Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

'71 Tahun Indonesia merdeka, tak perlu lagi berdebat soal ideologi'

'71 Tahun Indonesia merdeka, tak perlu lagi berdebat soal ideologi' Ilustrasi Pancasila. ©2016 Merdeka.com

Merdeka.com - Rektor Universitas Gadjah Mada (UGM), Panut Mulyono mengatakan bahwa saat ini sudah tidak waktunya lagi memperdebatkan ideologi yang dianut oleh Indonesia. Pasalnya, diusianya yang sudah 71 tahun merdeka, Indonesia sudah tak perlu lagi mempermasalahkan ideologi bangsa.

"Dasar negara Indonesia sudahlah jelas. Ada Pancasila dan UUD 1945. Sudah tidak waktunya diperdebatkan lagi itu," ujar Panut di UGM, Senin (5/6).

Panut menjelaskan bahwa saat ini, seharusnya semua pihak saling berlomba-lomba untuk mengisi kemerdekaan Indonesia. Indonesia, kata Panut, saat ini sudah tertinggal oleh negara tetangga yang dulunya belajar kepada Indonesia.

"Sudah tidak waktunya berdebat ideologi. Saat ini kita tertinggal dengan negara tetangga. Ini harus menjadi cambuk bagi kita. Dasar negara kita sudah jelas dan tak perlu dipermasalahkan kembali," tutur mantan Dekan Fakultas Teknik UGM.

Panut menguraikan bahwa segenap elemen bangsa seharusnya saat ini saling berlomba untuk mengisi kemerdekaan dengan melakukan berbagai kegiatan yang baik. Kegiatan yang dilakukan, lanjut Panut diharapkan bisa segera membawa kemajuan bagi Indonesia.

"Pembangunan di Indonesia harus cepat mencapai kemajuan dan kemakmuran bagi rakyat. Hal ini penting agar tidak ada gap pembangunan maupun ketimpangan pembangunan," terang Panut.

UGM sebagai sebuah universitas, sambung Panut akan setia untuk mengawal dan menjadi benteng bagi Pancasila. Pancasila sebagai dasar negara, ucap Panut, sudah tak bisa ditawar lagi.

"Prinsipnya UGM akan selalu berusaha agar Pancasila tidak hanya didiskusikan secara verbal saja. Tetapi kita akan membumikan ajaran Pancasila dalam kehidupan sehari-hari," pungkas Panut.

(mdk/msh)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Pemenang Pemilu Tahun 1955, Berikut Sejarahnya
Pemenang Pemilu Tahun 1955, Berikut Sejarahnya

Pemilu 1955 di Indonesia merupakan salah satu tonggak sejarah penting dalam proses demokratisasi dan konsolidasi negara setelah merdeka pada tahun 1945.

Baca Selengkapnya
Sejarah Pertempuran Lima Hari Lima Malam, Perang Tiada Henti Pasukan TRI Melawan NICA di Kota Palembang
Sejarah Pertempuran Lima Hari Lima Malam, Perang Tiada Henti Pasukan TRI Melawan NICA di Kota Palembang

Perjuangan dan semangat yang dimiliki pasukan tentara Indonesia melawan Belanda demi mempertahankan kemerdekaan begitu besar dalam peristiwa ini.

Baca Selengkapnya
Tujuan Pemilu 1955 di Indonesia dan Hasilnya, Begini Sejarahnya
Tujuan Pemilu 1955 di Indonesia dan Hasilnya, Begini Sejarahnya

Pemilu 1955 ini menjadi yang pertama kali diadakan setelah Indonesia memperoleh kemerdekaannya pada tahun 1945.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Momen Presiden Soeharto Membekukan Ditjen Bea Cukai Karena Maraknya Aksi  Pungli
Momen Presiden Soeharto Membekukan Ditjen Bea Cukai Karena Maraknya Aksi Pungli

Presiden Soeharto bekukan Bea Cukai pada masanya akibat marak terjadinya pungli.

Baca Selengkapnya
Kisah Soeharto Baru Tahu Indonesia Merdeka Tanggal 19 Agustus 1945
Kisah Soeharto Baru Tahu Indonesia Merdeka Tanggal 19 Agustus 1945

Sukarno-Hatta memproklamasikan kemerdekaan Indonesia tanggal 17 Agustus 1945 di Jakarta. Kenapa Soeharto baru mengetahuinya dua hari kemudian?

Baca Selengkapnya
3 Contoh Naskah Pidato Kemerdekaan Singkat yang Mudah Dipahami oleh Masyarakat
3 Contoh Naskah Pidato Kemerdekaan Singkat yang Mudah Dipahami oleh Masyarakat

Peringatan Hari Kemerdekaan Indonesia tinggal hitungan jam saja. Berikut contoh naskah pidato kemerdekaan singkat yang mudah dipahami.

Baca Selengkapnya
Peringatan Hari Lahir Pancasila 1 Juni, Berikut Sejarah dan Tujuannya
Peringatan Hari Lahir Pancasila 1 Juni, Berikut Sejarah dan Tujuannya

Hari Lahir Pancasila, yang diperingati setiap tanggal 1 Juni, merupakan momen bersejarah bagi bangsa Indonesia.

Baca Selengkapnya
Contoh Teks Sambutan Panitia 17 Agustus, Bisa Jadi Referensi
Contoh Teks Sambutan Panitia 17 Agustus, Bisa Jadi Referensi

Teks sambutan dalam perayaan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia pada tanggal 17 Agustus memegang peranan penting dalam menyemarakkan suasana HUT RI.

Baca Selengkapnya
Peristiwa 4 November: Wafatnya Agus Salim, Pejuang Kemerdekaan Indonesia yang Kuasai 7 Bahasa Asing
Peristiwa 4 November: Wafatnya Agus Salim, Pejuang Kemerdekaan Indonesia yang Kuasai 7 Bahasa Asing

Agus Salim adalah salah seorang tokoh besar yang berperan penting dalam kemerdekaan Indonesia.

Baca Selengkapnya