Dihadiri Prabowo, Aliansi Advokat Indonesia Bersatu Pimpinan Otto Hasibuan Deklarasi Dukungan
Hadir pula di acara tersebut, Ketua TKN Rosan Roeslani, Wakil Ketua TKN Grace Natalie, Sekjen AAI Dwiyanto Prihartono hingga Jessica Milla.
Prabowo diberikan penghargaan sebagai 'Prabono'.
Dihadiri Prabowo, Aliansi Advokat Indonesia Bersatu Pimpinan Otto Hasibuan Deklarasi Dukungan
Calon presiden (capres) nomor urut 2, Prabowo Subianto hadir dalam acara deklarasi Aliandi Advokat Indonesia Bersatu dibawah kepemimpinan pengacara kondang Otto Hasibuan, di Balai Kartini, Jakarta, Jumat (26/1).
Hadir pula di acara tersebut, Ketua TKN Rosan Roeslani, Wakil Ketua TKN Grace Natalie, Sekjen AAI Dwiyanto Prihartono hingga Jessica Milla.
"Kami para advokat Indonesia yang tergabung dalam Aliansi Advokat Indonesia dengan ini mendeklarasikan mendukung pasangan calon presiden dan wakil presiden nomor 2, Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka untuk menjadi presiden dan wakil presiden Republik Indonesia 2024-2029," kata Otto membacakan pernyataan dukungan diikuti para hadirin.
Wakil Ketua TKN itu menyatakan pihaknya akan memilih Prabowo dan Gibran di pemilu nanti.
"Kami akan memperjuangkan dan memilih Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka sebagai presiden dan wakil presiden Republik Indonesia 2024-2029," ujarnya.
"Prabowo-Gibran? Menang-menang! Prabowo-Gibran? Sekali putaran," teriak Otto menutup pernyataan deklarasi.
Usai mendeklarasikan dukungannya, Prabowo diberikan penghargaan sebagai 'Prabono'. Dia menyampaikan rasa terima kasih atas dukungan yang diberikan para advokat kepada dirinya.