Wagub Rano Karno Persilakan Warga Luar Datang ke Jakarta, Tapi Ada Syaratnya
Biasanya banyak warga luar yang datang ke Jakarta saat arus balik.

Wakil Gubernur (Wagub) Jakarta, Rano Karno alias Bang Doel mempersilakan kepada warga luar jika ingin tinggal di Jakarta. Akan tetapi, dengan syarat harus mempunyai keterampilan.
"(Pesan untuk pemudik) Hati-hati di jalan, dan silahkan kalau mau datang ke Jakarta yang penting punya skill," kata Bang Doel kepada wartawan, Senin (1/4).
Selain itu, dirinya menyebut Lebaran Hari Raya Idulfitri 1446 Hijriah saat ini banyak masyarakat yang tidak mudik.
"Ya kita monitor alhamdulillah. Memang transportasi menurun, artinya mengindikasikan barangkali enggak banyak yang pulang kampung," sebutnya.
Menurutnya, ada beberapa faktor yang menjadikan masyarakat tidak melakukan mudik lebaran ke kampung halaman masing-masing.
"Pertanyaannya kenapa? Mungkin saja karena ekonomi atau memang mereka ingin lebaran di Jakarta saja. Banyak faktor," ujarnya.
"Nah itu juga membuat kita juga menjadi bersyukur, kecelakaan berkurang," sambungnya.