Tipe dan Harga Lengkap All New Yaris Cross, Tipe Hybrid Hampir Rp 450 Juta!
Merdeka.com - PT Toyota-Astra Motor (TAM) merilis harga jual resmi All New Yaris Cross di Jakarta hari ini (13/6).
Medium SUV berkapasitas 5 orang ini juga memiliki varian hybrid.
Lengkapnya, terdapat total 6 pilihan model, yang mana tipe 1.5 S HV CVT with GR Parts Aero Package dengan hybrid engine dan sematan GR Aero Package sebagai flagship model.
-
Apa yang ditawarkan oleh All-New Yaris Cross Hybrid EV? Dengan mengusung tema Urban SUV Meets Adventure, All-New Yaris Cross Hybrid EV berupaya menghadirkan rasa kebanggaan bagi pemiliknya dengan mengambil pendekatan unik dan memadukan dua konsep youthful dan fun to drive, serta dikombinasikan dengan keandalan dan ketangguhan sebuah crossover.
-
Apa keunggulan Avanza Hybrid? 'Para anggota kami sangat berminat terhadap mobil hybrid, karena dirasa masih menjadi pilihan kendaraan elektrifikasi paling tepat yang dapat mendukung mobilitas terkini masyarakat di seluruh Indonesia,' ujar Deny sekaligus ketua umum Axic dalam keterangannya, Senin (4/3).
-
Apa spesifikasi mesin Suzuki Ertiga Hybrid? Kedua tipe mobil Suzuki Ertiga Hybrid, yaitu GX dan Cruise, dilengkapi dengan mesin Smart Hybrid Vehicle by Suzuki (K15B + ISG + Baterai Lithium ION) berkapasitas 1.462 cc. Mesin ini mampu menghasilkan tenaga sebesar 104,7 PS pada 6.000 rpm dan torsi 138 Nm pada 4.400 rpm.
-
Dimana keunggulan All-New Yaris Cross Hybrid EV? Melihat kembali berbagai keunggulan tersebut, tak salah bila resale value seri terbaru Toyota ini sangat baik, bahkan lebih tinggi daripada model non-Hybrid.
-
Dimana letak baterai hybrid di Toyota All-New Yaris Cross? Selain itu, baterai hybrid yang ada di Toyota All-New Yaris Cross juga sengaja diletakkan di posisi yang tepat, lebih tepatnya di bawah bangku penumpang belakang.
-
Apa fitur utama di Alphard Hybrid? Toyota Alphard Hybrid dilengkapi dengan mesin A25A-FXS (2.5 HEV) yang mampu menghasilkan tenaga sebesar 190 PS dan torsi 239 Nm.
“Setelah meluncurkan All New Kijang Innova Zenix Hybrid EV sebagai kendaraan elektrifikasi Toyota pertama yang diproduksi lokal, kami menghadirkan All New Yaris Cross sebagai full Hybrid EV karya anak bangsa berikutnya. Sebagai pionir di B-segment dengan pangsa pasar besar, Medium SUV ini memberikan kesempatan kepada pelanggan lebih luas supaya dapat memiliki kendaraan ramah lingkungan dengan harga semakin terjangkau serta memiliki value for money tinggi,” kata Vice President Director TAM Henry Tanoto dalam rilisnya, Selasa (13/6).
©2023 Merdeka.comBerikut 6 tipe All New Yaris Cross untuk pasar Indonesia dan harga jual (on the road Jakarta):
1. All New Yaris Cross 1.5 G M/T: Rp 351 juta
2. All New Yaris Cross 1.5 G CVT: Rp 364 juta
3. All New Yaris Cross 1.5 S CVT: Rp 407,7 juta
4. All New Yaris Cross 1.5 S CVT with GR Parts Aero Package: Rp 417 juta
5. All New Yaris Cross 1.5 S HV CVT: Rp 440,6 juta
6. All New Yaris Cross 1.5 S HV CVT GR Parts Aero Package: Rp 449,9 juta
3 Warna Two Tone
©2023 Merdeka.com
Seluruh tipe All-New Yaris Cross memiliki pilihan 7 warna mono-tone serta 3 warna dual tone yang bisa dipilih sesuai dengan selera pelanggan.
