Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

5 Cara Bikin Bubur Candil yang Enak dan Sehat, Cocok untuk Menu Sarapan

5 Cara Bikin Bubur Candil yang Enak dan Sehat, Cocok untuk Menu Sarapan Ilustrasi bubur candil. ©Shutterstock

Merdeka.com - Cara bikin bubur candil cukup praktis dan mudah dilakukan. Bubur candil sendiri merupakan salah satu menu sarapan yang terbuat dari ketan, gula merah, dan santan. Rasanya yang enak dan kenyal, membuat bubur candil digemari semua kalangan.

Selain disajikan dengan sus gula merah dan santan, bubur candil juga dapat disajikan dengan bubur sumsum. Perpaduan antara candil yang kenyal serta lembutnya bubur sumsum, dapat memanjakan lidah dalam sekali santap.

Bahan pembuatan bubur candil juga mudah ditemukan di pasaran. Bagi Anda yang ingin menikmati cita rasa bubur candil, dapat membuatnya di rumah. Berikut cara bikin bubur candil yang merdeka.com lansir dari Cookpad:

Cara Bikin Bubur Candil Kacang Hijau

9 resep bubur candil kenyal dan legit camilan sehat mengenyangkan

©2021 Merdeka.com

Bahan candil:

• 1 takar tepung terigu

• Garam secukupnya

• Air secukupnya

Bahan bubur kacang hijau:

• 1 liter air

• 125 gram kacang hijau

• 3 keping gula merah

• 5 takar gula pasir

• Garam secukupnya

Cara membuat:

1. Langkah pertama, rebus air sampai mendidih. Setelah itu, masukkan kacang hijau selama lima menit. Matikan kompor dan diamkan sekitar 30 menit. Kemudian nyalakan kompor kembali.

2. Sambil menunggu 30 menit, Anda bisa memanfaatkannya untuk membuat adonan candil. Caranya mudah, terigu dan sejumput garam ditambahkan air sedikit demi sedikit sampai kalis dan empuk.

3. Setelah itu, masukkan adonan candil yang digunting-gunting melintang atau bisa dibentuk bulat, sesuaikan kesukaan.

4. Masukkan gula merah, gula pasir, dan garam.

5. Saat kepingan gula merah mengecil, masukkan santan, lalu aduk-aduk sampai mendidih.

6. Angkat dan sajikan.

Cara Bikin Bubur Candil Sederhana

Bahan:

• 150 gram tepung ketan

• 1 sdm tepung beras

• 125 ml air hangat

• Garam secukupnya

Kuah gula merah:

• 75 gram gula merah

• 250 ml air

• Pandan

• 1 sdm tepung tapioka

• 2 sdm air

Kuah santan:

• 1 biji kara segitiga

• ½ sendok teh garam

• 250 ml air

Cara membuat:

1. Pertama, campur tepung ketan, tepung beras, dan garam, lalu aduk sampai rata. Tambahkan air secukupnya.

2. Setelah itu, buat gula merah. Caranya, campur air, gula merah yang sudah dicacah dan pandan. Rebus dengan api kecil.

3. Setelah itu, bentuk bulat adonan yang sudah kalis dan masukkan ke rebusan gula merah.

4. Jika candil sudah mengapung, masukkan larutan tapioka dan air. Aduk sebentar, lalu matikan api.

5. Untuk membuat kuah santan, masukkan santan, garam, dan pandan ke dalam panci. Tambahkan air dan masak dengan api sedang. Aduk terus agar santan tidak pecah.

