Undang-Undang No 10 Tahun 2008 mengenai Pemilu Anggota DPR,DPD, dan DPRD bersama Forum partai Non Parlemen, dan masih banyak lagi. Publikasi tersebut terutama dilakukan di situs kepartaiannya. Ia tercatat sebagai anggota beberapa pansus, seperti anggota pansus Pembentukan Peraturan Perundang-undangan, Pengadaan Tanah untuk Pembangunan, serta Pansus Pemilu.

Pria kelahiran kota Jakarta ini menempuh pendidikan hingga lulus dan mendapatkan gelar Master Sains dari Universitas Satyagama pada tahun 2007. Irvansyah saat ini tinggal bersama istri dan anaknya di kawasan Cipete, Jakarta Selatan.   

Profil

  • Nama Lengkap

    Irvansyah S.IP., M.Si

  • Alias

    No Alias

  • Agama

    Islam

  • Tempat Lahir

    Jakarta

  • Tanggal Lahir

    1976-07-02

  • Zodiak

    Cancer

  • Warga Negara

    Indonesia

  • Biografi

    Irvansyah adalah politisi sekaligus anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan. Ia duduk di Komisi V. Anggota dewan bernomor anggota A-337 ini juga menduduki kursi di Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR) RI sebagai anggota.

    Irvansyah lahir pada 2 Juli 1976. Ia maju sebagai wakil rakyat di Senayan melalui pemilu legislatif tahun 2009 daerah pemilihan (dapil) Banten 3. Ia mendapatkan jumlah suara sebanyak 20.265 yang membuatnya bergabung dengan Komisi II DPR. Sebelum menjadi abdi masyarakat di DPR, Irvansyah sebelumnya telah aktif di kepartaian PDIP. Ia memulai karir politiknya di partai berlambang banteng moncong putih ini dari tingkat dasar sebagai anggota. Setelah lama berpolitik dan berkarya di partai tersebut, ia akhirnya diangkat menjadi Kepala Sekretariat DPP Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan sejak tahun 2003.

    Di kursi DPR, Irvansyah dikenal aktif dalam mempublikasikan agenda dan hasil rapat anggota, misalnya publikasi Rapat Paripurna DPR RI, Rapat Pansus Pemilu Raker dengan Menteri Dalam Negeri dan Menteri Hukum dan HAM, RDPU Pansus RUU tentang Perubahan atas Undang-Undang No 10 Tahun 2008 mengenai Pemilu Anggota DPR,DPD, dan DPRD bersama Forum partai Non Parlemen, dan masih banyak lagi. Publikasi tersebut terutama dilakukan di situs kepartaiannya. Ia tercatat sebagai anggota beberapa pansus, seperti anggota pansus Pembentukan Peraturan Perundang-undangan, Pengadaan Tanah untuk Pembangunan, serta Pansus Pemilu.

    Pria kelahiran kota Jakarta ini menempuh pendidikan hingga lulus dan mendapatkan gelar Master Sains dari Universitas Satyagama pada tahun 2007. Irvansyah saat ini tinggal bersama istri dan anaknya di kawasan Cipete, Jakarta Selatan.   

  • Pendidikan

    • Pascasarjana Universitas Satyagama (2007)

     

  • Karir

    • Anggota DPR RI Komisi V (2009 - 2014)
    • Kepala Sekretariat DPP PDIP (2003)

  • Penghargaan

Geser ke atas Berita Selanjutnya