Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Mencicipi Telur Mimi, Sajian Berbuka Puasa yang Unik Khas Kendal

Mencicipi Telur Mimi, Sajian Berbuka Puasa yang Unik Khas Kendal Telur mimi. ©Umma.id

Merdeka.com - Setiap daerah di Indonesia punya kuliner buka puasa yang unik. Terkadang kuliner ini hanya ada di Bulan Ramadan dan sulit ditemui di bulan-bulan lainnya. Di Kendal, Jawa Tengah, ada kuliner telur mimi.

Telur mimi merupakan telur yang berasal dari ikan mimi. Ikan mimi sendiri merupakan sejenis ikan pari yang mempunyai cangkang yang keras.

Selama Ramadan, telur mimi menjadi menuandalan warga di Kaliwungu, Kendal. Lantas seperti apa keunikan kuliner ramadan yang satu ini? berikut selengkapnya:

Telur dari Ikan Beracun

telur mimi

©YouTube/Merdeka Jawa Tengah

Telur mimi merupakan makanan yang berasal dari ikan mimi. Rasanya yang gurih dan nikmat membuat warga Kendal dan sekitarnya sampai berdesakan untuk memperoleh jajanan itu.

Dilansir dari Umma.id, ikan mimi yang diambil telurnya biasanya dipilih ikan yang ukurannya besar. Konon, mengambil telur dari ikan mimi harus dilakukan dengan cara yang cukup hati-hati karena kalau caranya salah seseorang yang memakannya bisa keracunan.

Oleh karena itu, berdasarkan cerita legenda, ikan mimi harus dimasak sepasang untuk menghindari racun itu.

Muncul Sebelum Ramadan

telur mimi

©YouTube/Merdeka Jawa Tengah

Dilansir dari kanal YouTube Merdeka Jawa Tengah, keberadaan telur mimi ini biasanya muncul sehari sebelum Ramadan. Menu tradisional itu biasanya dapat diperoleh di gelaran pasar jajanan rakyat di halaman Masjid Al Mutaqin Kaliwungu dalam tradisi Tukuder.

Telur mimi sendiri memiliki warna kuning-oranye. Warnanya kurang lebih sama dengan warna telur ikan terbang yang kerap dijumpai pada makanan sushi khas Jepang. Namun butiran telur ikan mimi sedikit keras mirip seperti telur kepiting.

Pedagang sendiri menjajakan menu telur mimi karena menurut mereka tradisi ini harus dilestarikan. Sebelum dijajakan, telur ikan mimi dimasak dengan dicampur sambal kelapa.

Menu Wajib

telur mimi

©YouTube/Merdeka Jawa Tengah

Bagi warga Kaliwungu, Kendal, telur mimi merupakan menu wajib sebelum menunaikan ibadah puasa. Banyak dari mereka yang percaya belum afdal rasanya berpuasa di Bulan Suci Ramadan tidak didahului dengan menyantap telur mimi terlebih dahulu.

“Ini kebetulan kan anak-anak suka dan juga penasaran. ‘Kok bisa kayak gitu, bu?’ makanya ini saya lihatkan langsung,” kata Istianah, seorang warga yang sedang berburu telur mimi, dikutip dari YouTube Lingkar TV.

(mdk/shr)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Berburu Takjil Legendaris di Pasar Lama Serang, Ada Kudapan Ketan yang Disantap bersama Daging
Berburu Takjil Legendaris di Pasar Lama Serang, Ada Kudapan Ketan yang Disantap bersama Daging

Berbagai menu takjil tradisional Banten ada di Pasar Lama Kota Serang.

Baca Selengkapnya
Mencicipi Intip Ketan, Kuliner Khas Kudus yang Hanya Muncul pada Bulan Ramadan Konon Sudah Ada Sejak Zaman Wali Songo
Mencicipi Intip Ketan, Kuliner Khas Kudus yang Hanya Muncul pada Bulan Ramadan Konon Sudah Ada Sejak Zaman Wali Songo

Di Kudus, penjual intip ketan sudah jarang ditemui. Bisa dibilang makanan tradisional ini kini sangat langka.

