Ini Jalur Alternatif dan Rekayasa Arus Lalu Lintas Tempat Wisata di Yogyakarta
Merdeka.com - Polisi akan melakukan rekayasa arus lalu lintas di jalan-jalan menuju sejumlah tempat wisata Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY), jika terjadi kemacetan atau penumpukan kendaraan pada saat libur Lebaran.
"Yang menjadi pantauan utama kami adalah Jalan Yogya-Solo di kawasan Candi Prambanan dan jalan utama menuju objek wisata Kaliurang," kata Kapolres Sleman AKBP Achmad Imam Rifai di Sleman, Rabu (27/4). Dikutip dari Antara.
Menurut dia, khusus di Jalan Yogya-Solo di kawasan Candi Prambanan selain merupakan jalur akses menuju objek wisata Candi Prambanan, kawasan tersebut juga merupakan pintu masuk pemudik ke Kabupaten Sleman atau DIY dari arah timur.
-
Kapan Dishub Jakarta akan melakukan rekayasa lalu lintas? 'Dishub DKI Jakarta melakukan sistem buka-tutup jalan di sejumlah jalan pada pukul 04.45-08.00 WIB pada saat kegiatan berlangsung,' demikian informasi dari laman @dishubdkijakarta, dikutip Sabtu (29/6).
-
Kenapa Korlantas Polri mengantisipasi kecelakaan mudik? Pada tahun 2023 terjadi 512 kejadian. Pada tahun ini diupayakan diturunkan. 'Pada tahun 2024 kami berharap dapat meminimalkan sehingga operasi tadi bisa berjalan dengan aman dan nyaman itu bisa terwujud,' katanya.
-
Mengapa Dishub Jakarta melakukan rekayasa lalu lintas? Dishub DKI Jakarta bakal melakukan rekayasa lalu lintas (lalin) saat penyelenggaraan LPS Monas Half Marathon yang digelar Minggu besok, 30 Juni 2024.
-
Bagaimana Korlantas Polri mengantisipasi arus mudik? Untuk berbagai kesiapan pengelolaan terhadap arus mudik dan arus balik, Polri akan mengantisipasi berbagai kegiatan, baik mudik dan balik.Selain itu, kata Slamet, juga mengantisipasi kesiapan tempat-tempat ibadah dan tempat-tempat wisata serta pusat transportasi.
-
Apa yang akan dilakukan Dishub Jakarta? Dishub DKI Jakarta bakal melakukan rekayasa lalu lintas (lalin) saat penyelenggaraan LPS Monas Half Marathon yang digelar Minggu besok, 30 Juni 2024.
-
Apa yang dilakukan Polri untuk persiapan mudik 2024? Menjelang pelaksanaan Operasi, Polri akan menggelar rapat koordinasi (rakor) dengan kementerian dan lembaga terkait pada tanggal 25 Maret. 'Dari Polri untuk kesiapan pengelolaan arus lalu lintas kemarin, kami sudah mempersiapkan dengan berbagai kegiatan yang resminya pada tanggal 25 akan diadakan rakor rapat koordinasi lintas sektoral terkait dengan menggelar Operasi Ketupat tahun 2024,' katanya.
"Apalagi adanya Tol Semarang-Solo, ada kemungkinan pemudik masuk ke Yogyakarta melalui Solo sehingga potensial terjadi kemacetan lalu lintas di wilayah Prambanan yang berbatasan dengan Kabupaten Klaten, Jawa Tengah," lanjutnya.
Achmad mengatakan bahwa pihaknya juga telah melakukan koordinasi dengan jajaran Polres Klaten, untuk antisipasi kemacetan arus lalu lintas di wilayah Prambanan Sleman dan Prambanan Klaten.
"Antisipasi kemacetan arus lalu lintas ini pada saat arus mudik, arus wisata ke Candi Prambanan, dan arus balik nanti," katanya.
