Viral Sopir Taksi Bantu Videokan Kejutan Seorang Ayah, Bikin Haru
Merdeka.com - Bagi seorang kepala keluarga, mencari nafkah untuk keluarganya memang sudah menjadi kewajiban yang harus dilakukan. Mereka bahkan rela merantau jauh dari rumah demi mencari nafkah.
Tak heran di momen menjelang lebaran seperti ini, banyak orang yang pulang kampung demi bisa bertemu dengan keluarganya. Seperti yang tampak di video Tiktok yang diunggah @aryseofficial belum lama ini.
Dalam video itu, ia pulang tanpa memberi tahu keluarganya. Ia meminta tolong sopir taksi mengabadikan momen ini. Namun di balik kamera, sopir taksi yang dimintai tolong justru ikut terharu melihat pemandangan ini.
-
Siapa yang biasanya disebut pejuang nafkah keluarga? Sungguh mulia orang yang tidak pernah mengeluh ketika berjuang mencari nafkah untuk keluarganya.
-
Bagaimana manusia gerobak mencari nafkah? Mereka berkamuflase menjadi manusia silver, manusia kostum atau badut Tak jarang membawa keluarga dengan gerobak atau manusia gerobak, pengemis, pengamen hingga pak ogah
-
Apa yang dicari oleh para pejuang nafkah keluarga? Jika mencari nafkah merupakan ibadah, semakin kerja keras kita, insya Allah semakin besar pahala yang akan diberikan oleh Allah.
-
Bagaimana cara untuk menjadi pejuang nafkah keluarga yang baik? Bekerjalah dengan baik agar kamu juga dipertemukan dengan orang yang baik.
-
Kenapa pejuang nafkah keluarga harus kuat? Pundakmu berat, kamu harus kuat. Kerjamu juga harus lebih keras, jangan lemah.
-
Siapa yang berperan penting dalam keluarga? Dalam keluarga, peran ayah dan ibu sangat penting. Ayah biasanya menjadi tulang punggung keluarga dan bertanggung jawab atas menyediakan kebutuhan finansial, sementara ibu bertanggung jawab atas urusan rumah tangga dan juga perawatan anak-anak.
Beri Kejutan Pulang Tanpa Kabar
©2023 Merdeka.com/tiktok @aryseofficial
Begini detik-detik seorang ayah akan memberi kejutan pada keluarganya. Rupanya, pria ini pulang ke rumah tanpa memberi kabar keluarganya. Ia pun menurunkan kopernya dengan perlahan dari mobil.
Masuk ke Halaman Rumah©2023 Merdeka.com/tiktok @aryseofficial
Usai menurunkan koper dari bagasi taksi, ia bergegas masuk ke halaman rumahnya yang juga difungsikan sebagai garasi. Sementara sopir taksi mengikuti dari belakang sambil merekam video.
Pura-Pura Jadi Kurir Paket©2023 Merdeka.com/tiktok @aryseofficial
Saat sudah sampai di depan pintu, ia mengetuk pintu dan berpura-pura menjadi kurir paket. Tak lama, seseorang dari dalam membukakan pintu tersebut.
Kaget
©2023 Merdeka.com/tiktok @aryseofficial
Rupanya, sang istri yang membukakan pintu tersebut. Sang istri tampak kaget melihat suaminya sudah ada di depan pintu rumah. Ekspresi kagetnya ini mengundang perhatian anak-anaknya.
Lari Peluk sang Ayah©2023 Merdeka.com/tiktok @aryseofficial
Mengetahui ayahnya pulang, kedua anaknya langsung berlari dan memeluk ayahnya. Si anak perempuan bahkan langsung minta digendong oleh ayahnya. Sementara anak laki-laki tampak memeluk erat ayahnya.
Sopir Taksi Ikut Terharu©2023 Merdeka.com/tiktok @aryseofficial
Menyaksikan langsung pemandangan mengharukan ini, sopir taksi yang ada di balik video tampak ikut terisak. Tampaknya, ia juga ikut terharu melihat keluarga yang lama terpisah bisa berkumpul lagi.
“@BluebirdGroup tolong kasih drivernya reward,” tulis @Panggilajameifang menandai perusahaan taksi tempat sopir bekerja.
“Mungkin bpak supir nya juga kangen klurganya,” tulis @Diah_all.
“Gagal fokus sm suara nafas pak driver seperti sdh menunjukkan suara lelah dan tak lagi muda. sehat trs pak driver bahagia dg keluarga,” tulis @erinmelinda395.
“GUE YG NONTON DRI HP AJA KEJER, APALAGI BAPAK SUPIRNYA,” tulis @WonderfulX1. (mdk/asr)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Bikin haru, begini momen seorang ayah yang baru bisa pulang di malam midodareni putrinya yang akan menikah.
Baca SelengkapnyaVideo yang diunggah kemarin ini pun viral dan sudah ditonton hampir 4 juta kali
Baca SelengkapnyaVideo yang merekam aksi sang ayah mengejar mobil anaknya ini pun viral dan bikin haru warganet.
Baca SelengkapnyaMomen kedekatan ayah dan anaknya berhasil membuat iri warganet.
Baca SelengkapnyaIa menyamar sebagai driver ojek online (ojol) untuk memberikan kejutan tersebut.
Baca SelengkapnyaSontak, aksi sang ayah mengantar makanan tersebut menjadi viral di media sosial.
Baca SelengkapnyaMomen hangat ibu sambut hangat kepulangan anak laki-lakinya yang merupakan seorang polisi setelah selesai berdinas.
Baca SelengkapnyaVideo sosok ayah tuna netra mengajak anak ke pasar malam ini viral di media sosial.
Baca SelengkapnyaAyah mungkin tak sering mengutarakan perasaan, namun kasih sayang ayah tak akan berhenti sampai kapanpun.
Baca SelengkapnyaMelihat putranya kembali pulang dari perantauan, si ibu langsung mengejar lalu memeluk sang anak dengan penuh kerinduan.
Baca SelengkapnyaSang ayah terlihat begitu sedih kala melepas anak perempuannya yang akan merantau untuk bekerja.
Baca SelengkapnyaSeolah belum rela ditinggal merantau, ayah ini rela menghentikan motornya di lampu merah demi kembali melihat anaknya.
Baca Selengkapnya