Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Profil

Makarim Wibisono

Profil Makarim Wibisono | Merdeka.com

Makarim merupakan Duta Besar Republik Indonesia untuk PBB yang menjabat pada periode 2004 hingga 2007. Dia merupakan lulusan S1 Hubungan Internasional di Universitas Gadjah Mada.

Sebelum menjadi Duta Besar RI untuk PBB, Makarim juga pernah menjabat sebagai Duta Besar Luar Biasa dan Berkuasa Penuh RI untuk Guatemala, Nikaragua, Jamaika, dan Bahama (1997-2001), Direktur Jenderal Hubungan Ekonomi Luar Negeri di Departemen Luar Negeri (2000-2002), serta Direktur Jenderal Asia Pasifik dan Afrika (2002-2004).

Dia pernah menjadi Deputi Wakil Tetap Permanent Mission of Indonesia di PBB New York di tahun 1994-1997 dan Ketua Grup 77 tahun 1998. Dia juga menjadi orang Indonesia pertama yang menjabat President Economic and Social Council di PBB New York. Dia menjadi Ketua World Peace Assembly on Interreligious and Dialogue Among Civilizations di PBB tahun 2000, serta Ketua Tim Antiterorisme untuk APEC tahun 2003.

Berkat pengalamannya di bidang ekonomi luar negeri, Makarim diangkat sebagai Dirjen Hubungan Ekonomi Luar Negeri saat Alwi Shihab menjabat sebagai Menteri Luar Negeri. Ketika posisi menlu disandang Nur Hassan Wirayudha, terjadi perampingan organisasi Deplu yang akhirnya mengharuskan Mekarim memimpin Direktorat Asia Pasifik dan Afrika Deplu.

Terpilihnya Makarim menjadi Ketua Komisi Hak Asasi Manusia (HAM) Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) bukan urusan yang mudah. Menurut Eddi Hariyadhi, Wakil Duta Besar RI di PTRI Geneva, setelah disetujui pemerintah di Jakarta, nama Makarim diusung lewat lobi di kelompok negara Asia di PBB.

Pada pertemuan kelompok yang berlangsung 18 November 2004 lalu , Makarim diajukan di tengah persaingan India, Pakistan, dan Jepang yang juga menginginkan posisi ketua Komisi HAM PBB untuk tahun 2005. Namun setelah melewati lobi intensif, justru ketiga negara itu ditambah China dan Korea Selatan yang memuluskan jalan Makarim memperebutkan posisi prestisius itu. Beberapa negara Asia serta kawasan dunia lain, akhirnya harus menerima kuatnya dukungan terhadap Makarim.

Pada 17 Januari 2011, Makarim dipercaya menduduki kursi Direktur Eksekutif ASEAN Foundation. Diplomat senior ini menggantikan tugas Dr Filemon A Uriarte, Jr. Makarim akan bertugas untuk 3 tahun ke depan.

Riset dan analisa oleh Bobby Reza S.

Profil

  • Nama Lengkap

    Dr. Makarim Wibisono S.Hub, M.A, Ph.D

  • Alias

    Makarim

  • Agama

  • Tempat Lahir

    Mataram, Nusa Tenggara Barat.

  • Tanggal Lahir

    1947-05-08

  • Zodiak

    Taurus

  • Warga Negara

    Indonesia

  • Biografi

    Makarim merupakan Duta Besar Republik Indonesia untuk PBB yang menjabat pada periode 2004 hingga 2007. Dia merupakan lulusan S1 Hubungan Internasional di Universitas Gadjah Mada.

    Sebelum menjadi Duta Besar RI untuk PBB, Makarim juga pernah menjabat sebagai Duta Besar Luar Biasa dan Berkuasa Penuh RI untuk Guatemala, Nikaragua, Jamaika, dan Bahama (1997-2001), Direktur Jenderal Hubungan Ekonomi Luar Negeri di Departemen Luar Negeri (2000-2002), serta Direktur Jenderal Asia Pasifik dan Afrika (2002-2004).

    Dia pernah menjadi Deputi Wakil Tetap Permanent Mission of Indonesia di PBB New York di tahun 1994-1997 dan Ketua Grup 77 tahun 1998. Dia juga menjadi orang Indonesia pertama yang menjabat President Economic and Social Council di PBB New York. Dia menjadi Ketua World Peace Assembly on Interreligious and Dialogue Among Civilizations di PBB tahun 2000, serta Ketua Tim Antiterorisme untuk APEC tahun 2003.