Ia menuturkan bahwa pihaknya juga sudah menyiapkan jalur-jalur alternatif untuk mengurai kemacetan di wilayah perbatasan, yakni di Tempel dan Prambanan.
"Jalur alternatif tersebut, yakni dari Tempel-Turi-Pakem-Cangkringan-Prambanan dan sebaliknya juga jalur Prambanan-Piyungan Bantul," katanya.
Ia mengatakan bahwa pihaknya juga telah menyiapkan manajemen rekayasa lalu lintas di kawasan wisata Kaliurang, yang merupakan destinasi wisata yang banyak dikunjungi wisatawan pada saat hari libur.
"Rekayasa lalu lintas di Jalan Kaliurang diberlakukan apabila terjadi lonjakan kunjungan di momen liburan Lebaran. Ketika terjadi peningkatan pengunjung wisata secara luar biasa di Kaliurang, akan diberlakukan satu jalan (one way) antara pukul 09.00 WIB dan 17.00 WIB," katanya.
Rekayasa satu jalan tersebut, yakni dari tempat pemungutan retribusi (TPR) Timur-Kaliurang naik ke atas dan di simpang empat tugu udang kendaraan dipecah.
"Wisatawan yang mau ke Tlogoputri ambil arah kanan menuju Jalan Astomulyo, sedangkan ambil kiri bagi wisatawan yang hendak ke Suraloka zoo. Dari jalan Astomulyo wisatawan juga bisa diarahkan ke Taman Kaliurang, Goa Jepang, maupun Gardu Pandang," katanya.
Arus pulang wisatawan Kaliurang akan diarahkan satu arah melewati Jalan Boyong di TPR Barat-Kaliurang ke arah Yogyakarta.
"Rekayasa ini akan diterapkan apabila terjadi kemacetan parah pada liburan Lebaran pada tanggal 3 sampai 8 Mei 2022. Kebijakan ini melihat situasi di lapangan," katanya.
(mdk/cob)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Diprediksi ada peningkatan kendaraan sebesar 13 persen ke arah timur maupun barat dari Jakarta mulai Jumat (15/12) menyambut tahun baru.
Baca SelengkapnyaJalur alternatif ini disiapkan untuk pilihan para pemudik sekaligus mengurangi kepadatan di jalur utama.
Baca SelengkapnyaJalur fungsional Kartasura-Karanganom hanya dioperasikan satu arah,
Baca SelengkapnyaKorps Lalu Lintas (Korlantas) Polri memetakan beberapa wilayah yang perlu mendapat perhatian khusus pada saat musim mudik 2024.
Baca SelengkapnyaDiskon ini diberlakukan di antaranya untuk membantu kelancaran lalu lintas dan meringankan beban biaya perjalanan masyarakat, serta mendorong wisata.
Baca SelengkapnyaPihak Kepolisian dan Pemprov Jawa Barat menyiapkan petugas, sarana prasarana, hingga rekayasa lalu lintas mengantisipasi peningkatan pemudik Lebaran 2024.
Baca SelengkapnyaKasatlantas Polres Cianjur AKP Anjar Maulana memprediksi volume kendaraan akan terus meningkat hingga Senin petang,
Baca SelengkapnyaSiang Ini, Polisi Berlakukan One Way dari Jalur Puncak ke Jakarta
Baca SelengkapnyaSalah satunya, dengan memberlakukan rekayasa lalu lintas di sejumlah titik padat pemudik
Baca SelengkapnyaPolda Metro Jaya melakukan rekayasa lalu lintas di sekitar tempat wisata jelang malam tahun baru
Baca SelengkapnyaPuncak arus Natal dan tahun baru sesuai prediksi yakni di tanggal 22-23 Desember 2023
Baca SelengkapnyaSejumlah antisipasi disiapkan Dishub DIY untuk mengurai kepadatan di sejumlah titik rawan pada lebaran 2024 nanti
Baca Selengkapnya