Selain itu, beberapa tipe juga memperoleh sematan GR Aero Package yang membuatnya tampil outstanding karena lebih sporty dan dinamis dari sisi styling.
“All-New Yaris Cross membawa konsep 'Solid & Dynamic' bermodalkan tampilan outstanding berkarakter khas SUV Toyota modern dipadukan dengan kabin kompak yang memaksimalkan volume interior. Di dalam, All New Yaris Cross mampu mengakomodasi berbagai kebutuhan pengemudi dengan tetap memberikan kenyamanan maksimal kepada penumpang.,” kata Marketing Director TAM, Anton Jimmi Suwandy.
Semua tipe All-New Yaris Cross mendapatkan LED Headlamp with DRL, LED Foglamp, dan LED Rear Combination Lamp yang tampak canggih dan modern di depan dan belakang.
Hadir lebih lengkap dan berkarakter, eksterior seluruh tipe S sudah dilengkapi dengan Auto Headlamp + Follow Me Home, Roof Rail, Electric & Auto Retract Side Mirror ditambah Welcoming Lamp, dan Power Backdoor with Kick Sensor pertama di kelasnya untuk kemudahan buka-tutup bagasi.
Untuk ‘sepatu’, tipe G menggunakan 17-inch machining alloy wheel dan tipe S disematkan 18-inch machining alloy wheel. (mdk/sya)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
All-New Yaris Cross membawa konsep ‘Solid & Dynamic’, dengan tampilan outstanding berkarakter khas SUV Toyota modern.
Baca SelengkapnyaPasar mobil SUV kompak 5 penumpang semakin sesak. Merek-merek besar sudah masuk ke pasar seperti Suzuki Grand Vitara, Toyota Yaris Cross, dan Mitsubishi Motors.
Baca SelengkapnyaToyota All-New Yaris Cross bikin aktivitas berkendara jadi lebih nyaman. Yuk, intip berbagai keunggulannya.
Baca SelengkapnyaLewat Advanced Urban SUV All-New Yaris Cross, Toyota juga ingin menyediakan opsi lebih lengkap kepada pelanggan dengan mobilitas tinggi.
Baca SelengkapnyaDengan mengusung tema Urban SUV Meets Adventure, All-New Yaris Cross Hybrid EV jadi jawaban tepat bagi kamu yang ingin bermobilitas dengan nyaman.
Baca SelengkapnyaDengan semakin banyaknya pilihan SUV hybrid di Indonesia, konsumen kini memiliki lebih banyak opsi kendaraan yang efisien dan ramah lingkungan.
Baca SelengkapnyaDi segmen SUV premium 5-seater, All New Mazda CX-60 memiliki harga lebih murah dibandingkan model serupa merek Eropa. Plus tawaran teknologi mild hybrid.
Baca SelengkapnyaAll New Honda CR-V meluncur di GIIAS 2023. SUV populer di Indonesia ini kini punya varian hybrid.
Baca SelengkapnyaChery Sales Indonesia meluncurkan secara resmi New Omoda 5 GT. Harganya mulai banget, mulai Rp 448 jutaan.
Baca SelengkapnyaCrossover premium Chery Omoda 5 GT AWD punya 6 mode berkendara. Dari eco mode hingga off-road. Siap hadapi segala kondisi jalan.
Baca SelengkapnyaNew Chery Omoda 5 GT segera dipasarkan di Indonesia. Crossover premium ini bawa mesin 1.6L Turbo.
Baca SelengkapnyaPT Chery Sales Indonesia mengaku tengah menyiapkan SUV hybrid khusus untuk pasar Indonesia. Yuk simak!
Baca Selengkapnya