Ayam bakar teflon yang mudah dibuat dan lezat ini sangat cocok untuk disantap bersama orang-orang terdekat.
Resep Ayam Bakar Teflon Mudah dan Enak, Menu Praktis untuk Keluarga
Resep olahan ayam tak pernah ada matinya. Dapat dibuat menjadi aneka masakan, daging ayam adalah salah satu bahan pangan populer dan paling diminati oleh banyak orang dari seluruh dunia. Kali ini, merdeka.com akan menampilkan beberapa resep ayam bakar teflon sederhana namun istimewa, khusus untuk Anda.
Berbekal daging ayam dan beberapa bahan tambahan yang mudah didapat, langsung saja ini dia 7 resepayam bakar teflon pilihan yang bisa Anda praktikkan di rumah. Selamat mencoba!
Baha-bahan: 3 buah paha ayam 1 batang serai memarkan 2 sdm kecap manis secukupnya penyedap rasa secukupnya hula pasir Bumbu halus: 3 siung bawang putih Seruas kunir Seruas jahe 1 sdt ketumbar secukupnya garam Bumbu oles: 1 sdm kecap inggris 1 sdm kecap manis 1 sdm minyak wijen 1 sdm madu Margarin untuk olesan wajan
Cara membuat resepayam bakar teflon: 1. Rebus ayam sebentar lalu buang airnya. 2. Haluskan bumbu. Geprek serai. 3. Didihkan air untuk mengungkep ayam. Setelah mendidih masukkan ayam dan bumbu. Tambahkan gula, penyedap rasa, dan juga kecap manis. 4. Rebus hingga air menyusut. Lalu angkat. 5. Panaskan teflon, beri sedikit margarin. Masukkan ayam. Lalu oles-oles dengan bumbu oles. 6. Bolak-balik hingga kecokelatan, siap disajikan.
2. Ayam Bakar Teflon Bumbu Rujak
Bahan-bahan: 5-7 potong ayam Bumbu halus: 5 buah bawang putih 8 buah bawang merah 10 cabai merah besar 3 cabai rawit 2 kemiri 1 sdm ketumbar Bumbu pelengkap: 1 ruas jari lengkoas 2 lembar daun salam 1 batang sereh kecap manis 1 gula merah jeruk nipis garam gula kaldu ayam air
Cara membuat resep ayam bakar teflon: 1. Tumis bumbu halus sampai harum lalu masukkan ayam. 2. Jika ayam sudah tercampur bumbu, beri air sampai ayamnya tercampur rata dan masukkan bahan pelengkap sampai dengan rasa yang diinginkan. 3. Lalu rebus ayam dengan air bumbu sampai surut dan mengental. 4. Setelah mengental, bakar ayam di teflon dengan mentega dan bumbu kentalan rebusannya. 5. Jika di sisi bawah sudah terbakar, masukkan bumbu lagi sampai benar-benar basah ayamnya. 6. Kalau masih ada sisa bumbu kentalan, jangan dibuang, bisa buat cocolan lagi.
3. Ayam Bakar Kecap Teflon
Bahan-bahan: 1/2 kg ayam 1/2 bungkus bumbu racik ayam ungkep 2 siung bawang putih (ulek halus) 4 siung bawang merah (ulek halus) Seujung sendok pala bubuk 2 batang serai 3 lembar daun salam 8 sendok kecap manis 1/2 sendok makan garam 1/2 sendok makan kaldu bubuk 1/2 sendok makan merica bubuk 1 sendok makan gula pasir / gula merah
Cara membuat resep ayam bakar teflon: 1. Cuci bersih ayam. Siapkan panci, masukkan air 2 atau 3 gelas (bila ingin lebih empuk bisa tambah airnya). 2. Nyalakan kompor, masukkan ayam dan bumbu lainnya. 3. Aduk sampai agak mengental dan bolak balik ayam supaya bumbu meresap dengan baik. Tutup panci supaya daging lebih empuk dengan cepat. Atur api dengan sedang. 4. Jika air sudah agak menyusut, matikan kompor. 5. Siapkan teflon anti lengket, olesi minyak goreng atau mentega. 6. Nyalakan kompor lalu masukkan ayam satu per satu ke dalam teflon. 7. Olesi kembali dengan bumbu ungkep tadi secara merata dan jangan lupa untuk dibalik jika sudah matang. 8. Sajikan ayam di atas piring lalu siap untuk disantap dengan sambal dan nasi hangat.
