Series My Nerd Girl Season 3 akan Tayang 21 Juni 2024, Hadir dengan Karakter Baru
Berbeda dengan series My Nerd Girl sebelumnya, di session ketiganya ini akan cerita dan konflik yang lebih kompleks dengan teka-teki rumit dan penuh kejutan.
Berbeda dengan series My Nerd Girl sebelumnya, di session ketiganya ini akan cerita dan konflik yang lebih kompleks dengan teka-teki rumit dan penuh kejutan.
Series My Nerd Girl Season 3 akan Tayang 21 Juni 2024, Hadir dengan Karakter Baru
Film series My Nerd Girl kembali hadir di season ketiganya yang akan tayang perdana pada 21 Juni 2024 di aplikasi Vidio. Season kali ini akan hadir dengan karakter-karakter baru yang membuat alur cerita lebih hidup.
Berbeda dengan series My Nerd Girl sebelumnya, di session ketiganya ini akan cerita dan konflik yang lebih kompleks dengan teka-teki rumit dan penuh kejutan.
Jika pada series sebelumnya settingnya adalah anak remaja di sekolah, di series ketiga latar cerita akan berkutat pada perubahan. Di mana tokoh sentral Rea yang diperankan oleh Naura Ayu, dan temannya beranjak dewasa dan mulai masuk ke tahun kedua perkuliahan.
Hadirnya karakter-karakter baru juga menambah intrik dalam alur cerita. Ada tokoh Dante, kakak tingkat Rea menimbulkan intrik percintaan yang tidak ada habisnya.
Selain itu, adik dari Naura Ayu juga akan hadir dalam series ketiga ini sebagai Dila, adik dari Dante, yang juga menjadi debut pertama Neona beradu akting dengan sang kakak.
Yesaya Abraham yang memerankan karakter baru Dante mengaku senang berkesempatan untuk bergabung di series yang selalu meraih jumlah plays tertinggi di Vidio ini.
"Kerja Bareng Pak Angling (Sutradara) dan Pak Panca (Sutradara) juga menyenangkan, karena kami diberi ruang untuk berimprovisasi," kata Abraham.
Sementara sang Sutradara, Angling Sagaran mengaku tidak kesulitan untuk men-direct para pemain lama maupun yang baru. Ia menyebut tantangan yang muncul justru pada bagaimana membuat koreo di banyak adegan gambar yang dinamis agar memberikan suasana yang segar.
"Saya dan Panca tidak kesulitan dalam men-direct karena para pemainnya sudah mempunyai chemistry yang kuat yang sudah terbentuk sejak di season 1 dan 2. demikian juga dengan pemain baru," ujar Angling.
"Selebihnya kami berusaha melakukan treatment yang kekinian dengan gambar yang dinamis sehingga memberikan suasana segar di season baru ini," kata Angling.
VP dari Vidio Originlas, Dian Lasvita mengaku bangga dengan kembali rilisnya series ini. Ia optimis season ketiga dari series My Nerd Girl ini akan kembali menuai kesuksesan seperti 2 season sebelumnya.
"Menilik dari kesuksesan season 1 dan 2, kami yakin bahwa season baru ini akan mencetak hal yang sama," kata Dian.
"Kami juga melihat para penonton sudah menginvestasikan waktunya untuk tumbuh bersama dengan series ini. Sejak dari SMA hingga kehidupan kuliah. cerita yang relate dengan kehidupan mereka," ujar Dian.
Sejak pertama kali tayang di Vidio series My Nerd Girl berhasil merebut hati para penonton dengan meraih plays tertinggi. Sementara di aplikasi TikTok Hashtag #MynerdGirl1 dan #MyNerdGirl2 berhasil tembus hingga 1,3 miliar views per Maret 2024.
Series ketiga ini akan hadir dalam 8 episode yang mulai dapat ditonton pada 21 Juni 2024. Namun bagi penonton yang tidak sabar, dapat menonton kisah Rea dan teman-temannya lebih dahulu dengan berlangganan Vidio Express sehingga dapat menonton mulai 14 Juni 2024.