Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Jelang Hari Bhayangkara Personel Polda Riau Lakukan Donor Darah, Target 500 Kantong

Jelang Hari Bhayangkara Personel Polda Riau Lakukan Donor Darah, Target 500 Kantong Kapolda Riau Irjen Pol Mohammad Iqbal. ©2023 Merdeka.com

Merdeka.com - Kepolisian Daerah (Polda) Riau menggelar rangkaian acara jelang hari Bhayangkara ke-77. Kapolda Riau Irjen Pol Mohammad Iqbal menuturkan, personelnya dan masyarakat melakukan donor darah. Ditargetkan bisa terkumpul 500 kantong darah.

Donor darah dan bakti sosial dilakukan di Rumah Kebangsaan, Jalan Sudirman, Kecamatan Bukit Raya, Pekanbaru, Selasa (20/6). Selain itu, Bid Dokes Polda Riau yang bekerja sama dengan beberapa ramah sakit di Kota Pekanbaru juga melakukan pemeriksaan kesehatan, operasi bibir sumbing, operasi katarak, sunat masal, vaksinasi booster ke-2, serta pemeriksaan USG 4 dimensi. Semuanya gratis.

"Jadi kegiatan bakti kesehatan ini merupakan rangkaian kegiatan yang dilaksanakan oleh Polda Riau, dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara ke-77 yang puncaknya nanti dilaksanakan pada tanggal 1 Juli 2023," kata Iqbal kepada wartawan.

Selain itu, Polda Riau juga menggelar bakti sosial penyaluran 500 paket sembako gratis untuk warga kurang mampu yang ada di Kota Pekanbaru.

Kegiatan sosial tersebut dilakukan sebagai bentuk rasa syukur dan peduli terhadap sesama, dengan harapan di usia Polri yang semakin matang dapat mewujudkan insan Polri yang semakin profesional, dicintai dan dipercaya masyarakat.

"Kita berharap donor darah yang kita lakukan dapat membantu masyarakat yang benar-benar membutuhkan darah. Saat ini kita ketahui bahwa kasus Covid-19 sudah menurun drastis, oleh karena itu kita tingkatkan kekebalan tubuh personel Polda Riau dan masyarakat dengan cara vaksinasi," lanjutnya.

Sebagai tindak lanjut, hingga saat ini Polda Riau telah melakukan 25 operasi katarak di RS Awal Bros dan tiga operasi bibir sumbing di RS Ibnu Sina.

"Siapapun masyarakat yang ingin pelayanan medis, akan kami layani dengan baik. Tak hanya diperiksa, insya Allah akan kami tindak lanjuti," beber Iqbal.

Selain itu sebelumnya Polda Riau juga telah melakukan bantuan bedah rumah bagi masyarakat yang membutuhkan. Totalnya ada tujuh rumah yang direnovasi. Serta mendorong pengadaan air bersih di tiga permukiman sulit air, yaitu Kelurahan Air Dingin Kota Pekanbaru dan dua lainnya di Kabupaten Rokan Hilir.

"Hari Bhayangkara ke-77 ini bagaimana polisi mendekatkan diri semaksimal mungkin ke masyarakat dalam pelayanan apapun. Tak hanya kegiatan rutin kepolisian," tutupnya. (mdk/cob)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Peringati HUT Humas Polri, Polres Pelalawan Kumpulkan 41 Kantong saat Gelar Aksi Donor Darah
Peringati HUT Humas Polri, Polres Pelalawan Kumpulkan 41 Kantong saat Gelar Aksi Donor Darah

Kegiatan donor darah diikuti personel Polri, TNI, wartawan dan PNS Polri

Baca Selengkapnya
Polres Kampar Gandeng PMI Gelar Donor Darah, Dapat Puluhan Kantong dari Personel TNI Polri
Polres Kampar Gandeng PMI Gelar Donor Darah, Dapat Puluhan Kantong dari Personel TNI Polri

Pelaksanaan donor darah ini bertempat di Gedung PMI Kabupaten Kampar.

