Mengenal Whoosh, Kereta Cepat Pertama di Asia Tenggara yang Diresmikan Jokowi
Whoosh mulai beroperasi usai diresmikan Presiden Joko Widodo.
Kereta cepat Whoosh ini gratis hingga pertengahan Oktober 2023.
Mengenal Whoosh, Kereta Cepat Pertama di Asia Tenggara yang Diresmikan Jokowi
Kereta Cepat Jakarta Bandung (KCJB) mulai beroperasi usai diresmikan Presiden Joko Widodo (Jokowi). KCJB memiliki jalur sepanjang 142,3 km dengan 13 terowongan dan akan melayani empat stasiun, yaitu Halim, Karawang, Padalarang, dan Tegalluar.
Jokowi menyebut, KCJB ini merupakan kereta cepat pertama di Indonesia dan Asia Tenggara dengan kecepatan 350 kilometer per jam. Uniknya, kereta cepat ini diberi nama Whoosh.
Jokowi menjelaskan, pemilihan nama Whoosh terinspirasi dari suara kereta tersebut. Selain itu, Whoosh merupakan singkatan dari Waktu, Hemat, Operasi, Optimal, dan Sistem Hebat.
“Ini diinspirasi dari suara yang melesat dari kereta berkecepatan tinggi ini dan singkatan dari Waktu, Hemat, Operasi, Optimal, Sistem Hebat (Whoosh),”
jelas Jokowi dalam sambutannya saat peresmian KCJB di Stasiun Halim Perdanakusuma, Jakarta, Senin (2/10).
merdeka.com
Jokowi menyebut, kehadiran kereta cepat ini menandai perkembangan transportasi massal yang ramah lingkungan.
“Kereta cepat Jakarta Bandung ini menandai modernisasi transportasi massal kita yang efisien yang ramah lingkungan dan terintegrasi dengan moda transportasi lainnya maupun terintegrasi dengan transit oriented development (TOD) transit oriented development,”
kata Jokowi.
merdeka.com
Tak hanya itu, menurut Jokowi, KCJB ini adalah hal baru, seperti MRT dan LRT. Hal baru yang dimaksud seperti teknologi, konstruksi, dan pembiayaannya.
"Semuanya serba baru dan kita tidak boleh takut belajar, dan mencoba coba hal-hal baru,"
ucap Jokowi.
merdeka.com
Gratis Sampai Pertengahan Oktober
Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi, Luhut Binsar Pandjaitan mengatakan antusias masyarakat atas kehadiran kereta cepat Jakarta-Bandung ini sangat tinggi.
Terlihat dari tiket kereta cepat yang ludes dipesan masyarakat selama 3 pekan masa uji coba.
"Bapak presiden dan para hadirin yang saya hormati, selama tiga minggu sejak dibukanya uji coba gratis bagi publik, kita melihat rasa antusias yang luar biasa di mana masyarakat diajak untuk langsung merasakan sendiri kemanfaatannya," kata Luhut.
Tingginya antusias masyarakat menjajal kereta cepat ini membuat Pemerintah memutuskan untuk menggratiskan tiket perjalanan Jakarta-Bandung. Luhut menyebut kereta cepat masih gratis hingga pertengahan Oktober.
"Maka kami sepakat hingga pertengahan oktober, Bapak Presiden, pengoperasikan kereta api cepat Jakarta Bandung masih tidak digunakan biaya atau gratis,"
kata Luhut.
merdeka.com
Luhut menjamin, perjalanan menggunakan kereta Whoosh ini aman dan nyaman berkat kehandalan sistem yang telah teruji.
Fasilitas Whoosh
Harga tiket kereta cepat Jakarta-Bandung akan bergantung pada jenis kelas yang akan terbagi menjadi tiga. Pertama, kelas VIP. Kedua, kelas 1. Ketiga, kelas 2.
1. Kelas VIP. Kelas ini terdiri dari 18 kursi dalam 1 gerbong kereta. Selain itu, kelas VIP memiliki pengaturan tempat duduk 1-2. Interior kategori kelas VIP dibuat khusus dari faux leather dengan motif bordir. Kelas ini memiliki fasilitas berupa WiFi, USB charger, display informasi perjalanan, dan bagasi penyimpanan barang.
2. Kelas 1. Kereta Cepat Jakarta Bandung terdiri dari 28 kursi dan memiliki pengaturan tempat duduk 2-2. Kursi pada first class, didesain dengan warna merah cerah dan bahan interior faux leather yang dilapisi motif batik Mega Mendung.
3. Kelas 2. Kelas ini memiliki 555 kursi dan pengaturan tempat duduk 3-2. Di Kelas 2 ini terdapat beberapa fasilitas penunjang, seperti WiFi, USB charger, display perjalanan, dan bagasi penumpang.