Baca Selengkapnya
Cerita di Balik War Kolak Viral di Mangga Besar, Warga Sudah Antre sejak Siang
Cerita di Balik War Kolak Viral di Mangga Besar, Warga Sudah Antre sejak Siang

Antrean tampak mengular sampai di gedung-gedung sekitar lapak.

Baca Selengkapnya
FOTO: Mengunjungi Surga Bazaar Takjil Ramadan di Bendungan Hilir
FOTO: Mengunjungi Surga Bazaar Takjil Ramadan di Bendungan Hilir

Sejak pukul 16.00 WIB, warga hilir mudik memadati 'pasar' yang hanya tersedia selama bulan Ramadan.

Baca Selengkapnya
Mencicipi Kuliner Langka Indramayu Mi Kemi, Kuahnya Unik pakai Ebi Cita Rasa Legendaris Sejak 1980
Mencicipi Kuliner Langka Indramayu Mi Kemi, Kuahnya Unik pakai Ebi Cita Rasa Legendaris Sejak 1980

Mi ini unik, karena kuahnya kental dan berbahan ebi. Jadi kuliner legendaris di Indramayu

Baca Selengkapnya
Yuk Cicipi Uniknya Sayur Daun Katel, Kuliner Langka yang hanya ada di Majalengka
Yuk Cicipi Uniknya Sayur Daun Katel, Kuliner Langka yang hanya ada di Majalengka

Daun katel unik, rasanya renyah bisa dijadikan aneka makanan dan hanya bisa ditemukan di Majalengka

Baca Selengkapnya
Makanan Unik Khas Indonesia
Makanan Unik Khas Indonesia

'Mie Lendir' makanan khas Riau dan Batam. Mie ini memiliki kuah sangat kental berwarna cokelat.

Baca Selengkapnya
FOTO: Mengintip Pembuatan Lemang, Kuliner Khas Ramadan yang Menggugah Selera
FOTO: Mengintip Pembuatan Lemang, Kuliner Khas Ramadan yang Menggugah Selera

Lemang merupakan hidangan tradisional yang terbuat dari beras ketan yang dikukus dalam bambu.

Baca Selengkapnya
Menjelajah Pasar Rawamangun untuk Berburu Takjil, Ada Mi Gomak sampai Lemang yang Jarang Ditemui
Menjelajah Pasar Rawamangun untuk Berburu Takjil, Ada Mi Gomak sampai Lemang yang Jarang Ditemui

Pasar Rawamangun jadi tempat berburu takjil selain Benhil dengan menu-menunya yang unik.

Baca Selengkapnya
Sambut Ramadan, Ini Referensi Menu Takjil di Pasar Kebayoran Lama
Sambut Ramadan, Ini Referensi Menu Takjil di Pasar Kebayoran Lama

Bahan takjil yang dijual sendiri mulai dari kolang kaling, berbagai jenis jeli sampai cincau. Harganya murah

Baca Selengkapnya
Tak Banyak yang Tahu Takjil Ini Juga Khas dari Bali, Wajib Coba Bikin Ketagihan
Tak Banyak yang Tahu Takjil Ini Juga Khas dari Bali, Wajib Coba Bikin Ketagihan

Kampung Islam Kepaon di Kota Denpasar memiliki kuliner khas bernama brongko yang hanya disajikan saat Ramadan. Kuliner ini biasa disajikan untuk berbuka puasa.

Baca Selengkapnya
FOTO: Sedapnya Buka Puasa dengan Nasi Kapau Kramat Raya Bisa Bikin Nafsu Makan Bertambah
FOTO: Sedapnya Buka Puasa dengan Nasi Kapau Kramat Raya Bisa Bikin Nafsu Makan Bertambah

Selain menyajikan nasi kapau, berbagai makanan khas Sumatera Barat seperti Lemang Tapai, bubur kampiun, dan kue-kue lainnya pun tersedia di sentra kuliner ini.

Baca Selengkapnya