Menengok parkiran baru 3 tingkat di kawasan Malioboro
Merdeka.com - Pemerintah Kota Yogyakarta akan melakukan penataan wilayah Malioboro. Salah satu bagian dari penataan yakni melakukan relokasi parkir di sisi timur Malioboro ke Taman Parkir Abu Bakar Ali.
Meski mendapat penolakan dari juru parkir di Malioboro, relokasi tersebut tetap akan dilaksanakan secara bertahap mulai tanggal 4 April mendatang.
Lokasi parkir baru Malioboro berada di Taman Parkir Abu Bakar Ali, tepatnya di ujung utara jalan Malioboro. Parkir kendaraan motor dibangun tiga tingkat. Untuk parkir di taman parkir pengendara motor bisa melewati jalan Pasar Kembang ke arah timur dan masuk ke taman parkir.
-
Apa saja etika saat parkir mobil? Berikut 8 tips penting mengenai etika parkir di tempat umum, sebagaimana dikutip dari berbagai sumber, pada hari Rabu (29/5/2024).
-
Dimana motor sebaiknya diparkir? Langkah-langkah tersebut diantaranya jangan memarkir sepeda motor di sembarang tempat, selalu parkir di tempat parkir resmi atau mudah terlihat dan terpantau kamera CCTV.
-
Dimana tempat yang tepat untuk parkir? Gunakanlah tempat parkir yang tersedia, seperti area parkir umum, kompleks perkantoran, atau pusat perbelanjaan yang telah disediakan.
-
Bagaimana cara parkir dengan benar? Letakkan kendaraan dengan tepat di dalam petak parkir, ratakan posisi ban dan aktifkan rem tangan. Pastikan kendaraan tidak menghalangi akses jalan atau mengganggu kendaraan lain yang ingin meninggalkan tempat parkir.
Dari pantauan merdeka.com, parkir bertingkat saat ini sudah mulai digunakan oleh sejumlah pengendara sepeda motor. Namun belum semua pengendara sepeda motor mengetahui hal tersebut.
Sembari menunggu parkiran baru tersebut diaktifkan, beberapa wisatawan memanfaatkan parkir bertingkat tersebut sebagai tempat melihat pemandangan Malioboro dari atas. Bahkan beberapa di antaranya asik berfoto-foto lantai 3 parkiran.
Yenilia, salah seorang mahasiswi yang kuliah di Yogyakarta memanfaatkan parkir yang belum beroperasi untuk hunting foto.
"Ada teman pamer foto dari atas sini bagus, jadi ini mumpung gak ada kuliah ke sini sama temen-teman buat foto-foto," katanya pada merdeka.com, Kamis (31/3).
Meski demikian dia mengaku tidak nyaman jika harus parkir di lokasi baru tersebut saat hendak pergi ke Malioboro.
"Jalan kakinya jadi jauh. Kalau di Malioboro bisa langsung ke lokasi yang ingin kita tuju. Tapi mungkin buat wisatawan akan lebih nyaman bisa jalan leluasa di Malioboro," pungkasnya. (mdk/cob)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Motor-motor disusun berjejer sedemikian rupa. Bahkan beberapa warganet menyebut parkiran ini lebih mirip gudang motor di showroom dealer motor.
Baca SelengkapnyaWajah si tukang parkir begitu bahagia ketika diberi izin untuk berfoto dengan motor besar yang terparkir.
Baca SelengkapnyaParkiran kampus 'crazy rich' ini menampilkan pemandangan mobil mewah berharga miliaran.
Baca SelengkapnyaPotret realistis dari mobil-mobil yang parkirnya asal. Bikin orang heran, padahal tanda parkir sangat terlihat.
Baca SelengkapnyaTempat parkir tak lazim ini sangat di luar nalar. Sukses bikin geleng-geleng kepala!
Baca SelengkapnyaPria ini parkir di sebuah lahan. Saat mau diambil, mobilnya sudah menyaru dengan warung makan.
Baca Selengkapnya