Doa Selamat Dunia Akhirat Latin dan Artinya, Wajib Dihafal
Merdeka.com - Setiap umat Islam tentu menginginkan dirinya selamat di dunia maupun di akhirat. Keselamatan di dunia bisa berarti selamat dari bahaya atau hal-hal buruk yang mungkin akan menimpa dirinya. Sedangkan keselamatan di akhirat dapat berupa keselamatan dari api neraka dan terampuni dosa-dosa kita.
Meminta keselamatan dunia dan akhirat menjadi doa yang sebaiknya selalu kita hafal dan sering baca karena doa ini membawa kebaikan bagi kita, di dunia dan di akhirat. Doa selamat dunia akhirat latin tidak lepas dari doa sapu jagad yang sering kita baca setelah salat.
Baca juga: Ucapan Bela Sungkawa Islam Penuh Doa Dan Menyentuh Hati
-
Apa isi doa keselamatan dunia akhirat? Doa ini berisi tentang permohonan kepada Allah untuk diberikan kebaikan di dunia dan akhirat dan terlindungi dari azab neraka.
-
Apa yang dimaksud dengan doa kebaikan dunia akhirat? Doa kebaikan dunia akhirat memiliki banyak keutamaan. Setiap kaum muslimin pasti selalu ingin mendapatkan kebaikan dalam hidupnya, baik di dunia mau pun di akhirat. Kebaikan tersebut bisa bermacam-macam, salah satunya agar selamat dunia akhirat.
-
Bagaimana cara membaca doa kebaikan dunia akhirat? Doa kebaikan dunia akhirat ini sudah umum dibaca di tengah-tengah masyarakat. Doa ini bahkan menjadi doa yang mungkin sering kita baca. Bacaan doa kebaikan dunia akhirat tertera dalam sebuah hadis yaitu,وَعَنْ أَنَسٍ رَضِيَ اللهُ عَنْهُ قَالَ: كَانَ أَكْثَرُ دُعَاءِ النَّبِيِّ صَلَّى اللهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ:اللَّهُمَّ آَتِنَا فِي الدُّنْيَا حَسَنَةً وَفِي الْآَخِرَةِ حَسَنَةً وَقِنَا عَذَابَ النَّارِ مُتَّفَقٌ عَلَيْهِ Dari Anas radhiyallahu ‘anhu, ia berkata bahwa doa yang paling sering dibaca oleh Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam adalah,'ALLOHUMMA AATINAA FID DUN-YAA HASANAH, WA FIL AAKHIROTI HASANAH, WA QINAA ‘ADZAABAN NAAR.
-
Apa tujuan utama doa keselamatan dunia dan akhirat? Doa keselamatan dunia dan akhirat patut Anda panjatkan setiap hari. Agama Islam sendiri memiliki banyak doa dengan beragam tujuan, salah satunya ialah doa keselamatan dunia dan akhirat. Meski Anda memiliki aktivitas dan tujuan hidup Anda tersendiri, mengingat Allah SWT ialah hal yang harus diutamakan.
-
Apa saja yang dimohon dalam doa selamat dunia akhirat? Melalui doa selamat dunia akhirat, umat Islam berharap agar diberi keselamatan dari segala macam bahaya, baik yang terlihat maupun yang tidak terlihat, serta dijauhkan dari bencana, penyakit, dan malapetaka. Doa ini juga mencakup permohonan agar dijaga dari godaan yang dapat menjauhkan diri dari jalan yang benar dan agar diberikan kekuatan untuk menjalani hidup sesuai dengan ajaran agama.
-
Kenapa doa kebaikan dunia akhirat penting? Setiap orang tentu tidak berharap adanya keburukan yang menimpa mereka dan berharap kebaikan. Mengikuti perintah yang telah ditetapkan agama dan menjauhi segala larangannya adalah cara untuk mendapatkan kebaikan tersebut. Selain itu, ada pula doa kebaikan dunia akhirat yang bisa kita panjatkan ketika mengharap kebaikan di dunia dan akhirat.