4. Ayam Bakar Teflon Bumbu Kuning
Bahan-bahan: 4 potong ayam, cuci bersih 2 lembar daun salam 3 ruas lengkuas, geprek 500 ml air Garam dan gula secukupnya 1 sdt kaldu 2 sdm margarin Bumbu halus: 8 buah bawang merah 6 buah bawang putih 2 butir kemiri 2 ruas kunyit 1 ruas jahe 1 sdm ketumbar Bahan saus: 4 sdm kecap manis 4 sdm saus tomat
Cara membuat resep ayam bakar teflon: 1. Campur semua bahan di panci kecuali bahan saus dan margarin. 2. Ungkep ayam sampai mengering. 3. Campur ayam dengan bahan saus, aduk rata. Diamkan 1 jam. 4. Bakar ayam di atas teflon dengan margarin sampai mengering. 5. Apabila sudah matang, sajikan dan siap disantap.
5. Ayam Bakar Teflon Bumbu Kunyit
Bahan-bahan: 1,2 kg ayam 3 lembar daun jeruk 2 lembar daun salam 1 liter air hangat 3 sdm kecap manis 2 sdt garam 1 sdt kaldu jamur 1/2 sdm gula pasir 1 buah jeruk nipis, peras airnya Bahan yang dihaluskan: 15 butir bawang merah 8 siung bawang putih 2 buah serai Kunyit 1 ruas jahe 1 ruas lengkuas Bahan olesan: Sisa rebusan ayam Margarin Kecap manis
Cara membuat resep ayam bakar teflon: 1. Di wajan, masukkan ayam, bumbu halus, daun jeruk, daun salam dan campurkan krimer instan atau santan. 2. Masak sambil sesekali diaduk hingga mendidih, masukkan garam, kaldu jamur, gula pasir, kecap manis, dan air jeruk nipis. 3. Biarkan dimasak hingga air menyusut (sesekali diaduk), nggak perlu sampai kering. Sisakan sedikit air rebusan untuk olesan. 4. Panaskan grill pan, bakar ayam sambil dioles dengan bahan olesan hingga kecokelatan. 5. Hidangkan bersama sambal favorit.
6. Ayam Bakar Teflon Spesial
Bahan utama: 500 gr paha ayam 1 sdm gula merah sisir 1 sdm larutan asam Jawa 2 sdm kecap manis 2 lembar daun jeruk 1 lembar daun salam 1 batang serai geprek 1 ruas lengkuas geprek 800 ml air kelapa (atau air biasa) Garam dan kaldu bubuk secukupnya 1/2 sdt merica bubuk 1 buah jeruk nipis Bumbu halus: 4 butir bawang putih 6 butir bawang merah 3 butir kemiri 1 sdm ketumbar sangrai 2 cm kunyit 2 cm jahe
Cara membuat resep ayam bakar teflon: 1. Siram ayam dengan air jeruk nipis. Diamkan sekitar 10 menit. Bilas sampai bersih. 2. Rebus ayam sebentar, tiriskan. 3. Tumis bumbu halus, daun jeruk dan salam, lengkuas, dan serai sampai harum. Tambahkan air kelapa. Setelah mendidih masukkan ayam. 4. Bumbui dengan garam, kaldu bubuk, merica, gula merah, larutan asam Jawa, dan kecap manis. 5. Masak sampai ayam empuk. Matikan api. Biarkan ayam dingin. 6. Bakar di atas teflon sambil sesekali diolesi sisa bumbu ayam. 7. Sajikan dengan sambal dan lalapan.
7. Ayam Bakar Santan Teflon
Bahan-bahan: 2 kg ayam, potong sesuai selera 1/4 kg santan kental 1,5 kotak santan instan Air Bahan bumbu: 1/2 kepal tangan lengkuas, geprek 1 batang serai, geprek 2 sdm cabai giling 4 buah gula merah sisir Garam dan gula Bahan olesan: Kecap manis dan air perasan jeruk nipis Margarin
Cara membuat resep ayam bakar teflon: 1. Tusuk potongan ayam dengan garpu dan baluri garam kasar. 2. Campur santan, air, dan semua bumbu jadi satu, lalu masak sampai mengental. 3. Masukkan ayam yang sudah dipotong, aduk rata, masak sampai ayam empuk, sambil sesekali dibalik dan ditusuk garpu (supaya bumbu meresap). 4. Angkat ayam, masak sisa bumbu tadi sampai bergerindil, matikan kompor, sisihkan. 5. Bakar ayam dengan bahan olesan sampai kedua sisi matang, angkat dan hidangkan.
Ayam adalah bahan penting dari mie ayam. Membuat ayam yang enak akan berpegaruh besar pada sajian mie ayam Anda. Anda juga bisa membuat resep ini di rumah.