Rindu Makan Pedas, Inilah Masakan Jawa Timur yang Cocok Dimasak di Kos

Merdeka.com - Masakan Jawa Timur terkenal dengan rasa pedas dan gurihnya yang membuat banyak orang ketagihan. Wajar apabila orang Jawa Timur yang merantau ke daerah Solo dan Yogyakarta kerap merasa makanan di dua tempat itu terlampau manis. Sejarah mencatat, lidah orang Jawa Timur dibentuk oleh cita rasa pedas.
Masakan-masakan Jawa Timur tergolong susah dimasak karena terdiri dari banyak komponen atau banyak bumbu. Pendeknya, masakan Jawa Timur bukan termasuk jenis olahan praktis. Katakanlah demi menyantap nikmatnya rawon atau soto Lamongan, diperlukan kesabaran dan kecakapan dalam memasak menu tersebut.
Merdeka mencatat masakan khas Jawa Timur yang mudah dimasak di kos. Bagi para perantau, masakan ini bisa menjadi obat rindu akan kampung halaman. Sementara bagi penikmat kuliner pedas pada umumnya, makanan ini perlu menjadi referensi masakan yang patut dicoba.
Pecel Lele Lamongan
2020 Merdeka.com/travelingyuk.com
Spanduk-spanduk pecel lele Lamongan bisa kita temukan di mana saja. Pecel lele Lamongan menjadi salah satu tempat makan favorit yang dituju banyak orang. Proses masaknya yang mudah dan relatif sederhana mestinya membuat Anda bisa membuat pecel lele sendiri di dapur kos.
Bahan baku untuk membuat pecel lele sangat mudah didapatkan. Ikan lele bisa dibeli di pasar atau toko sayur dengan harga yang terjangkau. Selain lele, dibutuhkan cabai, tomat, bawang merah, bawang putih, garam, serta terasi untuk membuat sambal. Kalau Anda lebih suka sambal bawang mentah, proses memasak akan lebih mudah lagi.
2015 Merdeka.com/Qraved
Sebelum digoreng, Anda bisa merendam lele dengan bumbu yang sudah lebih dulu disiapkan. Bumbu untuk rendaman lele terdiri dari bawang putih, kunyit, ketumbar, jahe, merica, serta garam. Komposisi tersebut bisa membuat lele menjadi gurih dan renyah.
Setelah selesai menggoreng lele, siapkan sambal sesuai selera Anda. Kalau ingin membuat sambal tomat matang, semua bahan perlu digoreng terlebih dahulu. Cabai, tomat, bawang merah, bawang putih, garam, dan terasi yang sudah matang dihaluskan dengan cobek atau bisa juga diblender. Sementara itu, kalau yang diinginkan ialah sambal bawang mentah, Anda hanya perlu menghaluskan bawang putih, cabai, dan garam sesuai selera.
Sebagai tambahan, kol, mentimun, dan tomat bisa sajikan sebagai lalapan pelengkap pecel lele Anda. Merdeka yakin, pecel lele Anda tak kalah nikmat dengan yang dijajakan di warung-warung pecel lele Lamongan yang biasa dijumpai.
Sego Tempong Banyuwangi
2020 Merdeka.com/tripadvisor.com.sg
Makanan khas Banyuwangi ini juga bisa dicoba di dapur kos. Bahan-bahan yang diperlukan pun mudah didapat di pasar atau di toko sayuran sekitar Anda. Bahan-bahan yang dibutuhkan untuk membuat nasi tempong antara lain tomat, terasi, bawang putih, cabai, kacang panjang, kol, terong, tahu, tempe, ayam, ikan asin jambal, jagung, garam, dan gula.
Sego tempong dikenal memiliki lauk yang cukup lengkap. Untuk dimasak di kos, Anda bisa memilih sendiri lauk apa saja yang dibutuhkan. Misalnya, dadar jagung yang pembuatannya membutuhkan waktu cukup lama bisa ditiadakan.
Bumbu untuk rendaman tahu, tempe, dan ayam bisa satu jenis saja. Bumbu untuk rendaman yang sederhana terdiri dari bawang putih dan garam yang sudah dihaluskan. Gorenglah tahu, tempe, dan ayam sampai berwarna kecoklatan. Setelah selesai, Anda bisa menggoreng ikan jambal asin dan terong.
Ketika semua lauk selesai digoreng, kini giliran meracik sambal. Tomat, bawang putih, cabai, terasi, garam, dan gula dihaluskan. Sementara kacang panjang dan kol hanya perlu direbus. Sajikan seluruh lauk yang sudah dimasak bersama sambal dan kacang panjang serta kol rebus bersama nasi putih yang masih hangat. Sego tempong buatan Anda siap untuk dinikmati. (mdk/rka)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya