Gus Ipul Buka Forum RPJPD Menuju Kota Pasuruan Berbasis Wisata, Religi dan Heritage
Gus Ipul berharap untuk kedepannya dapat melanjutkan apa yang sudah dikerjakan dan melakukan peningkatan dari tahun sebelumnya.
Gus Ipul menyampaikan 11 isu strategis RPJPD Kota Pasuruan pada tahun 2025-2045.
Gus Ipul Buka Forum RPJPD Menuju Kota Pasuruan Berbasis Wisata, Religi dan Heritage
Wali Kota Pasuruan H. Saifullah Yusuf (Gus Ipul) membuka secara resmi Forum Konsultasi Publik Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah (RPJPD) 2025-2045 yang diselenggarakan oleh Badan Perencanaan Pembangunan, Penelitian, dan Pengembangan Daerah (Bappelitbangda) di Gedung Gradika pada Jumat, (01/12/23).
Gus Ipul saat membuka forum menyampaikan ucapan terima kasih kepada semua pihak yang telah membantu mensukseskan pembangunan di Kota Pasuruan. Ke depan, Kota Pasuruan perlu dikembangkan lebih baik dengan strategi yang tepat dengan berbasis wisata, religi dan heritage.
"Terima kasih kepada semua pihak yang telah membantu dalam mensukseskan pembangunan selama saya memimpin di Kota ini. Banyak potensi-potensi di Kota Pasuruan yang perlu dikembangkan lagi dengan strategi yang tepat, terlebih lagi yang berbasis wisata, religi dan heritage," kata Gus Ipul dalam arahannya.
Gus Ipul menyampaikan di tahun 2025-2045 merupakan tahapan perencanaan jangka panjang yang mengintegrasikan antara pusat, provinsi dan daerah untuk mewujudkan Indonesia Emas 2045.
"Tantangan utama untuk mencapai Visi Indonesia Emas 2045 adalah menghadapi ketidakpastian, era disrupsi (perubahan yang sangat cepat), serta kapasitas pemerintah menjawab tuntutan masyarakat terhadap layanan ," ujar Gus Ipul.
Dalam kesempatan ini, Gus Ipul menyampaikan 11 isu strategis RPJPD Kota Pasuruan pada tahun 2025-2045 di antaranya pada sektor kesehatan, sektor pendidikan, sektor sosial, sektor pembangunan, sektor kearifan lokal, infratstruktur, ketahanan pangan, penguatan kota sebagai kota jasa dan pembangunan, investasi, kemandirian fiskal hingga layanan publik prima.
"Melihat dari isu strategis ini sehingga Kota Pasuruan di tahun 2025-2045 dengan visinya Kota Pasuruan tegak lurus dengan mandat Nasional dan Provinsi yang fokus terhadap Kemajuan, Berkelanjutan, serta Harmoni sebagai representasi lokalistik Kota Pasuruan," urainya.
Lanjutnya, Arah pembangunan nantinya diharapkan dapat menjawab tantangan pelaku utama pembangunan khususnya generasi milenial dan generasi Z.
"Hal ini dapat menjawab akan isu terhadap kontribusi dan daya saing seluruh lapisan masyarakat dalam pembangunan," imbuhnya.
Dalam forum ini juga, Gus Ipul berharap untuk kedepannya dapat melanjutkan apa yang sudah dikerjakan dan melakukan peningkatan dari tahun sebelumnya.
Seperti halnya lebih meningkatkan lagi potensi di Kota Pasuruan yang berbasis wisata, religi dan heritage, sehingga tiap tahun terus ada peningkatan dalam rangka mensejahterakan masyarakat Kota Pasuruan.
"Sekali lagi untuk bisa bekerja dengan baik, menggali potensi untuk meningkatkan perekonomian Kota Pasuruan. Sebentar lagi kita akan memiliki taman tematik sebagai pariwisata terintegrasi," jelas Gus Ipul.
Dalam rangkaian kegiatan ini juga dilakukan penandatanganan kesepakatan rencana awal RPJPD 2025-2045 yang di awali dari pemangku kepentingan diikuti kepala perangkat daerah terkait.
Forum konsultasi RPJPD ini dihadiri oleh Wakil Wali kota Pasuruan Adi Wibowo, Sekretaris Daerah Rudianto, Bappelitbangda Provinsi Jawa Timur, seluruh perangkat daerah, camat, luruh dan seluruh pemangku kepentingan di Kota Pasuruan.