Jelang Liga 2, Intip Uniknya Stadion Kebogiro Stadion Bertaraf Internasional di Lereng Gunung Merapi
Walaupun kecil, stadion kebanggaan warga Boyolali ini punya kualitas rumput yang bagus
Walaupun kecil, stadion kebanggaan warga Boyolali ini punya kualitas rumput yang bagus
Jelang Liga 2, Intip Uniknya Stadion Kebogiro Stadion Bertaraf Internasional di Lereng Gunung Merapi
Kompetisi Liga 2 pekan ini mulai digelar. Salah satu konsetestan, Nusantara United, resmi menggunakan Stadion Kebogiro di Boyolali sebagai homebase mereka.
-
Apa yang ditemukan di lereng Merapi-Merbabu? Bukti-bukti itu terlihat dari banyaknya candi dan prasasti yang ditemukan.
-
Apa yang menarik di Puncak 2? Sejumlah spot foto yang instagramable ada di kawasan Puncak 2
-
Apa yang terjadi di puncak Merapi? Puncak Gunung Merapi dipenuhi batu-batu berapi yang suhunya diperkirakan mencapai 1.000 derajat. Jam masih menunjukkan pukul 05.30 pagi saat pemilik kanal YouTube KBS Vlog menerbangkan drone dari Pos Pengamatan Gunung Api Babadan menuju puncak Gunung Merapi pada 27 Februari 2024 lalu.
-
Kenapa Gunung Merapi dianggap keramat? Gunung Merapi yang berada di Jawa Tengah dan Yogyakarta ini merupakan salah satu gunung keramat di Indonesia.
-
Kenapa Merapi Park menarik? Salah satu miniatur landmark yang dapat ditemukan di Merapi Park adalah Menara Eiffel dari Paris. Miniatur ini dibuat dengan sangat detail, mencerminkan keindahan dan keunikan Menara Eiffel yang sebenarnya.
-
Dimana lokasi Bhumi Merapi? Agro Wisata Bhumi Merapi adalah sebuah objek wisata Agro yang terletak di Jl. Kaliurang No. Km. 20, Sawungan, Hargobinangun, Kecamatan Pakem, Kabupaten Sleman.
Meski hanya digunakan untuk kompetisi kasta kedua Liga Indonesia, namun kualitas rumput di Stadion Kebogiro tak kalah bagus seperti yang dimiliki klub-klub Liga 1. Rencananya stadion itu digunakan Nusantara United dalam pertandingan pertama mereka melawan FC Bekasi City pada Minggu (17/9).
Seperti diketahui, Stadion Kebogiro merupakan stadion bertaraf internasional yang berada di Desa Paras, Kecamatan Cepogo, Boyolali. Dilansir dari ANTARA, pembangunan stadion itu digagas oleh Bupati Boyolali waktu itu, Seno Samodro sejak tahun 2018 dengan anggaran Rp53,199 miliar.
Pembangunan stadion kembali dilanjutkan pada tahun 2019 dengan lapangan sepak bola dan tribun.
Setahun setelahnya, pembangunan kembali dilanjutkan pada tahun 2020 dengan pagar keliling stadion, trotoar, serta penataan lingkungan stadion.
Sedangkan pada tahun 2021, telah terbangun tribun VVIP sebanyak tiga lantai yang dilengkapi dengan videotron.
Selain itu, Stadion Kebogiro juga dilengkapi dengan fasilitas ruang direksi, wasit, ruang pijat, tempat berendam, ruang penjaga, ruang panitia, toilet, tribun, ruang mediashoot, dan komentator.
Bupati Boyolali M. Said Hidayat, berharap adanya Stadion Kebogiro bisa memberi manfaat bagi masyarakat Kabupaten Boyolali sekaligus mendorong prestasi olahgara serta penyemangat bagi generasi berikutnya di Boyolali.
“Stadion ini megah, memiliki panorama yang indah di lereng Gunung Merapi dan di jalur wisata Solo-Selo-Borobudur (SSB) yang strategis,” tutur Said dikutip dari ANTARA pada tahun 2021 lalu.