    Berkat pengalamannya di bidang ekonomi luar negeri, Makarim diangkat sebagai Dirjen Hubungan Ekonomi Luar Negeri saat Alwi Shihab menjabat sebagai Menteri Luar Negeri. Ketika posisi menlu disandang Nur Hassan Wirayudha, terjadi perampingan organisasi Deplu yang akhirnya mengharuskan Mekarim memimpin Direktorat Asia Pasifik dan Afrika Deplu.

    Terpilihnya Makarim menjadi Ketua Komisi Hak Asasi Manusia (HAM) Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) bukan urusan yang mudah. Menurut Eddi Hariyadhi, Wakil Duta Besar RI di PTRI Geneva, setelah disetujui pemerintah di Jakarta, nama Makarim diusung lewat lobi di kelompok negara Asia di PBB.

    Pada pertemuan kelompok yang berlangsung 18 November 2004 lalu , Makarim diajukan di tengah persaingan India, Pakistan, dan Jepang yang juga menginginkan posisi ketua Komisi HAM PBB untuk tahun 2005. Namun setelah melewati lobi intensif, justru ketiga negara itu ditambah China dan Korea Selatan yang memuluskan jalan Makarim memperebutkan posisi prestisius itu. Beberapa negara Asia serta kawasan dunia lain, akhirnya harus menerima kuatnya dukungan terhadap Makarim.

    Pada 17 Januari 2011, Makarim dipercaya menduduki kursi Direktur Eksekutif ASEAN Foundation. Diplomat senior ini menggantikan tugas Dr Filemon A Uriarte, Jr. Makarim akan bertugas untuk 3 tahun ke depan.

    Riset dan analisa oleh Bobby Reza S.

  • Pendidikan

    • Universitas Gadjah Mada
    • Gelar master di The Paul Nitze School di John Hopkins University Washington DC (1984)
    • Master sekaligus gelar doktor di Political Economy di Ohio State University, Columbus, Ohio (1987)
    • Direktur Eksekutif ASEAN Foundation

  • Karir

    • Duta Besar Luar Biasa dan Berkuasa Penuh RI/Wakil Tetap Pemerintah RI untuk Perserikatan Bangsa-Bangsa dan Organisasi Internasional lainnya di Jenewa, Swiss (2004-sekarang)
    • Direktur Jenderal Asia Pasifik dan Afrika, Departemen Luar Negeri, Jakarta, Indonesia (2002-2004)
    • Direktur Jenderal Hubungan Ekonomi Luar Negeri, Departemen Luar Negeri, Jakarta, Indonesia (2000-2002)
    • Duta Besar Luar Biasa dan Berkuasa Penuh RI/Wakil Tetap Pemerintah RI untuk Perserikatan Bangsa-Bangsa di New York merangkap Duta Besar Luar Biasa dan Berkuasa Penuh RI untuk Guatemala, Nicaragua, Jamaica dan Bahama (1997-2001)
    • Duta Besar/Deputi Wakil Tetap Pemerintah RI untuk Perserikatan Bangsa-Bangsa di New York (1994-1997)
    • Direktur Kerjasama Ekonomi Multilateral, Departemen Luar Negeri, Jakarta, Indonesia (1993-1994)
    • Minister Counsellor, Kepala Bagian Ekonomi, PTRI New York (1991-1993)
    • Minister Counsellor, Kepala Bagian Penerangan, KBRI Washington D.C. (1988-1991)
    • Kepala Bagian Tata Usaha pada Direktorat Penerangan Luar Negeri, Departemen Luar Negeri, Jakarta, Indonesia (1987-1988)
    • Kepala Sub Direktorat Perdagangan dan Pameran, Direktorat Jasa Ekonomi, Departemen Luar Negeri, Jakarta, Indonesia (1981-1982)
    • Kepala Bagian Penerangan dan Kebudayaan, KBRI Brazilia, Brazil (1977-1981)
    • Kepala Seksi Amerika Utara, Direktorat Amerika, Departemen Luar Negeri, Jakarta, Indonesia (1976-1977)
    • Kepala Desk Amerika Serikat, Direktorat Amerika, Departemen Luar Negeri, Jakarta Indonesia (1972-1975)
    • Editor, Majalah Berita Ekspres, Jakarta, Indonesia (1970-1972)

  • Penghargaan

Geser ke atas Berita Selanjutnya