Total Pasien Positif Virus Corona di DIY Menjadi 19 Orang

Merdeka.com - Pemda DIY melalui Gugus Tugas Penanganan Covid-19 merilis data terbaru pasien positif virus Corona, Jumat (27/3). Dari data tersebut diketahui jumlah pasien positif virus Corona di DIY menjadi 19 orang.
Jumlah ini bertambah satu pasien dibandingkan hari sebelumnya. Pada Kamis (26/3) jumlah pasien positif virus Corona di DIY ada 18 orang.
Juru Bicara Pemda DIY untuk Penanganan COVID-19, Berty Murtiningsih mengungkapkan jika satu tambahan pasien positif virus Corona di DIY adalah seorang pria berumur 53 tahun asal Kabupaten Bantul.
"Tambahan 1 (pasien positif virus Corona) hasil pemeriksaan positif dari laporan hasil uji di BBTKLPP DIY. Pasien kasus 19 adalah seorang laki-laki berusia 53 tahun (asal) Bantul," ujar Berty, Jumat (27/3).
Berty merinci dari 19 orang pasien positif virus Corona ada satu pasien yang dinyatakan sembuh. Meskipun demikian ada tiga pasien yang meninggal dunia.
Berty menambahkan pasien dalam pengawasan (PDP) di DIY saat ini ada 143 pasien. Dari jumlah ini seluruhnya sudah dilakukan tes.
"Total data PDP tanggal 27 Maret 2020, untuk yang sudah diperiksa/diswab ada 143 orang. Hasilnya, 37 orang negatif dan 19 orang positif. Masih dalam proses (menunggu hasil tes swab) ada 87 orang dan yang meninggal 4 orang," terang Berty.
(mdk/ded)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya