Hendak Mengimami Salat Subuh, Seorang Ustaz Ditusuk Saat Wudhu Lalu Pelakunya Kabur
Peristiwa itu terjadi jelang Salat Subuh di Musala Uswatun Hasanah.
Pelaku yang terekam CCTV masih diburu polisi.
Hendak Mengimami Salat Subuh, Seorang Ustaz Ditusuk Saat Wudhu Lalu Pelakunya Kabur
Sebuah video viral di media sosial merekam orang tidak dikenal (OTK) menusuk pria paruh baya di daerah Kedoya Utara, Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Kamis (16/5) pagi tadi.
Dikutip melalui akun instagram @jakartabarat24jam, disebutkan korban adalah ustaz di daerah setempat yang hendak mengimami salat Subuh di Musala Uswatun Hasanah.
“HENDAK AMBIL AIR WUDHU, SEORANG USTADZ TEW4S DI TU-SUK OTK DI KEBON JERUK: PELAKU TEREKAM CCTV MELARIKAN DIRI,” tulis akun tersebut.
Akibat aksi penusukan tersebut, nyawa korban pun tidak terselamatkan. Meskipun warga sekitar berupaya memberikan pertolongan dengan melarikan ke rumah sakit (RS) terdekat.
Kapolsek Kebon Jeruk Polres Metro Jakarta Barat Kompol Sutrisno membenarkan adanya kejadian tersebut. Diketahui korban inisial MS (71) warga Pesing Garden Kedoya Utara. Menurutnya, penusukan terjadi pukul 04.30 WIB.
"Ya benar, ada seseorang yang telah ditusuk oleh orang tak dikenal hendak melaksanakan Salat Subuh," ujar Sutrisno saat dikonfirmasi, Kamis (16/5).
Sutrisno menjelaskan, korban ditusuk dari belakang oleh OTK saat mengambil wudhu.
"Usai kejadian korban langsung dibawa ke Rumah Sakit Graha Kedoya dan mendapatkan pertolongan oleh pihak dokter namun setelah dua jam nyawa korban tidak tertolong," terangnya
Kanit Reskrim Polsek Kebon Jeruk Akp Subartoyo menambahkan, Polres Metro Jakarta Barat dan Polda Metro Jaya langsung Bergerak untuk mencari pelaku.
"Kami juga sudah melakukan olah TKP serta mencari bukti dan melakukan pengecekan cctv maupun keterangan saksi di lokasi," ujar dia.