Penggunaan bahasa alay sah-sah saja
Merdeka.com - Fenomena bahasa gaul khas anak muda atau kerap disebut bahasa alay seperti Miapah, Ciyus, Enelan, sempat booming di Indonesia, khususnya di kalangan remaja ibu kota. Tak henti-henti kita dengar bahasa tersebut dalam kehidupan sehari-hari.
Disadari, bahasa alay alias bahasa gaul mengalami transformasi atau perubahan disesuaikan dengan masanya. Semisal saat ini sedang booming atau kerap didengungkan istilah baper atau singkatan dari bawa perasaan. Tidak menutup kemungkinan bahasa-bahasa semacam ini bakal terus berkembang di kalangan anak muda.
Dekan Fakultas Sastra dan Bahasa Universitas Nasional, Wahyu Wibowo memberikan penjelasan soal berkembangnya bahasa alay. Itu sebetulnya lahir dan terbentuk berdasarkan permainan kata dalam kehidupan sehari-hari.
-
Dimana anak gaul Jakarta berkumpul? Masih di sekitaran Senayan, tempat ini juga tongkrongan muda mudi Jakarta era 90-an. Parkir Timur Senayan pada masanya selalu dipenuhi anak gaul Jakarta.
-
Mengapa bahasa gaul banyak digunakan? Sebagian anak muda di negeri ini bahkan lebih mengenal bahasa gaul daripada bahasa Indonesia yang baik dan benar.
-
Kenapa bahasa gaul penting untuk generasi muda? Kumpulan bahasa gaul menjadi penting untuk diketahui oleh para generasi muda. Sebab, ada berbagai bahasa gaul yang seringkali digunakan di dalam banyak kesempatan.
-
Mengapa penggunaan bahasa gaul semakin meningkat? Terlebih dalam beberapa tahun belakangan ini, penggunaan bahasa gaul sebagai cara untuk mengungkapkan perasaan semakin banyak dan terus bertambah.
-
Kapan bahasa gaul digunakan dalam percakapan? Acapkali, bahasa gaul tersebut ditulis pada saat berkirim pesan hingga waktu berbincang secara langsung.
-
Kenapa banyak orang Indonesia menggunakan bahasa gaul keren Inggris? Dalam kehidupan sehari-hari, hampir semua masyarakat pernah menggunakan bahasa gaul. Tidak hanya bahasa Indonesia saja, ada begitu banyak bahasa gaul keren Inggris yang sering kali digunakan oleh masyarakat Indonesia.
"Itu artinya setiap bentuk bahasa di Indonesia mempunyai aturan tersendiri. Bahasa di Indonesia ini mempunyai nilai yang digunakan masyarakat, dan punya konteks masing masing. Khususnya di kehidupan kota-kota besar di Jakarta," Kata Wahyu saat dihubungi merdeka.com, Jumat (16/10).
Dalam pandangan Wahyu, keberadaan bahasa alay sah-sah saja. Menurutnya, penggunaan dan perkembangan bahasa alay tidak bisa dipisahkan dengan karakteristik kehidupan remaja kota besar. Luasnya jangkauan pergaulan berbanding lurus dengan semakin sering menggunakan bahasa alay.
"Ketika dia mempunyai teman kumpul, apalagi di kota besar dengan teman yang terbilang banyak, maka dia akan menggunakan bahasa alay itu dalam konteks obrolan. Dan seringkali bahasa itu memang membuat percakapan mereka lebih santai, lebih asik. jadi sah-sah saja digunakan sebenarnya," tuturnya.
Bukan tanpa alasan bahasa alay lebih sering terdengar di komunitas anak muda. Karakteristik bahasa semacam itu tidak terpakai ketika mereka berada di lingkungan keluarga. Mayoritas anak muda atau remaja menggunakan bahasa alay di lingkup teman sepermainan atau sebaya.
"Beda lingkungan beda lagi bahasanya. Tidak mungkin kan mereka saat berbicara dengan orang tua atau guru dengan bahasa alay? Jadi fenomena alay itu sebenarnya baik untuk mereka gunakan ke sesama teman mereka itu. Karena ya memang bisa mencairkan suasana dan mempererat hubungan," tutupnya. (mdk/noe)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Bagi Anda yang ingin menggunakan bahasa gaul saat berinteraksi dengan orang lain, ulasan berikut ini bisa menjadi referensi.
Baca SelengkapnyaBerikut kata-kata bahasa gaul Inggris kekinian dan artinya yang perlu diketahui oleh kids zaman now.
Baca SelengkapnyaTidak hanya keren, di setiap bait katanya juga mengandung makna mendalam.
Baca SelengkapnyaTak semua singkatan bahasa gaul bisa dipahami dengan mudah. Beberapa singkatan yang sulit dipahami. Berikut penjelasannya.
Baca SelengkapnyaPenting memahami singkatan bahasa gaul yang digunakan sehari-hari.
Baca SelengkapnyaKata ceunah banyak digunakan dalam percakapan gaul anak-anak muda zaman sekarang. Apa artinya?
Baca SelengkapnyaMerdeka.com merangkum informasi tentang bahasa gaul singkatan yang keren dan kekinian serta tidak pernah ketinggalan zaman.
Baca SelengkapnyaLDR adalah keadaan di mana seseorang sementara waktu terpisah oleh jarak dengan orang yang tercinta.
Baca SelengkapnyaBahasa gaul keren Inggris memang acap kali digunakan dalam percakapan sehari-hari.
Baca SelengkapnyaKumpulan nama kelompok nyeleneh bisa menjadi ide memberi identitas grup di media sosial hingga saat bermain bersama.
Baca SelengkapnyaBerikut kumpulan cerita lucu jaman now yang bikin ngakak sampai nangis.
Baca SelengkapnyaPeer Pressure menjadi tantangan sendiri bagi orangtua dalam membangun karakter & kepribadian anak. Selain itu orangtua juga perlu mendampingi saat anak tertekan
Baca Selengkapnya