Akur! Momen Pertama Kalinya AHY dan Moeldoko Bertemu Jabat Tangan di Istana
Diketahui, keduanya berseteru karena konflik internal Demokrat
Diketahui, keduanya berseteru karena konflik internal Demokrat
Akur! Momen Pertama Kalinya AHY dan Moeldoko Bertemu Jabat Tangan di Istana
Presiden Joko Widodo mengumpulkan para menteri di Istana Negara, Senin (26/2). Jokowi akan memimpin langsung sidang kabinet membahas persiapan Ramadan dan kebijakan fiskal 2025.
Ada yang menarik sebelum rapat dimulai. Yakni pertemuan antara Kepala Staf Kepresidenan Moeldoko dengan Menteri ATR/BPN Agus Harimurti Yudhoyono (AHY).
Diketahui, keduanya berseteru karena konflik internal Demokrat. Moeldoko sempat hendak mengambil alih kepemimpinan Partai Demokrat. Kasus ini bahkan telah masuk ke ranah hukum.
Namun dalam pertemuan kali ini, tak ada tampak canggung antara Moeldoko dan AHY. Keduanya bahkan berjabat tangan dan saling sEnyum.
Momen pertemuan keduanya disaksikan oleh banyak menteri. Tak sedikit yang tampak tertawa melihat keduanya akur.
"Oh nggak ngobrol. Yang penting salaman saja, menyambung silaturahmi," kata AHY usai sidang kabinet di kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta Pusat, Senin (26/2).
AHY menegaskan, dirinya tidak ada masalah dengan Moeldoko. Dia menganggap pertemuan perdananya dengan Moeldoko itu hal biasa.
"Ya biasa saja seperti orang bersalaman, nggak ada masalah," kata AHY.
Lebih lanjut, AHY ditanya apakah diberi ucapan selamat dari Moeldoko terkait pelantikannya menjadi menteri.
Ketua Umum Partai Demokrat ini mengaku hanya sebatas salaman.
"Nggak. Salaman saja tadi," kata AHY.
Terpisah, Moeldoko menganggap wajar berjabat tangan dengan AHY. Bahkan, ia menganggap AHY sebagai rekan di kabinet.
"Satu rekan kabinet, ya kan biasa. Kalau hubungan, ya biasa aja," kata Moeldoko.
Moeldoko menyampaikan alasan mengapa dirinya hanya salaman dan bertemu sebentar dengan AHY di sela sidang kabinet.
"Ya kan yang lain perlu disalamin," ujar Moeldoko.
Saat salaman, mantan Panglima TNI ini pun tidak merasa canggung. "Nggak ada (kecanggungan). Nanti kalau ada rapat di KSP ya kita undang. Nggak ada masalah," kata Moeldoko.
Moeldoko juga tidak merasa terganggu dengan persoalan masa lalu terkait Demokrat dengan apa yang terjadi sekarang.
"Nggak ada. Hubungan kerja tetap enggak ada alasan apapun. Kita bicara efektivitas pemerintahan," kata Moeldoko.