7 Cara Memulai Usaha dari Kecil, Penting Diperhatikan Demi Kesuksesan
Merdeka.com - Ada banyak orang yang ingin menjadi pengusaha tapi sedikit sekali yang berani untuk memulainya. Hal ini tak lepas dari banyaknya ketakutan untuk memulai usaha baru seperti takut gagal, takut merugi dan sebagainya. Padahal kamu belum benar-benar tahu hasilnya bila belum mencoba.
Ada banyak cara bisa kamu coba terapkan untuk memulai usaha baru, terpenting kamu harus tetap memelihara rasa percaya diri dalam setiap keputusan yang kamu ambil dan siap menanggung risiko yang ditimbulkan.
Dalam hal ini untuk mencegah kegagalan dalam membangun usaha berikut ini informasi mengenai cara memulai usaha dari kecil, penting diperhatikan demi kesuksesan dikutip dari Forbes pada Kamis, (23/07/2020).
-
Kenapa orang takut akan kegagalan? Kekhawatiran akan kegagalan merupakan perasaan yang sering dialami banyak orang ketika menghadapi tantangan baru atau situasi yang penuh ketidakpastian. Rasa cemas ini biasanya muncul akibat kekhawatiran terhadap penilaian orang lain, kehilangan peluang, atau konsekuensi negatif yang mungkin muncul akibat kesalahan.
-
Apa yang membuat rasa takut terhadap kegagalan menjadi penghalang? Tanpa disadari, rasa takut untuk gagal dapat membuat seseorang ragu untuk mencoba hal-hal baru atau mengambil risiko yang sebenarnya dapat mengarah pada keberhasilan.
-
Siapa yang terinspirasi untuk membuka usaha? Usaha ini bermula dari suami Qori yang memiliki ketertarikan dalam dunia kuliner.
-
Kenapa pengusaha muda harus pantang menyerah? Kesulitan dalam hidupmu datang bukan untuk menghancurkanmu, tapi untuk menyadarkan akan potensi dan kekuatanmu.
-
Apa kata motivasi bisnis sukses yang membahas tentang tantangan? Usaha keras yang tak kunjung berbuah manis memang sering menyesak di dada dan membuatmu malas melangkah. Tapi ingat hidup akan terus berjalan meski kamu diam di tempat, jadi bergegaslah jika tak ingin ketinggalan.
-
Siapa yang tertarik membuka usaha makanan? Banyak di antaranya, menu yang tersaji cukup unik dan menarik. Usaha ini tepat menjadi pilihan bagi Anda yang cukup pemula.
1. Memastikan Ide
Cara memulai usaha dari kecil yang pertama adalah memastikan bahwa ide yang kamu miliki bukan sekedar inovasi dari produk-produk yang sudah ada melainkan memiliki kejelasan dan benar-benar kamu pahami.
Jangan sampai kamu menghabiskan waktu untuk memulai usaha yang kamu sama sekali belum kuasai bahkan dari ide dasarnya pun. Penting juga mempertanyakan pada diri sendiri mengenai:
Bisa dibilang memastikan ide sama dengan menanyakan kembali kesanggupan diri sendiri, sebab tidak ada usaha yang besar dan sukses dibangun dalam sekejap. Semua butuh usaha dan keyakinan. Jika kamu sudah merasa yakin sanggup menghadapi banyak kemungkinan yang terjadi dalam usahamu, kamu bisa memasuki langkah berikutnya.
2. Melakukan Riset Sebelum Memulai Usaha
Setelah kamu memiliki ide dan berhasil meyakinkan diri sendiri, cara memulai usaha kecil berikutnya adalah melakukan riset sebelum memulai usaha.
© inkingrey.com
Cara memulai usaha dari kecil yang selanjutnya adalah melakukan riset muai dari barang-barang apa saja yang dibutuhkan oleh konsumen, mencari tahu siapa pesaing kamu, perhatikan harga barang melalui pertimbangan biaya yang dikeluarkan dan keuntungan yang ingin didapat.
