FOTO: Jalan-Jalan ke Desa Penglipuran di Bali, Kawasan Wisata Terbersih Sedunia
Desa Penglipuran memiliki daya tarik tersendiri bagi para wisatawan baik lokal maupun mancanegara.
Simak kebersihannya di desa ini. Terlihat sangat pantas dinobatkan sebagai kawasan wisata terbersih sedunia.
FOTO: Jalan-Jalan ke Desa Penglipuran di Bali, Kawasan Wisata Terbersih Sedunia
Wisatawan berjalan menyusuri kawasan Desa Penglipuran di Kabupaten Bangli, Bali, Rabu (16/8/2023).
Desa Penglipuran memiliki daya tarik tersendiri bagi para wisatawan baik lokal maupun mancanegara.
Desa Penglipuran merupakan wilayah adat yang menjadi salah satu primadona pariwisata di Pulau Dewata Bali.
Selain keramahan penduduknya, Desa Penglipuran juga dinobatkan sebagai desa terbersih di dunia.
Diketahui, tata ruang Desa Penglipuran berkonsep Tri Mandala atau dibagi menjadi tiga wilayah.
Ketiga wilayah itu yakni, Utama Mandala, Madya Mandala, dan Nista Mandala.
Di dalam kawasan Desa Penglipuran, wisatawan lokal maupun mancanegara bisa juga mengunjungi sejumlah pura di antaranya, Pura Penataran, Pura Dalem, dan Pura Puseh,