Baca Selengkapnya
FOTO: Berkah Ramadan, Ribuan Warga Antusias Mengantre Sedekah Darah untuk Aksi Kemanusiaan
FOTO: Berkah Ramadan, Ribuan Warga Antusias Mengantre Sedekah Darah untuk Aksi Kemanusiaan

PMI menargetkan pengumpulan 5.000 kantong darah, yang merupakan peningkatan dari capaian tahun sebelumnya.

Baca Selengkapnya
Pimpin Upacara Hari Bhayangkara ke-78, ini Pesan Kapolda Riau
Pimpin Upacara Hari Bhayangkara ke-78, ini Pesan Kapolda Riau

Apel peringatan Hari Bhayangkara ke-78 tersebut dipimpin Kapolda Riau Irjen Pol Mohammad Iqbal

Baca Selengkapnya
FOTO: Hari Donor Darah Sedunia, Ratusan Warga Donorkan Darah Secara Massal di Jakarta
FOTO: Hari Donor Darah Sedunia, Ratusan Warga Donorkan Darah Secara Massal di Jakarta

Peringatan Hari Donor Darah Sedunia tersebut mengangkat tema 'Merayakan 20 Tahun Memberi: Terima Kasih Pendonor Darah'.

Baca Selengkapnya
Jelang Peringatan Ke-77 Hari Bakti, TNI AU Wilayah Bandung Gelar Donor Darah
Jelang Peringatan Ke-77 Hari Bakti, TNI AU Wilayah Bandung Gelar Donor Darah

Donor darah digelar selama satu hari diikuti oleh Perwira, Bintara, Tamtama dan PNS TNI AU serta pengurus Pia Ardhya

Baca Selengkapnya
Kapolda Riau Jelaskan RBR 2024, Bukan Sekadar Kejar Prestasi dan Pengalaman
Kapolda Riau Jelaskan RBR 2024, Bukan Sekadar Kejar Prestasi dan Pengalaman

Kegiatan RBR 2024 ini bakal diikuti 10 ribu peserta

Baca Selengkapnya
Polda Riau Kerahkan 6.756 Personel Amankan Pilkada Serentak 2024
Polda Riau Kerahkan 6.756 Personel Amankan Pilkada Serentak 2024

Kapolda Riau Irjen Pol Mohammad Iqbal memimpin apel gelar pasukan dalam Operasi Mantap Praja Lancang Kuning menjelang Pilkada Serentak 2024.

Baca Selengkapnya
Peringati Hari Lalu Lintas dan HUT Polwan, Ini Pesan Kapolda Riau
Peringati Hari Lalu Lintas dan HUT Polwan, Ini Pesan Kapolda Riau

Sejumlah anggota Satlantas yang berhasil meraih prestasi, menerima penghargaan.

Baca Selengkapnya
Donor Darah HUT Ke-67 PIA Ardhya Garini, Setetes Darah Panglima Menyelamatkan Sesama
Donor Darah HUT Ke-67 PIA Ardhya Garini, Setetes Darah Panglima Menyelamatkan Sesama

Kegiatan kemanusiaan ini dilaksanakan sebagai bentuk nyata kepedulian PIA Ardhya Garini akan ketersediaan darah PMI.

Baca Selengkapnya
Jelang Hari Lalu Lintas Bhayangkara, Polisi Bagikan Bansos ke Sopir Bus hingga Pemulung di Riau
Jelang Hari Lalu Lintas Bhayangkara, Polisi Bagikan Bansos ke Sopir Bus hingga Pemulung di Riau

Bakti sosial dan pembagian bansos dalam rangka Hari Lalu Lintas Bhayangkara ke-69 tahun 2024.

Baca Selengkapnya
Polisi Bagikan Ratusan Paket Nasi, Sampaikan Pesan Pilkada Damai ke Jemaah Masjid
Polisi Bagikan Ratusan Paket Nasi, Sampaikan Pesan Pilkada Damai ke Jemaah Masjid

Polisi membagikan ratusan paket nasi kotak kepada jemaah Masjid Roisyam.

Baca Selengkapnya