3. Terima Segala Masukkan
Mendengar adalah kunci dari sukses. Dengarkan saran dari senior bisnis dan dari siapa pun yang mengerti persoalan bisnis. Dengan mendengarkan kamu akan memiliki pengetahuan baru dan kembangkan secara terperinci.
Dengarkan pendapat kolektif dari teman sebaya atau saudara karena mereka akan menjadi cerminan bagaimana rekasi konsumen akan produk yang kamu buat. Jika kamu ingin usaha kecil yang kamu mulai berkembang maka sebaiknya kamu jangan abaikan kekuatan nasihat.
4. Buat Rencana Usaha
Dasar dari sebuah usaha yang akan dijalankan adalah adanya perencanaan usaha atau sering disebut business plan. Orang yang memulai usaha baru sering kali mengalami kegagalan, salah satu di antaranya disebabkan karena pada saat membuka usaha tidak menyusun perencanaan terlebih dahulu, sehingga apa yang dilakukan tidak didasarkan pada perhitungan awal.
Yang terpenting dalam cara memulai usaha dari kecil adalah menyusun rencana matang. Rencana perlu disusun betapapun sederhananya secara tertulis.
Rencana bisnis akan membantu kamu untuk mendapatkan keuntungan dalam berbisnis, memahami kebutuhan uang, dan memberi kamu peta untuk menghidupkan bisnis kamu . Rencana bisnis yang matang dalam hal ini bisa jadi aset besar, maka dari itu dalam menyusun rencana bisnis perhatikan dengan baik dan menyeluruh.
5. Buatlah yang Sederhana
©2016 Merdeka.com
Sebagai pemula dalam hal bisnis, mulailah dengan bisnis baru yang sederhana ketimbang langsung membuat bisnis besar yang akhirnya membuat produk mahal dan tidak diinginkan oleh banyak orang. Cara memulai usaha dari kecil tersebut dapat mencegah gagalnya bisnis di awal.
6. Lakukan Secara Bertahap
Sebagai pengusaha baru, memerlukan waktu untuk dapat menghasilkan pendapatan tetap hingga usaha kamu berjalan dengan sendirinya secara stabil.
Untuk memperoleh penghasilan tetap, dibutuhkan pengorbanan ditahap-tahap pertama. Setelah arus bisnis mulai tergambarkan maka saat itulah kamu memiliki arus kas yang sehat.
7. Percaya Diri Terhadap Bisnis yang Telah Dimulai
Cara memulai usaha dari kecil yang terkahir adalah dengan meyakinkan diri sendiri. Percaya diri dengan bisnis buatan kamu agar dapat lebih meyakinkan konsumen untuk menggunakan produk yang kamu buat. Hilangkan rasa khawatir dalam diri kamu dan mulailah untuk membicarakan usaha yang telah kamu mulai di depan umum.
Seperti kata pepatah berpura- puralah sampai kamu berhasil. Persiapkan diri untuk menyebarluaskan dengan memasarkan usaha kamu. (mdk/nof)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Kata-kata bijak memulai sesuatu itu sulit dapat menjadi motivasi Anda untuk mengawali berbagai hal.
Baca SelengkapnyaUntuk memulai bisnis, dibutuhkan berbagai strategi agar bisnis tetap maju.
Baca SelengkapnyaSemua wirausahawa akan menghadapi ketidakpastian di berbagai titik dalam perjalanan mereka.
Baca SelengkapnyaBisnis masih menjadi salah satu cara seseorang untuk meraup keuntungan.
Baca SelengkapnyaMemilih nama kedai lucu termasuk langkah penting dalam memulai bisnis.
Baca SelengkapnyaModal bukan faktor utama tidak menjalankan bisnis, pilihan ini bisa menjadi solusi.
Baca SelengkapnyaDalam memulai suatu bisnis diperlukan sikap untuk selalu ingin belajar.
Baca Selengkapnya