6. Jika sudah mendidih, matikan dan angkat.

7. Sajikan.

Cara Bikin Bubur Candil Spesial

9 resep bubur candil kenyal dan legit camilan sehat mengenyangkan

©2021 Merdeka.com

Bahan bubur candil:

• 250 gram tepung ketan

• 1/2 sdt garam

• 175 ml air hangat

• air untuk merebus adonan candil

• 200 gram gula merah

• 500 ml air

• 2 sdm tepung tapioka, larutkan dengan sedikit air

• 1 lembar daun pandan

• 1 lembar daun pandan

Bahan siraman kuah santan:

• 150 ml santan kental

• 1/2 sdt garam

• 1 lembar daun pandan

Cara membuat:

1. Campur semua bahan siraman. Masak di atas kompor (dengan api kecil) sambil diaduk-aduk hingga mendidih. Angkat dan sisihkan.

2. Setelah itu, ampur tepung ketan dan garam. Aduk campuran tepung ketan dan uleni sambil dituang air hangat sedikit demi sedikit, sampai adonan bisa dibentuk.

3. Panaskan air dalam panci. Biarkan hingga mendidih.

4. Ambil sedikit adonan dan bentuk bulat seukuran kelereng. Masukkan dalam air mendidih. Rebus hingga adonan candil mengapung.

5. Dalam panci masukkan 500 ml air, gula merah dan daun pandan. Masak hingga mendidih, angkat & disaring lalu didihkan kembali.

6. Masukkan adonan candi yang sudah direbus, aduk hingga merata. Setelah itu, masukkan larutan tapioka, aduk-aduk hingga bubur mengental dan meletup-letup. Angkat. Tuang bubur candil dalam mangkuk saji dan beri siraman kuah santan di atasnya.

7. Sajikan.

Cara Bikin Bubur Candil Buah Naga

Bahan A:

  • 60 gram tepung ketan
  • 30 gram tepung tapioka
  • 120 ml buah naga, diblender
  • Garam secukupnya
  • Bahan B:

  • 500 ml jus buah naga
  • 80 gram gula pasir
  • sejumput garam
  • 1 lembar daun pandan
  • 2 sdm tepung beras
  • Bahan C:

  • 65 ml santan kental
  • 135 ml air
  • 1/4 sdt garam
  • 1 lembar daun pandan
  • Cara membuat:

    1. Langkah pertama, campur semua bahan A, uleni sampai rata, bentuk bulat bulat, sisihkan.

    2. Setelah itu, campur adonan B, rebus dengan api sedang. Masukkan bulat-bulatan adonan A. Masak dengan api kecil sampai candil buah naganya matang.

    4. Campur bahan C, didihkan. Sisihkan. Bubur candil buah naga siap disajikan.

    5. Sajikan candil buah naga bersama dengan kuah santannya.

    Cara Bikin Bubur Candil Cokelat

    Bahan:

    • 250 gram tepung ketan

    • 200 ml air

    • 1/2 sdt garam

    • 1 sdm bubuk cokelat

    • 1 sdm pasta cokelat

    • meses cokelat secukupnya

    Bahan kuah:

    • 1.000-1.200 ml air

    • 65 ml santan instan+100 ml air

    • 250 gram gula merah

    • 3 lembar daun pandan

    • 3 sdm tepung maizena, larutkan

    Cara membuat:

    1. Pertama, campurkan tepung ketan, air dan garam hingga rata, masukkan pasta+bubuk coklat, uleni hingga merata.

    2. Setelah itu, ambil sedikit adonan isi dengan sedikit meses lalu bulatkan, lakukan hingga habis dan taruh dalam wadah yang diberi tepung agar tidak saling menempel.

    3. Dalam panci rebus gula hingga larut serta daun pandan lalu masukkan bulatan candil, biarkan hingga matang sekitar 5 menit.

    4. Tuang campuran santan aduk sebentar hingga merata, lalu tuang larutan maizena aduk lagi biarkan mengental lalu matikan api.

    5. Membuat santan kental: dalam panci rebus semua bahan-bahan hingga mendidih.

    6. Sajikan bubur candil dengan santan kental di atasnya.

    (mdk/jen)
    Geser ke atas Berita Selanjutnya

    Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
    lihat isinya

    Buka FYP