VIDEO: Penampakan Terkini Gedung Kementerian ATR Usai Terbakar, Polisi Bawa Barang Bukti
Tim Laboratorium Forensik (Labfor) Bareskrim Polri, Inafis Polres Metro Jakarta Selatan hingga tim dari Polsek Kebayoran Baru mendatangi lokasi kebakaran

Tim Laboratorium Forensik (Labfor) Bareskrim Polri, Inafis Polres Metro Jakarta Selatan hingga tim dari Polsek Kebayoran Baru mendatangi lokasi kebakaran di gedung Kementerian ATR/BPN, Jakarta Selatan, Minggu (9/2).
Diketahui, gedung tersebut dilahap si jago merah pada Sabtu (8/2) sekira pukul 23.10 WIB.
Pantauan merdeka.com, petugas Labfor mendatangi lokasi sekira pukul 11.33 WIB, tidak berselang lama yakni pukul 11.47 WIB, datang juga petugas Inafis, Minggu (9/2).
Kapuslabfor Bareskrim Polri, Brigjen Sudjarwoko mengatakan, timnya membawa barang bukti berupa abu arang material yang terbakar, kawat kabel, hingga stop kontak. Barang bukti itu akan didalami untuk diketahui penyebab kebakaran.