Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Ahok terima kasih kader PDIP rogoh duit sendiri bantu di Pilgub DKI

Ahok terima kasih kader PDIP rogoh duit sendiri bantu di Pilgub DKI PDIP usung Ahok-Djarot. ©2016 merdeka.com/Muhammad Luthfi Rahman

Merdeka.com - Calon gubernur petahana Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok mengapresiasi mesin partai PDIP yang kompak mendukung dirinya dengan Djarot Saiful Hidayat untuk memenangkan Pilgub DKI Jakarta 2017 mendatang. Tak lupa Ahok mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada anggota DPR RI dan DPRD PDIP yang mensupport penuh pemenangan Ahok-Djarot.

"Saya sangat terima kasih dengan PDIP yang berjuang betul dan gotong royong nya begitu diutamakan. Jadi benar benar DPR RI, DPRD semua dikerahkan," kata Ahok di Kantor DPP PDIP, Menteng, Jakarta Pusat , Senin (24/10).

Tak hanya itu, Ahok juga membeberkan bahwa masing-masing anggota partai rela merogoh kocek pribadinya demi memenangkan dirinya bersama dengan Djarot.

"Masing-masing anggota keluar uang pribadi untuk menggerakkan ini. Intinya ini perjuangan untuk memenangkan Ahok-Djarot tapi perjuangan untuk memenangkan semua demokrasi," sambung Ahok.

"Mereka suka rela, rata-rata mereka keuar duit sendiri, DPR RI tapi saya enggak tahu, itu urusan mereka saja lah," imbuhnya.

Ahok juga mengatakan saat rapat konsolidasi tadi para kader PDIP sempat menegurnya yang selalu tampak bersemangat itu. "Mereka tadi bilang saya perhatiin 'Pak Ahok senyumnya kok cerah enggak capai?' Saya bilang 'Saya enggak capai, mungkin bapak ibu yang capai'," cerita Ahok. (mdk/eko)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP