Fahri Hamzah minta MKD panggil anggota DPR yang disebut penyidik KPK
Merdeka.com - Sidang kasus e-KTP telah mendengar keterangan penyidik KPK soal dugaan ancaman kepada politikus Partai Hanura, Miryam S Haryani ketika pemeriksaan. Namun, dalam sidang itu justru KPK menyebut banyak nama anggota DPR terlibat.
Banyak nama disebut, di antaranya Bambang Soesatyo, Aziz Syamsuddin, Desmond Mahesa, Masinton Pasaribu, dan Syarifudin Sudding. Mereka disebut mengancam Miryam hingga mencabut BAP kasus e-KTP. Kondisi ini membuat Wakil Ketua DPR Fahri Hamzah meminta Mahkamah Kehormatan Dewan (MKD) memanggil anggota DPR tersebut.
"Saya sudah mengusulkan MKD aktif untuk memanggil orang-orang yang diduga, menjadi sebab munculnya nama itu, perlu diklarifikasi dan kalau tidak ada bukti, MKD merasa tidak menyakinkan, ya harus dikatakan tidak ada yang salah," kata Fahri di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Jumat (31/3).
-
Siapa yang diperiksa oleh KPK? Wakil Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia (Wamenkumham) Edward Omar Sharif Hiariej alias Eddy Hiariej rampung menjalani pemeriksaan penyidik KPK, Senin (4/12).
-
Siapa yang diperiksa KPK? Mantan Ketua Ferrari Owners Club Indonesia (FOCI), Hanan Supangkat akhirnya terlihat batang hidungnya ke gedung Merah Putih, Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Senin (25/3) kemarin.
-
Kenapa Hanan diperiksa KPK? Dia hadir diperiksa terkait kasus tindak Pidana Pencucian Uang (TPPU) Syahrul Yasin Limpo (SYL).
-
Kenapa Dewas KPK sidang etik mantan Kamtib dan Karutan? Dewan Pengawas (Dewas) Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) kembali menggelar sidang etik buntut dari kasus pungli di rumah tahanan (Rutan) KPK.
-
Apa yang di periksa KPK? 'Yang jelas terkait subjek saudara B (Bobby) ini masih dikumpulkan bahan-bahannya dari direktorat gratifikasi,' kata Jubir KPK, Tessa Mahardika Sugiarto di Gedung KPK, Kamis (5/9).
Menurut dia, pemanggilan tersebut untuk meminta penjelasan kepada anggota bersangkutan. Apalagi nama mereka disebut dalam persidangan kasus korupsi megaproyek e-KTP.
"Untuk menjelaskan prosedur yang benar, kalau ada orang yang tiba-tiba diomongin. Mungkin perlu penjelasan bahwa yang begitu (disebutkan dalam sidang) tidak otomatis melakukan tindakan pidana, karena orang nyanyi ini ada orang gila, orang stres dan macam-macam. Harusnya MKD itu bergerak," tegasnya.
Politisi PKS ini menyadari bahwa MKD sedang menunggu proses pengadilan. Sehingga diduga membuat MKD belum melakukan tindakan. Meski begitu, dia tetap mendesak MKD lakukan pemanggilan. Sebab tugas MKD adalah menjaga Kehormatan.
"Tapi mungkin ini masih proses di pengadilan, mungkin prosesnya masih lama, mungkin MKD belum mau bertindak, tapi secara prinsipnya saya sudah berbicara pada MKD seperti itu, karena harus aktif menjaga kehormatan bukan melindungi anggota. Harus menjaga kehormatan," terangnya.
(mdk/ang)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Direktur Gratifikasi dan Pelayanan Publik KPK, Herda Helmijaya diperiksa selama tiga jam
Baca SelengkapnyaPemeriksaan Direktur Gratifikasi KPK tersebut dilaksanakan di Bareskrim Polri.
Baca SelengkapnyaDewas KPK menghormati kebijakan yang dilakukan Polda dalam rangka pengusutan kasus Firli.
Baca SelengkapnyaWakil Menteri Hukum dan HAM Edward Omar Sharif Hiariej alias Eddy Hiariej hadir dalam rapat kerja dengan Komisi III DPR RI
Baca SelengkapnyaKPK memanggil eks Anggota DPR RI MSH untuk diperiksa terkait penyidikan dugaan korupsi E-KTP.
Baca SelengkapnyaMantan Ketua KPK Firli Bahuri kembali terancam menyandang status sebagai tersangka.
Baca SelengkapnyaSampai Rabu (18/10) kemarin, penyidik total telah memeriksa 45 orang sebagai saksi usai kasus pemerasan pimpinan KPK terhadap SYL
Baca SelengkapnyaKPK memanggil Febri Diansyah hingga Donal Fariz untuk kebutuhan penyidikan.
Baca SelengkapnyaPemerasan terhadap SYL oleh Firli diduga dilakukan saat keduanya bertemu di sebuah lapangan tenis.
Baca SelengkapnyaKusnadi memenuhi panggilan penyidik lembaga antirasuah dengan masih adanya rasa trauma.
Baca SelengkapnyaSaat ini, kasus dugaan pemerasan pimpinan KPK terhadap Syahrul Yasin Limpo sudah naik tahap penyidikan.
Baca SelengkapnyaProses penyidikan dugaan pemerasan Syahrul Yasin Limpo dengan pihak terlapor pimpinan lembaga anti rasuah itu masih berlangsung.
Baca Selengkapnya