Ketahui Apa Itu Prolog dan Perannya dalam Naskah, Simak Penjelasannya
Merdeka.com - Mempelajari apa itu prolog dapat membantu Anda dalam proses penulisannya. Prolog adalah bagian naskah yang ditulis pengarang pada bagian awal dan pengantar naskah yang dapat berisi satu atau beberapa keterangan atau pendapat pengarang tentang cerita yang akan disajikan.
Prolog termasuk dalam struktur dasar sebuah naskah atau teks. Prolog sebagai bagian pembuka biasanya berisi gambaran umum tentang suatu kisah. Prolog dalam dunia sastra umumnya digunakan dalam novel, drama, film, dan sejenisnya.
Berikut penjelasan selengkapnya tentang apa itu prolog yang menarik untuk Anda pelajari. Memahaminya dengan jelas dapat membantu Anda untuk menyusunnya kelak. Semoga membantu.
-
Apa itu prosa? Prosa adalah sebuah karya sastra dalam bentuk cerita yang disampaikan menggunakan narasi.
-
Bagaimana teks drama disusun? Dalam hal ini, penulis skenario atau penulis naskah drama akan menyusun rangkaian alur cerita lengkap dengan dialog-dialog yang diucapkan pemain dan adegan-adegan yang diperankan.
-
Teks drama adalah apa? Pengertian teks drama adalah suatu teks cerita yang dipentaskan di panggung yang menceritakan kehidupan melalui adegan para tokoh pemerannya.
-
Gimana struktur paragraf eksposisi? Struktur paragraf eksposisi umumnya melibatkan kalimat topik yang menyatakan pokok pikiran paragraf, diikuti oleh kalimat pendukung yang memberikan rincian atau bukti, dan diakhiri dengan kalimat penutup yang merangkum atau menyimpulkan isi paragraf.
-
Apa saja elemen kata pengantar yang harus ada? Elemen-elemen yang harus ada dalam kata pengantar adalah sebagai berikut:• Bagian pembuka: Bagian ini berisi ucapan syukur atau terima kasih dari penulis atas selesainya karya tulis. Ucapan ini ditujukan kepada Tuhan dan pihak-pihak yang terlibat dalam penyusunan karya, seperti orang tua, dosen, teman-teman, dan lain-lain.• Bagian isi: Bagian ini berisi sedikit gambaran mengenai isi dari karya tulis tersebut, di mana penulis memberi informasi singkat tentang gambaran tulisannya secara umum. Bagian ini juga bisa berisi nama-nama pihak yang berkontribusi dalam penyelesaian karya tulis. • Bagian penutup: Bagian ini berisi permohonan maaf bila ada kekurangan dalam karya yang dibuat. Penulis juga meminta kritik dan saran yang membangun untuk menyempurnakan karya tulis selanjutnya. Di bagian akhir, tulis hal-hal seperti tempat dan tanggal penyusunan, nama penulis atau siapa penyusunnya.
-
Bagaimana cara prosa menyampaikan pesan? Umumnya, prosa ditulis dengan menggabungkan monolog dan dialog. Di mana pengarang dapat memasukkan sudut pandang dan pemikirannya melalui tokoh yang disajikan dalam cerita.
Mengenal Apa Itu Prolog
Kata prolog diambil dari bahasa Yunani, yaitu Prologos yang memiliki arti kata pengantar. Prolog juga memiliki arti sebagai perkenalan dari isi suatu karya sastra.
Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) daring, prolog adalah adegan singkat atau pidato yang disampaikan pada awal pertunjukan. Prolog merupakan kata pendahuluan dalam sebuah naskah atau lakon drama.
Prolog adalah bagian awal cerita, yang dijadikan sebagai gambaran secara umum tentang cerita tersebut. Di dalam pembuatan prolog juga biasanya terdapat konflik untuk menarik pembaca agar penasaran.
Prolog menjadi bagian di mana pembaca mendapatkan penggalan kisah atau gambaran umum tentang bagaimana jalan cerita tersebut. Prolog memainkan peran yang besar dalam menyiapkan pikiran pembaca dan penonton agar dapat mengikuti cerita yang hendak disampaikan.
Namun, ada pula pengarang yang langsung menaruh konflik cerita di bagian prolog. Hal itu bertujuan agar pembaca merasa lebih tertarik untuk meneruskan hingga akhir.