Meski doa ini singkat, namun isinya penuh dengan makna mendalam. Bahkan Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam dikatakan juga menyukai doa-doa semacam ini. Ini diterangkan dalam hadis dari ‘Aisyah radhiyallahu ‘anha, beliau berkata,
“Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam menyukai doa-doa yang singkat padat, dan meninggalkan selain itu.” (HR. Abu Daud).
Doa selamat dunia akhirat ini juga menjadi doa yang dianjurkan oleh Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam kepada salah satu sahabatnya,
Abu Al-Fadhl Al-‘Abbas bin ‘Abdul Muththalib meriwayatkan, “Aku berkata, ‘Wahai Rasulullah, ajarkanlah kepadaku sesuatu yang bisa aku minta kepada Allah.’ Maka beliau menjawab, ‘Mintalah kepada Allah keselamatan.’ Setelah beberapa hari, aku datang dan berkata, ‘Wahai Rasulullah, ajarkanlah sesuatu yang aku bisa minta kepada Allah.’ Beliau menjawab, ‘Wahai ‘Abbas, paman Rasulullah, mintalah kepada Allah keselamatan di dunia dan akhirat.” (HR. Tirmidzi).
Dalam artikel kali ini, kami akan menjelaskan lebih lanjut tentang doa selamat dunia akhirat latin beserta artinya dilansir dari rumaysho.com.
Doa Selamat Dunia Akhirat Latin dan Artinya
Doa selamat dunia akhirat latin adalah doa sapu jagad, di mana doa ini sudah sering kita baca dan dengar setelah menunaikan ibadah salat. Doa selamat dunia akhirat latin ini juga sangat dianjurkan untuk dibaca di hari Tasyrik di bulan Dzulhijjah. Hal ini berdasarkan ayat yang berbunyi,
"Apabila kamu telah menyelesaikan ibadah hajimu, maka berzikirlah dengan menyebut Allah, sebagaimana kamu menyebut-nyebut (membangga-banggakan) nenek moyangmu, atau (bahkan) berzikirlah lebih banyak dari itu. Maka di antara manusia ada orang yang bendoa: “Ya Rabb kami, berilah kami (kebaikan) di dunia”, dan tiadalah baginya bahagian (yang menyenangkan) di akhirat. Dan di antara mereka ada orang yang berdoa: “Ya Rabb kami, berilah kami kebaikan di dunia dan kebaikan di akhirat dan peliharalah kami dari siksa neraka" (QS. Al Baqarah: 200-201).
Doa sapu jagad, atau doa selamat dunia akhirat, juga menjadi doa yang sering diucapkan oleh Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam.
Dari Anas bin Malik, beliau mengatakan,
"Doa yang lebih sering diucapkan Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam adalah Allahumma aatina fid dunyaa hasanah, wa fil akhiroti hasanah, wa qinaa ‘adzaban naar (Ya Allah, berikanlah kepada Kami kebaikan di dunia, berikan pula kebaikan di akhirat dan lindungilah Kami dari adzab Neraka).” (HR. Bukhari dan Muslim).
Kemudian Imam Muslim menambahkan dalam hadis riwayatnya,
"Jika Anas radhiyallahu ‘anhu hendak berdoa, ia pasti berdoa dengan doa tersebut. Jika ia hendak berdoa dengan doa yang lain, ia pun menyisipkan doa tersebut di dalamnya." (HR. Muslim).
Berikut adalah bacaan doa selamat dunia akhirat latin dan artinya,
رَبَّنَا آَتِنَا فِي الدُّنْيَا حَسَنَةً وَفِي الْآَخِرَةِ حَسَنَةً وَقِنَا عَذَابَ النَّارِ
ROBBANAA AATINA FID DUNYAA HASANAH, WA FIL AAKHIROTI HASANAH, WA QINAA ‘ADZABAN NAAR.
