Rampas Rp125 Juta, Dua Begal di Garut Tertangkap Setelah Ditabrak Pemotor
Dua begal di Garut babak belur diamuk massa setelah merampas tas berisi Rp125 juta. Mereka tertangkap setelah ditabrak pemotor yang sedang melintas.
Dua begal di Garut babak belur diamuk massa setelah merampas tas berisi Rp125 juta. Mereka tertangkap setelah ditabrak pemotor yang sedang melintas.
Rampas Rp125 Juta, Dua Begal di Garut Tertangkap Setelah Ditabrak Pemotor
Kepala Satuan Reserse Kriminal Polres Garut AKP Deni Nurcahyadi mengatakan bahwa kedua begal itu beraksi Selasa (8/8) sore sekitar pukul 15.30 WIB. Ketika itu, seorang wanita berinisial RA baru mengambil uang di salah satu bank di Jalan Ahmad Yani, Kecamatan Garut Kota, Garut, Jawa Barat.
"Ketika keluar dari bank, korban yang menggunakan motor sambil membonceng anaknya pulang sekolah sudah merasa diikuti tiga orang terduga pelaku yang menggunakan dua motor. Uang yang baru diambil dari bank disimpan di tas di gantungan depan motornya."
Kepala Satuan Reserse Kriminal Polres Garut AKP Deni Nurcahyad, Rabu (9/8).
Korban bergerak ke Jalan Ranggalawe, Kelurahan Regol, Kecamatan Garut Kota dan berhenti di lokasi kejadian.
"Saat korban sedang berupaya memarkirkan kendaraannya, pelaku saat itu langsung berupaya mengambil tas berisi uang secara paksa sehingga terjadi aksi tarik-menarik," ungkap Deni.
Dalam aksi tersebut, pelaku sempat melakukan upaya kekerasan sampai tali tas terputus. Pelaku lalu membawa kabur tas itu sekitar tempat kejadian perkara (TKP).
Korban yang mengetahui pelaku hendak kabur langsung berteriak meminta bantuan warga sekitar.
Mendengar teriakan korban, seorang warga yang sedang mengendarai motor langsung menabrakan motornya ke motor yang digunakan dua pelaku. Keduanya terjatuh.
Warga sekitar pun langsung menangkap kedua pelaku dan mengamankan tas berisi uang milik korban. Warga yang geram dengan kedua pelaku sempat melakukan aksi main hakim sendiri.
Beruntung ketika itu ada petugas kepolisian yang sedang patroli dan berhasil mengamankan kedua pelaku dari amukan massa yang kesal.
"Kedua pelaku langsung dibawa ke Polsek Garut Kota untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut, dan satu pelaku lagi melarikan diri dan sedang dalam pengejaran. Dari pemeriksaan, diketahui kedua pelaku ini berinisial MZ, warga Palembang dan HJ warga Jakarta Selatan."
Kepala Satuan Reserse Kriminal Polres Garut AKP Deni Nurcahyad, Rabu (9/8).