Pantun Mahasiswa Lucu dan Receh, Sederhana tapi Menghibur
Pantun mahasiswa lucu ini bisa jadi pelepas stres di tengah sibuknya kuliah.
Pantun mahasiswa lucu ini bisa jadi pelepas stres di tengah sibuknya kuliah.
Pantun Mahasiswa Lucu dan Receh, Sederhana tapi Menghibur
Pantun mahasiswa lucu ini bisa diunggah di media sosial.Menjadi mahasiswa adalah pengalaman yang penuh dengan beragam kendala dan tantangan yang menguji kesabaran dan ketekunan.
Mulai dari tumpukan tugas yang harus diselesaikan hingga persaingan ketat di setiap ujian.
Bukan hanya itu, mahasiswa juga dihadapkan dengan tugas skripsi yang membutuhkan kesungguhan dalam proses pengerjaannya.
Tak heran, jika mahasiswa sering mengalami stress dari berbagai masalah akademis yang dihadapi.
Salah satu cara yang bisa dilakukan untuk meredakan stres adalah dengan mengubahnya menjadi humor, termasuk pantun.
Terdapat beberapa pantun mahasiwa lucu dan receh yang menghibur. Berikut kami merangkum pantun mahasiswa lucu, bisa disimak.
Pantun Mahasiswa Lucu dan Receh
Berikut berbagai pantun mahasiswa lucu dan receh, bisa disimak:
-
Apa itu pantun lucu? Pantun adalah bentuk puisi lama yang sangat berkembang di Nusantara. Pantun sudah menjamur di seluruh masyarakat Indonesia dalam berbagai lapisan. Salah satunya bisa dipakai untuk menghibur jemaah sebagai penutup ceramah atau acara.
-
Apa yang dimaksud dengan pantun lucu? Pantun lucu 4 baris bisa jadi alternatif untuk mencairkan suasana saat tengah berkumpul dengan kerabat dekat.
-
Apa isi dari pantun lucu? Pantun 2 bait lucu seringkali menjadi pelipur lara bagi pembaca, memberikan sentuhan keceriaan melalui paduan kata yang kreatif.
-
Apa yang dimaksud dengan pantun pendek lucu? Pantun pendek lucu merupakan salah satu jenis pantun yang biasanya berisi pesan jenaka.
1. Jika tidak benar pasti salah
Dan jika salah jangan marah-marah
Masa perkenalan yang indah
Di ospek pertama saat kami kuliah
2. Sungguh hitam kayu arang
Terbuat dari kayu ayunan
Sungguh senang ospek sekarang
Banyak dapat pembelajaran
3. Pergi ke rumah dibeliin baju baru
Adik kakak merasa iri semua
Selamat datang mahasiswa baru
Senang menyambut kalian semua
4. Ke goa bertemu Marni
Gadis ayu penjual jamu
Sangat gugup hati ini
Melihat dosen bagikan ilmu
Ditendang kerbau jauh terpental
Selamat tiba mahasiswa baru
Ayo siapkan pikiran dan mental
6. Peti lepas tidak dipaku
Pakunya hilang di dalam gua
Ilham adalah namaku
Anggota kelompok dua
7. Ibu-ibu sedang berlari
Tampak tertawa dan bahagia
Salam, aku Rini
Putri sulung baik hatinya
8. Jalan-jalan entah ke mana
Membawa uang hanya 20 ribu
Halo, teman-teman semua!
Saya Hendi mahasiswa baru
9. Anak kecil berlari-lari
Sambil tertawa bahagia
Salam manis dari saya Aini
Putri bungsu yang baik hatinya
10. Ada tahta, ada harta
Dicari demi kebahagiaan
Saya Laeli dari Surabaya
Datang kemari untuk berteman
Pantun Mahasiswa Lucu Menghibur
Berikut berbagai pantun mahasiswa lucu menghibur, bisa disimak:
1. Jalan-jalan beli permen yupi
Jangan lupa makan nasi
Wahai kalian anak UPI
Tolong bantu akses skripsi
2. Burung pipit bukan burung camar
Jangan-jangan ada buayanya
Kalo kamu mau dilamar
Selesain dulu skripsinya
3. Melihat selat dilintasi kapal
Kapal berlayar membawa sekoci
Izinkan menyampaikan seminar proposal
Dihadapan penguji yang saya hormati
4. Semua hari mendatangkan kebaikan
Bila tidak berdiam diri
Skripsi mahasiswa bisa diselesaikan
Berbekal semangat yang tinggi
5. Tinggi hasrat ingin digapai
Gapai rencana yang tertunda
Selesaikan skripsi jadi sarjana
Cara membahagiakan orang tua
6. Jalan-jalan beli permen yupi
Jangan lupa makan nasi
Wahai kalian anak UPI
Tolong bantu akses skripsi
7. Hormat tanda berbudi pekerti
Etika tertanam dalam budaya
Alhamdulillah bisa tampil disini
Berkat bimbingan penguji semua
Gapai rencana yang tertunda
Selesaikan skripsi jadi sarjana
Cara membahagiakan orang tua
9. Banyak film tapi kartun
Film garing bikin mata merem
Kali ini cuma pengen kasih pantun
Berharap skripsi kelar semalem
10. Kucing lari karena malu
Lompat tinggi nabrak besi
Tiap hari kerjaannya ngehalu
Sampe lupa sama skripsi
Pantun Mahasiswa Lucu dan Kocak
Berikut berbagai pantun mahasiswa lucu dan kocak, bisa disimak:
1. Tanjung Pinang Tanjung Laya,Orang-orang memakai toga.
Hati senang sungguh bahagia,
Orang tua merasa bangga.
2. Jalan ke bukit belok kanan,
Hati-hati banyak panda.
Sungguh terasa semua pengorbanan,
Kini bahagia telah diwisuda.
3. Malam hari banyak yang ronda,
Badan sakit minum jamu.
Hari ini kita di wisuda,
Tanda lulus mendapat ilmu.
5. Api unggun telah membara,
Istirahat di pengelana.
Kami semua turut gembira,
Karena engkau sudah sarjana.
6. Ikan Belanak ikan peda,
Asal jangan jangan buaya.
Selamat kepada semua yang wisuda,
Kami kami ucapkan selamat berkarya.
7. Badai topan mungkin melanda,
Namun jangan kita terpana.
Hari ini kita wisuda,
Mendapatkan gelar sarjana.
Jangan sampai sakit kepala.
Tak disangka sudah wisuda,
Banyak kenangan tak dilupa.
9. Gembala sapi di tepi lembah,
Duduk melamun sangat lama.
Wisuda momen yang sangat indah,
Foto dulu bersama-sama
10. Kasihan itu si duda,
Kalau malam rasa merana.
Hari ini kamu diwisuda,
Selamat sudah jadi sarjana.
Cara Mengatasi Stres Mahasiswa
Setelah menyimak pantun mahasiswa lucu, berikutnya dijelaskan cara mengatasi stres mahasiswa.
Sering kali humor atau lelucon digunakan untuk menertawakan keadaan, termasuk bagi mahasiswa yang sedang stres di masa pendidikannya.
Selain dengan menertawakan diri sendiri, terdapat beberapa cara mengatasi stress mahasiwa yang bisa dilakukan, sebagai berikut:
1. Mengelola waktu: Buat jadwal yang teratur untuk belajar, istirahat, dan waktu luang. Prioritaskan tugas-tugas yang paling penting dan pecahkan mereka menjadi bagian-bagian yang lebih kecil.
2. Berolahraga: Aktivitas fisik dapat membantu mengurangi stres dan meningkatkan kesehatan mental. Coba untuk menyisihkan waktu setiap hari untuk berolahraga, meskipun hanya sebentar.
3. Mengambil istirahat yang cukup: Pastikan Anda mendapatkan tidur yang cukup setiap malam. Kurang tidur dapat meningkatkan tingkat stres dan memengaruhi kinerja akademis Anda.
4. Mengelola ekspektasi: Berbicaralah dengan dosen atau penasihat akademik Anda jika Anda merasa terlalu tertekan oleh tugas atau target akademis. Mereka mungkin bisa memberikan saran atau bantuan tambahan.
6. Praktikkan teknik relaksasi: Cobalah teknik-teknik seperti meditasi, pernapasan dalam, atau yoga untuk membantu menenangkan pikiran dan tubuh Anda.
7. Hindari overcommitment: Jangan terlalu banyak menambahkan kegiatan ekstrakurikuler atau tanggung jawab lainnya jika Anda sudah merasa stres dengan tugas-tugas akademis. Belajarlah untuk mengatakan tidak dan memprioritaskan keseimbangan antara akademis dan kegiatan lainnya.
8. Jaga pola makan yang sehat: Makan makanan yang sehat dan seimbang dapat membantu menjaga kesehatan fisik dan mental Anda.
9. Temukan kegiatan yang menyenangkan: Sisihkan waktu untuk melakukan hal-hal yang Anda nikmati di luar akademis, seperti hobi atau aktivitas rekreasi.
10. Jangan ragu untuk mencari bantuan profesional: Jika stres Anda terus berlanjut dan mengganggu kehidupan sehari-hari Anda, pertimbangkan untuk mencari bantuan dari seorang konselor atau profesional kesehatan mental.