Gubernur Anies: Tahun 2018 Insya Allah kotanya maju warganya bahagia
Merdeka.com - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menyapa warga yang berkumpul kawasan Bundaran Hotel Indonesia, Jakarta Pusat. Anies berjalan kaki mengenakan batik lengan panjang berwarna merah. Anies mengucapkan terima kasih kepada seluruh warga yang hadir pada pesta pergantian tahun 2018 ini.
"Malam hari ini kita akhiri tahun 2017 yang penuh karya buat kita semua. Jam 12 malam tepat 1 januari 2018, Insya Allah jadi yang baik buat kita semua. Saya berterima kasih buat kita semua memilih untuk berkumpul merayakan akhir tahun di sini," kata Anies di kawasan Bundaran HI, Jakarta Pusat, Jakarta Pusat, Minggu (31/12).
Anies mengingatkan masyarakat yang berada di Bundaran HI untuk saling menjaga ketertiban. Pantauan di lokasi saat ini, para massa terlihat menikmati musik dari lantunan panggung hiburan dengan tertib.
-
Apa yang Anies janjikan ke mahasiswa Jambi? 'Saya sudah berkomitmen untuk memberantas semua kegiatan ilegal, semua itu harus diberikan sanksi tegas dan dihukum,' tutupnya.
-
Bagaimana Anies ingin mewujudkan perubahan? 'Bagi semuanya siap untuk kerja bersama, siap untuk menjangkau semua, siap untuk mendatangi tetangga, siap mendatangi keluarga kerjakan sekarang. Supaya Insya Allah 14 Februari Republik Indonesia akan menyaksikan perubahan,' kata Anies memungkasi.
-
Anies yakin apa yang akan terjadi di Jawa Tengah? 'Saya rasa nuansa perubahan itu semakin terasa. Menginkan perubahan. Dan itu kemudian menonjol,' kata Anies usai acara Istighosah Kubro Masyayich & Alumni Pondok Pesantren di Semarang, Jawa Tengah, Minggu (24/12).
-
Apa yang disinggung Anies Baswedan? Anies Baswedan menyinggung soal pemimpin yang tidak memenuhi janjinya.
-
Dimana Anies menyampaikan visi kampanyenya? Hal tersebut disampaikan Anies saat berdialog di 'Desak Anies' yang digelar di Aming Coffee, Kota Pontianak, Kalimantan Barat, Selasa (26/12/23).
-
Siapa yang mendukung Anies di Jateng? 'PKB ini punya kekuatan yang tidak kalah besar di Jateng. jadi kami makin optimis dalam beberapa perjalanan hari ini bahwa perubahan itu kuat sekali,'
"Kita bersyukur persiapan berjalan baik dan lancar. Saya minta semuanya berkumpul disini merayakan dengan bahagia dan saling menghormati dan menghargai," imbuh Anies.
"Kalau ada gesekan dikit jangan marah kalau ada apa apa tengok sebelahnya. Kalau senyum dapat senyum. Kita bikin suasana damai teduh dan bahagia," tambahnya.
Mantan Mendikbud tersebut juga memberi selamat tahun baru untuk seluruh warga DKI Jakarta. Dia berharap di tahun yang baru nanti warga Jakarta menikmati program kerjanya. Anies juga berjanji mewujudkan janji slogannya yakni Maju Kotanya, Bahagia Warganya.
"Selamat merayakan tahun baru selamat memulai kebaruan tahun depan. Mudah mudahan kebahagiaan ini sampai tahun depan. Kita buat kotanya maju, warganya bahagia. Kita buat tahun 2018 lebih baik dari sebelumnya," ucap Anies.
Anies berharap tahun yang baru benar-benar memperbaharui semangat Jakarta dan tercipta harmoni.
"Kita inginkan Jakarta menjadi tempat di mana ada rasa keadilan, ada kesetaraan kesempatan, ada perasaan persatuan karena itu pesannya harmoni Jakarta," singkatnya.
Anies menuturkan pada perayaan tahun baru semua kalangan bercampur padu tanpa melihat perbedaan. Hal itulah yang ia ingin diteruskan dibawa oleh semua warga Jakarta.
"Semoga dengan perayaan ini yang dihadiri semua kalangan menjadi salah satu simbol pemersatu warga Jakarta," imbuh Anies. (mdk/noe)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Anies juga berharap agar Jakarta bisa terus menjadi pusat perekonomian setelah tidak lagi berstatus sebagai ibu kota.
Baca SelengkapnyaAnies mengatakan tak lama lagi akan ada partai-partai baru mendukungnya.
Baca SelengkapnyaAnies mengatakan hal itu usai melaksanakan konsolidasi dengan Warga Kota di Kantor Jakarta Inisiatif, Jakarta Selatan, Jumat (21/6).
Baca SelengkapnyaAnies Baswedan menyambut positif sikap PKS yang resmi mengusungnya sebagai bakal calon gubernur (Bacagub) untuk Pilkada Jakarta 2024.
Baca SelengkapnyaSelain partai politik, Anies mengaku juga sudah ada dorongan kuat dari sejumlah elemen masyarakat yang menginginkannya kembali maju sebagai gubernur Jakarta.
Baca SelengkapnyaSimpul Relawan AMIN menilai kepemimpinan Anies telah teruji selama menjabat sebagai Gubernur Jakarta periode 2017-2022.
Baca SelengkapnyaAnies mengaku saat ini dirinya lebih fokus memikirkan masyarakat Jakarta
Baca SelengkapnyaPrananda Surya Paloh soal 100 Hari Pertama Anies: Bukan Janji Belaka
Baca SelengkapnyaMomen itu terjadi saat warga perwakilan dari Jakarta Barat dan Jakarta Selatan menyampaikan aspirasinya kepada Anies.
Baca SelengkapnyaNasDem melihat apa yang dikerjakan Anies di Jakarta menjadi pemicu untuk bisa melakukan perubahan.
Baca SelengkapnyaWarga mengalungkan sebuah kain berwarna ungu sebagai tanda dukungan.
Baca SelengkapnyaAnies mengaku merealisasikan puluhan janji politiknya
Baca Selengkapnya