Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Polda Jateng Waspadai Penyelundupan Narkoba Via Laut

Polda Jateng Waspadai Penyelundupan Narkoba Via Laut Ilustrasi Narkoba. ©2014 Merdeka.com

Merdeka.com - Direktur Reserse Narkoba Polda Jateng, Kombes Pol Wachyono mengatakan, peredaran narkoba di wilayahnya melalui jalur laut masih diwaspadai. Walaupun Jateng bukan merupakan jalur utama peredaran barang haram itu.

"Jalur laut menjadi perhatian karena kasus pengungkapan narkoba sebelumnya memang melalui kawasan itu," katanya seperti dilansir dari Antara, Selasa (25/12).

Untuk itu, dia meminta dukungan masyarakat luas dalam memerangi peredaran narkotika dan obat-obatan terlarang lainnya (narkoba).

Apalagi, Wachyono menambahkan, pemakai narkoba saat ini ada perubahan dari sebelumnya kalangan ekonomi atas. Namun seiring perkembangan mereka mulai sadar hukum karena ketika terlibat dalam penyalahgunaan narkoba ancaman hukumannya cukup berat.

Sementara pelaku penyalahgunaan narkoba saat ini, dia menjelaskan, lebih banyak dari pekerja. Sedangkan dari sisi ekonomi merupakan kalangan ekonomi menengah ke bawah yang cenderung belum memiliki kesadaran hukum yang tinggi.

Adapun daerah yang mendapat perhatian serius karena tergolong rawan peredaran narkoba, yakni Kota Semarang dan Solo Raya, keduanya merupakan kota besar. Untuk saat ini, kasus penyalahgunaan narkoba di wilayah Polda Jateng memang tidak terlalu mengkhawatirkan karena mayoritas temuannya terbilang berukuran kecil.

"Karena penanggulangan narkoba menjadi prioritas pemerintah, maka semua jajaran memang perlu mewaspadai peredarannya dari semua lini," tutup Wachyono.

Apalagi, dia menambahkan, peredaran narkoba tersebut tidak hanya karena faktor bisnis semata, namun ada upaya menghancurkan generasi muda di Tanah Air untuk tujuan tertentu.

(mdk/fik)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP