Kekayaan Rp5 T, Sandiaga Uno Pilih Mobil Sederhana Grand livina, Berapa Harganya?
Merdeka.com - Sandiaga Uno pengusaha sukses yang merambah ke dunia politik. Sandi sapaan akrabnya mempunyai total kekayaan sangat fantastis dari bisnis yang dilakoninya.
Berdasarkan Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) beberapa waktu lalu, kekayaan Sandi mencapai Rp5 triliun. Meski tajir, dia berusaha tampil sederhana. Kesederhanaan ini dilihat dari kendaraan yang sering dipakainya.
Sandi memilih menggunakan mobil Nissan Grand Livina dalam kesehariannya. Lantas berapakah harga Livina yang dipakai Sandi? Berikut ulasannya:
-
Apa jenis mobil Nissan Livina? Nissan Livina adalah nama salah satu Multi Purpose Vehicle (MPV) keluarga di Indonesia.
-
Mengapa Nissan Livina populer di Indonesia? Kedua model Livina ini cepat meraih popularitas di pasar Indonesia dan menjadi dominan dalam segmen MPV selama bertahun-tahun.
-
Dimana mobil Avanza diproduksi? Mobil Avanza adalah kendaraan keluarga yang diproduksi di Indonesia.
-
Kapan Livina generasi pertama diluncurkan? Kisah Livina dimulai pada tahun 2007 ketika Nissan Motor Indonesia (NMI) meluncurkan generasi pertama Nissan Livina.
-
Apa mobil termahal di dunia? Rolls-Royce Sweptail menjadi mobil termahal di dunia dan hanya diproduksi dalam jumlah yang sangat terbatas.
-
Mobil apa yang dibeli? Kejadian itu berawal ketika Ahmad Paisal melihat iklan penjualan mobil Toyota Rush 2018 di lokapasar Facebook.
Nilai Jual Livina Rp Rp125.000.000
Sandiaga Uno tercatat memiliki beberapa mobil terparkir di garasi rumahnya. Akan tetapi Sandi lebih sering menggunakan mobil Nissan Grand Livina. Untuk sekelas pengusaha sukses, mobil yang digunakan Sandi sangat sederhana dan berharga murah.
Berdasarkan data LHKPN, mobil Livina Sani dibuat pada 2013 dengan nilai jual Rp125.000.000.
Alasan Pakai Livina
Bukan tanpa alasan Sandiaga Uno memilih Nissan Grand Livina dibanding mobil mewah lainnya. Sandi sempat menjadi pimpinan dari PT Mitra Pinasthika Mustika Auto (MPM Auto). MPM Auto adalah dealer resmi dari mobil pabrikan Nissan dan Datsun.
Hal itu yang membuat Sandi sulit beralih ke yang lain. Namun yang paling penting alasan Sandi memakai Livina ialah medan Kota Jakarta.
"Dulu waktu saya menjadi pengusaha di salah satu distributor mobil Nissan, mobil X-Trail dan Grand Livina itu paling mudah dipakai. Apalagi waktu keliling Jakarta di jalan-jalan kecil," kata Sandi di Jakarta, beberapa waktu lalu.
Disindir Deddy Corbuzier
Deddy Corbuzier memamerkan mobil Tesla model 3 kepada Sandiaga Uno. Sikap Deddy itu karena dia heran melihat Sandi seorang pengusaha kaya hanya pakai mobil Nissan Grand Livina.
"Kaya kan kaya an anda.... @sandiuno kenapa mobil bagusan saya Bro," tulis Deddy Corbuzier dalam keterangan fotonya di akun Instagramnya.
Menanggapi postingan Deddy Corbuzier tersebut, Sandiaga Uno hanya tertawa. Sandiaga mengakui jika mobil Deddy memang lebih keren, namun followersnya di instagram lebih banyak.
"Bro @mastercorbuzier, mobil lo boleh lebih keren, tapi followers gue di instagram masih lebih banyak," katanya.
(mdk/dan)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Berikut adalah rincian lebih lanjut mengenai harga dan spesifikasi Suzuki Ertiga bekas
Baca SelengkapnyaBerikut harga bekas mobil Daihatsu Sigra, dirangkum dari berbagai sumber.Yuk simak!
Baca SelengkapnyaBerikut sejarah mobil Nissan Livina yang menjadi andalan keluarga Indonesia. Yuk simak!
Baca SelengkapnyaBerikut harga terbaru mobil yang masuk segmen LCGC, yang dihimpun dari berbagai sumber. Yuk simak!
Baca SelengkapnyaToyota Avanza hadir dengan berbagai varian yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan dan anggaran konsumen
Baca SelengkapnyaBerikut harga bekas mobil Daihatsu Sigra, dirangkum dari berbagai sumber.Yuk simak!
Baca Selengkapnya