Jenis-Jenis Prolog
Berdasarkan penyajiannya, prolog terbagi menjadi beberapa jenis. Umumnya, jenis-jenis prolog disesuaikan dengan penyajian lakon, sarana, dan keberadaan naskah. Berikut beberapa jenis penyajian prolog dalam sebuah lakon:
1. TragediTragedi adalah jenis prolog yang pertama. Tragedi merupakan cerita yang penuh dengan kesedihan, yang menceritakan tentang kegagalan, kematian atau hal menyedihkan lainnya yang dialami tokoh utama.
2. KomediKomedi adalah jenis prolog yang kedua. Komedi merupakan jenis cerita lucu, yang bisa dibuat dengan prolog yang menggambarkan tentang suka cita, dengan kaidah dan unsur cerita yang membuat pembaca tertawa.
3. MelodramaMelodrama adalah jenis prolog lain yang bisa digunakan. Cerita melodrama biasanya disajikan dengan iringan musik atau melodi. Dalam pembacaan melodrama, prolog dibacakan di awal pementasan oleh satu orang, diiringi dengan musik dan nyanyian oleh para tokoh.
4. OperaPembacaan prolog dalam sebuah opera bisa dilakukan dengan nyanyian diiringi oleh musik atau melodi, yang hampir sama dengan pementasan melodrama.
Fungsi Prolog
Setelah mengetahui apa itu prolog secara umum, selanjutnya yang penting dipahami adalah fungsi atau peran prolog dalam sebuah karya sastra. Sebagai salah satu karya tulis yang berperan sangat penting, prolog berfungsi memberikan gambaran tentang isi atau alur cerita dalam sebuah karya.
Prolog adalah bagian yang selalu dicari oleh seseorang sebelum membeli sebuah novel atau melihat karya sastra lainnya. Keberadaan prolog memiliki fungsi untuk membuat pembaca atau penonton tertarik, serta membuat seseorang penasaran tentang isi cerita karya sastra tersebut.
Prolog juga memiliki fungsi sebagai kata pembuka, cerita awal atau pendahuluan di dalam karya sastra. Tak hanya itu, prolog juga memiliki fungsi yang penting untuk memperkenalkan para tokoh, watak yang diperankan, konflik yang membuat penasaran serta sinopsis lakon dalam cerita karya sastra tersebut.
Cara Membuat Prolog
Prolog yang baik adalah prolog yang mampu membuat pembaca tertarik untuk melanjutkan bacaannya. Dikutip dari laman Liputan6, berikut beberapa hal yang perlu Anda perhatikan saat membuat sebuah prolog:
1. Cari bagian dari konflik yang paling menarik agar pembaca semakin penasaran.
2. Buatlah prolog dengan singkat dan sederhana agar pembaca mudah memahami cerita tersebut.
3. Sesuaikan prolog berdasarkan jenis naskah atau drama.
4. Sebaiknya, prolog tidak terikat sama sekali dengan chapter 1 dalam cerita. (mdk/edl)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Berikut unsur intrinsik drama lengkap beserta penjelasannya agar bisa menciptakan karya seni spektakuler.
Baca SelengkapnyaUnsur ekstrinsik dari sebuah novel mengacu pada elemen-elemen yang ada di luar konten tekstual cerita itu sendiri.
Baca SelengkapnyaTeks drama menjadi bagian penting dalam pementasan.
Baca SelengkapnyaKata pengantar adalah bagian penting dalam karya tulis yang patut dipelajari.
Baca SelengkapnyaKata pengantar termasuk bagian penting dalam sebuah karya tulis ilmiah.
Baca SelengkapnyaParagraf deduktif mengikuti pola pikir deduktif, yang berawal dari pernyataan umum atau premis umum kemudian diikuti oleh pernyataan yang lebih spesifik.
Baca SelengkapnyaProsa adalah karya sastra berupa cerita yang populer dan banyak digemari.
Baca SelengkapnyaGagasan pokok mencerminkan ide utama yang ingin disampaikan oleh penulis kepada pembaca.
Baca SelengkapnyaBerikut contoh kalimat utama dan gagasan utama lengkap beserta penjelasannya.
Baca SelengkapnyaKerangka cerpen adalah pondasi yang memandu penulis dalam menyusun narasi yang kohesif dan menarik.
Baca SelengkapnyaMakalah adalah tulisan resmi tentang suatu pokok yang dimaksudkan untuk dibacakan di muka umum dalam suatu persidangan.
Baca SelengkapnyaKata pengantar memiliki peran penting dalam memberikan pandangan singkat tentang isi karya yang akan dibaca, sambil memberikan rasa penasaran kepada pembaca.
Baca Selengkapnya