Artinya: "Ya Allah, berikanlah kepada Kami kebaikan di dunia, berikan pula kebaikan di akhirat dan lindungilah Kami dari siksa neraka"
Doa ini sebaiknya dihafal, karena selain singkat, di dalamnya terkandung keselamatan dan kebaikan bagi kita di dunia dan di akhirat.
Mengandung Kebaikan Dunia dan Akhirat
Meski singkat, doa ini memiliki kandungan yang luar biasa. Dengan doa selamat dunia akhirat latin ini, kita meminta tiga hal kepada Allah SWT, yaitu kenikmatan di dunia, kenikmatan di akhirat, dan keselamatan dari api neraka.
Berkaitan dengan doa ini, Ibnu Katsir rahimahullah menyatakan bahwa doa sapu jagad berisi permintaan terhadap kebaikan di dunia dan dihindarkan dari kejelekan. Kebaikan dunia yang dimaksud adalah nikmat kesehatan, rumah yang lapang, istri yang penuh dengan kebaikan, rezeki yang luas, ilmu yang bermanfaat, amal saleh, kendaraan yang menyenangkan, pujian yang baik, serta kebaikan-kebaikan lainnya dengan berbagai ungkapan dari pakar tafsir.
Sedangkan kebaikan akhirat yang kita minta dalam doa ini yaitu dimasukkan ke dalam surga, dibebaskan dari rasa khawatir dan takut, diberi kemudahan dalam hisab (perhitungan amalan) di akhirat, serta kebaikan akhirat lainnya.
Terakhir, permintaan agar diselamatkan dari siksa api neraka mengandung permintaan agar kita dibebaskan dari berbagai sebab yang menjerumuskan kita ke dalam neraka, dengan menjauhkan diri kita dari segala perbuatan yang haram dan dosa, dan diberi petunjuk untuk meninggalkan hal-hal syubhat (yang masih samar/abu-abu) dan hal-hal yang haram.” (Tafsir Al-Qur’an Al-‘Azhim, 2:122) (mdk/ank)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Doa selamat dunia akhirat sebenarnya sangat mudah untuk dipahami dan dihafal. Oleh karena itu, dianjurkan bagi umat Islam untuk mengamalkannya setiap hari.
Baca SelengkapnyaDoa-doa ini merupakan sarana untuk memohon perlindungan, petunjuk, dan rahmat dari Allah SWT.
Baca SelengkapnyaDoa kebaikan dunia akhirat memiliki banyak keutamaan.
Baca SelengkapnyaMerdeka.com merangkum informasi tentang doa selamat latin dunia akhirat serta artinya yang penting untuk diketahui.
Baca SelengkapnyaDengan memanjatkan doa yang satu ini, itu juga berarti Anda memohon kepada Allah atas perlindungan serta keselamatan di dunia dan akhirat.
Baca SelengkapnyaKumpulan doa agar beruntung dunia dan akhirat menurut Islam yang bisa diamalkan setiap hari.
Baca SelengkapnyaMerdeka.com merangkum doa selamat lengkap Arab dan latinnya yang perlu diketahui.
Baca SelengkapnyaDoa dimudahkan segala urusan dunia dan akhirat rasanya penting untuk diketahui setiap umat Islam.
Baca SelengkapnyaDoa setelah sholat fardhu adalah bentuk ketakwaan dan keimanan seorang muslim pada Allah.
Baca SelengkapnyaDoa sapu jagat adalah doa yang banyak dibaca dan diamalkan oleh Nabi Muhammad SAW.
Baca SelengkapnyaTerdapat beberapa waktu terbaik untuk mengamalkan doa salamatan fiddin.
Baca SelengkapnyaMerdeka.com merangkum informasi tentang doa agar beruntung dunia akhirat dalam Islam yang bisa dipanjatkan oleh siapa saja.
Baca Selengkapnya